(Minghui.org) 13 Mei 2023, adalah peringatan 31 tahun pengenalan Falun Dafa ke publik dan Hari Falun Dafa Sedunia ke-24. Piagam Kehormatan dikeluarkan oleh Anggota Dewan Negara Bagian Missouri dan tiga Perwakilan DPR untuk menghormati Falun Dafa dan Hari Falun Dafa Sedunia.
Perwakilan Negara Bagian Missouri Tara J. Peters (kanan) menyerahkan piagam tersebut kepada seorang praktisi Falun Dafa dari distrik beliau.
Piagam dari Anggota Dewan Missouri Justin D. Brown
Piagam Anggota Dewan Negara Bagian Justin Brown menyatakan, "Falun Dafa, juga disebut Falun Gong, adalah latihan holistik dan spiritual yang digunakan untuk meningkatkan pikiran dan tubuh melalui latihan qigong yang bergerak lembut dan mematut diri pada prinsip-prinsip Sejati, Baik, Sabar."
“Falun Dafa awalnya diajarkan di Tiongkok oleh Guru Li Hongzhi, dan sekarang dipraktikkan oleh lebih dari seratus juta orang di lebih dari delapan puluh negara, dan banyak sukarelawan di seluruh Missouri telah secara aktif terlibat dalam komunitas mereka, memberikan instruksi latihan Falun Dafa dan kesadaran budaya."
“Himpunan Falun Dafa Missouri menyediakan banyak sumber daya gratis bagi individu yang tertarik dengan ajaran Falun Dafa melalui buku Zhuan Falun, video, tulisan, latihan, dan sumber daring lainnya.”
“Banyak orang yang berlatih Falun Dafa merasakan perubahan hidup dan merasakan manfaat kesehatan yang signifikan, serta energi baru, kejernihan mental, dan menghilangkan stres.”
“Misi Himpunan Falun Dafa Missouri adalah untuk mempromosikan cita-cita universal tentang Sejati, Baik, Sabar, dan untuk melestarikan dan mempromosikan budaya tradisional Tiongkok.”
Piagam dari Perwakilan DPR Missouri Tara J. Peters, disponsori bersama oleh Rep. Don Mayhew dan Rep. Bennie Cook
Tentang Hari Falun Dafa
Hari Falun Dafa Sedunia pertama kali ditetapkan pada 13 Mei 2000, untuk merayakan disiplin spiritual Falun Dafa dan dampak positifnya terhadap kesehatan dan jiwa jutaan orang di seluruh dunia. Acara tersebut juga menyoroti upaya praktisi untuk menegakkan kebebasan berkeyakinan mereka dalam menghadapi penganiayaan brutal oleh rezim komunis Tiongkok. Tanggal 13 Mei menandai peringatan pengenalan publik Falun Dafa dan hari ulang tahun penciptanya, Guru Li Hongzhi.
Seluruh konten dilindungi oleh hak cipta © 2023 Minghui.org