(Minghui.org) Praktisi mengadakan pawai dan aksi damai di pusat kota Dublin pada tanggal 22 Juli 2023 untuk mengungkap penganiayaan PKT (Partai Komunis Tiongkok) terhadap Falun Dafa dan kejahatan pengambilan organ secara paksa. Banyak orang mendorong upaya mereka dan menandatangani petisi untuk mengakhiri penganiayaan. Beberapa mengatakan bahwa mereka menyukai prinsip Sejati-Baik-Sabar dari Falun Dafa. Banyak orang berkata, “Dunia membutuhkan lebih banyak belas kasih.”

Praktisi mengadakan pawai di Dublin pada tanggal 22 Juli 2023.

Orang-orang berbicara dengan praktisi dan menandatangani petisi untuk mengakhiri penganiayaan.

Pawai dimulai pada siang hari dari Taman Peringatan dan melewati Jalan Parnell, lalu menyusuri Jalan O'Connell, jalan raya utama Dublin, dan berakhir di depan Kantor Pos Umum tempat para praktisi mengadakan aksi damai.

Beberapa orang Tionghoa mundur dari PKT dan organisasi kepemudaannya setelah berbicara dengan praktisi. Banyak orang mengambil materi informasi tambahan agar anggota keluarga mereka dapat membacanya. Beberapa mengatakan bahwa ini adalah pertama kalinya mereka mendengar tentang penganiayaan di Tiongkok. Setelah mengetahui apa itu Falun Dafa, yang lain mengatakan bahwa mereka tertarik untuk mempelajari cara berlatih.

Tanggal 20 Juli 2023 menandai peringatan 24 tahun praktisi Falun Dafa menentang penganiayaan PKT secara damai. Liu, juru bicara Himpunan Falun Dafa di Irlandia, meminta orang-orang untuk bekerja sama mengakhiri penganiayaan PKT terhadap Falun Dafa dan para praktisinya.

Dia berkata, “Dua puluh empat tahun genosida terlalu lama. Orang-orang di dunia harus bekerja sama untuk mengakhirinya.”

Selama aksi damai, tiga praktisi Falun Dafa berbagi pengalaman pribadi mereka dan menyingkap penganiayaan PKT, termasuk Cen Hua, mantan profesor di Universitas Bisnis Internasional dan Ekonomi di Beijing.

Pada bulan April tahun ini, Cen Hua tiba-tiba diculik di Beijing. Putrinya meminta bantuan untuk menyelamatkannya. Empat belas anggota parlemen mengirim surat kepada Menteri Luar Negeri Irlandia, termasuk Rep. Richard Boyd Barrett yang menghadiri konferensi pers yang diadakan oleh para praktisi untuk menyatakan dukungannya. Dia meminta otoritas Tiongkok untuk segera membebaskan Cen Hua dan berhenti menganiaya jutaan praktisi Falun Dafa.

Baru-baru ini, Cen tiba di Irlandia dan bergabung dengan putrinya. Selama aksi damai, dia menceritakan pengalamannya dianiaya oleh PKT di Tiongkok.

Cen Hua menceritakan pengalamannya dianiaya oleh PKT di Tiongkok.

Tidak Ada Yang Pantas Diperlakukan Seperti Ini

Jason dan Neina menandatangani petisi untuk mengakhiri penganiayaan.

Jason dan Neina mendengarkan rapat umum dan mendengar bagaimana Cen Hua dianiaya karena berlatih Falun Dafa. Jason berkata, “Ini mengejutkan. Ini siksaan, 100 persen siksaan.” Neina berkata, “Tidak ada yang pantas diperlakukan seperti ini.”

Mereka berdua menandatangani petisi untuk mengakhiri penganiayaan. Neina berkata, “Mereka (PKT) harus tahu bahwa seluruh dunia tidak setuju dengan penganiayaan ini. Mereka perlu mendengar suara ini. Penganiayaan ini salah.”

