(Minghui.org) Konferensi berbagi pengalaman kultivasi Falun Dafa di Vancouver diadakan pada 26 Juni 2022. 21 praktisi berbicara mengenai tantangan dan hal-hal menakjubkan yang mereka alami dalam jalur kultivasi dan bagaimana mematut diri pada prinsip Dafa – Sejati-Baik-Sabar, yang membimbing mereka menjadi orang yang lebih baik. Beberapa berbicara bagaimana mereka membantu orang-orang memahami fakta kebenaran tentang penganiayaan di Tiongkok. Melalui membangkitkan kesadaran akan penganiayaan, mereka berharap dapat menghentikan kekejaman sesegera mungkin.

Konferensi Berbagi Pengalaman Falun Dafa di Vancouver diadakan pada 26 Juni 2022.

Praktisi Vietnam: Menggunakan Setiap Kesempatan untuk Meningkat

Le Qingmai mendengar tentang Falun Dafa setahun yang lalu. Dia ingin memiliki medan energi damai dan belas kasih yang sama seperti yang dia rasakan dari dua praktisi yang mengajarinya perangkat latihan, maka dia memutuskan untuk berlatih.

Seminggu setelah dia mulai berlatih, pusing parah dan insomnia yang telah lama dideritanya lenyap. Dia melepaskan perasaan dendam terhadap ibu mertuanya setelah dia membaca Zhuan Falun, buku bimbingan utama Falun Dafa. Dia menelepon ibu mertuanya dan mengiriminya obat dan suplemen nutrisi yang dia butuhkan. Ibu mertuanya benar-benar bahagia. Setelah melihat perubahan positif dirinya, orang tua dan suaminya juga mulai berlatih Falun Dafa.

Le berkata bahwa dia memiliki pekerjaan yang penuh persaingan, maka dia memutuskan untuk menyikapi tempat kerjanya sebagai lingkungan yang baik untuk meningkatkan karakternya. Ketika seorang rekan kerja mengkritiknya di belakang, dia mengikuti prinsip Sejati, Baik, dan Sabar, dan tidak berdebat dengannya. Sebaliknya, dia mencari kesalahannya sendiri dan menemukan bahwa dia kurang sabar dan akurat dalam pekerjaan yang dia lakukan.

Atasannya memiliki temperamen yang buruk, dan rekan kerjanya sering berkumpul dan mengejeknya. Le mengatakan ajaran Falun Dafa menyadarkannya bahwa dia tidak boleh melakukan hal ini. Begitu dia berhenti mengkritik atasannya, rekan kerjanya tidak lagi banyak melontarkan kritikan, dan akhirnya mereka semua berhenti. Suasana di kantor menjadi lebih ramah dan tenang.

Ketika atasannya menuduhnya melakukan hal-hal yang tidak benar, Le mencari ke dalam. Ini menyelesaikan sebagian besar masalah. Setelah itu, apa pun yang terjadi, dia merasa senang dan santai di tempat kerja. Ketika konflik antarrekan menjadi sulit untuk diselesaikan, dia melakukan yang terbaik untuk bersabar dan mencari ke dalam. Ketika dia mengidentifikasi keterikatannya, konflik menjadi peluang baginya untuk memperbaiki diri. Menyaksikan perubahan kepribadiannya, beberapa rekan kerjanya juga mulai berlatih Falun Dafa.

Meningkatkan Diri Sendiri Ketika Mengoordinasi Rekan-rekan Lain

Lin Xiaoyun pindah ke Kanada ketika dia masih kecil. Dua tahun lalu, dia mulai mengoordinasi sebuah proyek klarifikasi fakta Falun Dafa.

Lin Xiaoyun

Awalnya, Lin berpikir mengoordinasi praktisi lain tidaklah sulit, sama seperti apa yang dia lakukan dalam pekerjaan sehari-hari. Segera dia menemukan ada banyak aspek dalam kultivasinya yang dia perlu tingkatkan. Dia menyadari bahwa dia perlu melepaskan banyak keterikatan hati jika dia ingin melakukannya dengan baik.

Berbagai kesulitan lenyap ketika dia belajar mencari ke dalam dan berhenti menyalahkan rekan lain, dan dia pun dapat melakukan tugasnya dengan lancar. Ketika dia memandang masalah sebagai kesalahan rekan lain, tugasnya menjadi lebih sulit.

Perlunya Belas Kasih Saat Memberi Tahu Orang-orang tentang Penganiayaan

Chen Hongqiao menelepon orang-orang di Tiongkok dan memberi tahu mereka mengapa penganiayaan Partai Komunis Tiongkok terhadap Falun Dafa adalah kesalahan besar. Dalam proses tersebut gangguan selalu muncul, yang memungkinkannya mengenali konsep manusianya. Dia tahu bahwa adalah Guru Li (Guru Dafa) yang mengatur lingkungan baginya untuk menjadi orang yang lebih baik.

Ms. Chen Hongqiao

Chen senantiasa mengingatkan dirinya agar tidak membiarkan konsep manusia mengganggunya ketika melakukan panggilan telepon. Ini memungkinkannya untuk tetap berbelas kasih kepada orang-orang yang tengah dia telepon. Dia secara bertahap menemukan dirinya dapat tetap tenang tak peduli bagaimana kasarnya orang yang ditelepon, dan dengan sikap tenang membantu mereka melihat kejahatan dari penganiayaan ini.