PKT juga menggunakan propaganda untuk memfitnah Falun Dafa. Neina merasa bahwa ini adalah, “Karena Falun Dafa baik.” Jason berkata, “Kediktatoran tidak mentoleransi orang dengan ide atau pemikiran independen.”

“Dunia Membutuhkan Lebih Banyak Belas Kasih”

Maleia berkata, “Tidak seorang pun boleh diperlakukan seperti ini. Orang-orang harus bisa mengikuti keyakinan mereka dan saya sangat berharap pemerintah Tiongkok akan menghentikan penganiayaan. Saya harap orang Tionghoa dapat melawan PKT. Saya tahu bahwa ini sulit, tapi kita harus kuat.”

Anthony berharap untuk memuat cerita praktisi di situs webnya sehingga lebih banyak orang dapat mengetahui tentang penganiayaan, dia berkata, “Agar kami dapat mendengar Falun Dafa dan berbicara untuk mereka yang dianiaya di Tiongkok.”

Pemandu wisata Elizabeth mengatakan bahwa dia mendukung praktisi. “Penganiayaan ini sangat mengerikan. Saya tidak percaya bahwa ini berlanjut di Tiongkok.” Dia memuji praktisi saat mereka melakukan latihan dan berkata, “Sangat indah.”

Gabriel dan Mauro dari Spanyol menandatangani petisi. Mereka memuji praktisi karena mengungkap penganiayaan dengan berkumpul secara damai dan mengadakan pawai, “Sungguh menakjubkan, betapa damai dan tanpa kekerasan.”

Zena mengatakan bahwa dunia membutuhkan lebih banyak belas kasih.

Setelah menandatangani petisi, Zena dari Lebanon berkata, “PKT mengambil paksa organ praktisi Falun Dafa saat mereka masih hidup. Ini sangat kejam dan mengerikan.”

Zena juga mengatakan bahwa dia menyukai prinsip Falun Dafa Sejati-Baik-Sabar dan bahwa, “Dunia membutuhkan lebih banyak belas kasih.” Praktisi mengatakan bahwa jika dia ingin mengetahui lebih banyak tentang Falun Dafa, dia dapat membaca buku utama, Zhuan Falun, yang tersedia dalam bahasa Arab di situs web FalunDafa.org dan dapat diunduh secara gratis.

Latar Belakang: Apa itu Falun Dafa dan Mengapa PKT Menganiaya?

Falun Dafa (juga dikenal sebagai Falun Gong) pertama kali diperkenalkan ke publik oleh Guru Li Hongzhi di Changchun, Tiongkok, pada tahun 1992. Disiplin spiritual ini sekarang dipraktikkan di lebih dari 100 negara dan wilayah di seluruh dunia. Jutaan orang yang telah memeluk ajarannya, yang didasarkan pada prinsip Sejati, Baik, dan Sabar, dan telah mempelajari lima perangkat latihan telah mengalami peningkatan kesehatan dan kesejahteraan.

Jiang Zemin, mantan ketua Partai Komunis Tiongkok (PKT), menganggap semakin populernya disiplin spiritual ini sebagai ancaman terhadap ideologi ateis PKT dan pada 20 Juli 1999, ia mengeluarkan perintah untuk memberantas latihan tersebut.

Di bawah arahan pribadi Jiang Zemin, PKT mendirikan Kantor 610, sebuah organisasi keamanan ekstra legal dengan kekuatan untuk mengesampingkan polisi dan sistem peradilan dan yang fungsi satu-satunya adalah melakukan penganiayaan terhadap Falun Dafa.

Minghui.org telah mengkonfirmasi kematian ribuan praktisi sebagai akibat dari penganiayaan selama 24 tahun terakhir. Jumlah sebenarnya diyakini jauh lebih tinggi. Praktisi yang tak terhitung jumlahnya telah dipenjara dan disiksa karena keyakinan mereka.

Ada bukti nyata bahwa PKT mendukung pengambilan organ dari praktisi yang ditahan yang dibunuh untuk memasok industri transplantasi organ Tiongkok.