(Minghui.org) Saya adalah seorang praktisi berusia 80 tahun. Saya ingin berbagi pengalaman saya dalam membantu dua praktisi mengatasi penderitaan karma penyakit dengan belajar Fa bersama mereka. Ini adalah kisah tentang kami yang membuat kemajuan bersama dengan ketekunan, dan menyaksikan keagungan Guru Li (pencipta Dafa) dan Falun Dafa.
Alice (nama samaran), berusia 80-an, tiba-tiba pingsan di rumahnya pada akhir tahun 2000 ketika pandemi sedang paling parah. Putra bungsunya membawanya ke rumah sakit dan dia segera dibawa ke ICU dan pemberitahuan krisis medis dikeluarkan. Dia terbangun setelah kehilangan kesadaran selama beberapa hari. Pasien lain di bangsal yang sama mengatakan bahwa mereka tidak menyangka dia akan hidup kembali.
Otak Alice menjadi kosong dan dia tidak dapat mengingat sesuatu setelah dia sadar. Dia tidak tahu bagaimana dia dibawa ke rumah sakit dan tidak dapat mengingat apa pun yang terjadi dalam beberapa hari terakhir. Para pasien yang berbagi bangsal yang sama dengannya mengatakan bahwa banyak orang meninggal setiap hari di rumah sakit selama beberapa hari tersebut. Tidak ada yang menyangka dia akan hidup kembali. Dia tinggal di rumah sakit selama sekitar dua bulan dan kemudian pulang.
Praktisi mencoba meneleponnya selama dua bulan. Tapi tidak ada yang menjawab panggilan telepon itu. Kemudian teleponnya dimatikan. Praktisi pergi ke rumahnya tetapi tidak ada yang membuka pintu. Mereka juga tidak dapat menemukan anggota keluarganya. Curiga dia dirawat di rumah sakit, praktisi pergi ke rumah sakit untuk mencarinya. Namun mereka tidak diizinkan masuk rumah sakit.
Setelah mengetahui bahwa dia kembali ke rumah, saya dan dua praktisi pergi mengunjunginya. Putra bungsunya membukakan pintu tetapi tidak mengizinkan kami masuk. Dia mengucapkan kata-kata negatif dan mengancam akan memanggil polisi untuk melaporkan kami (karena kami berlatih Falun Dafa). Kami tidak punya pilihan selain pergi.
Saya terus memikirkan Alice setelah kembali. Saya pikir kami telah belajar Fa bersama selama bertahun-tahun, dia telah melakukan klarifikasi fakta dengan sangat baik dan membagikan materi informasi secara langsung, dan praktisi adalah orang yang paling ingin dia temui saat ini.
Namun saya khawatir putranya tidak akan mengizinkan saya masuk jika saya pergi lagi dan saya takut putranya benar-benar akan melaporkan saya ke polisi. Banyak pikiran negatif dan konsep manusia muncul di benak saya. Pada saat ini, Fa Guru muncul di pikiran saya,
“Perihal Xiulian, janganlah dibuat gentar oleh kesulitan, tak peduli bagaimanapun, lebih sulit lagi, jalan yang Shifu berikan kepada anda pastilah dapat dilalui. (Tepuk tangan) Asalkan anda meningkatkan Xinxing, anda tentu dapat terjang melewatinya.” (“Ceramah Fa pada Konferensi Fa Wilayah Metropolitan New York,” Ceramah Fa di Berbagai Tempat - 3)
Kata-kata Guru menyemangati saya. Saya berpikir bahwa saya telah melewati angin kencang dan ombak besar, bagaimana saya bisa membiarkan kesulitan sekecil itu mengintimidasi saya? Saya akan pergi!
Guru melihat hati saya dan memberi isyarat kepada saya melalui mimpi yang sangat jelas malam itu. Sepertinya kami berada di lautan dalam mimpi. Saya duduk di perahu bersama beberapa orang lainnya. Tiba-tiba seseorang menemukan air masuk ke dalam perahu. Kami segera mendayung perahu ke pantai dan berjalan di tepi pantai.
Saya menemukan seorang wanita lanjut usia masih terbaring di perahu dan tidak mampu bergerak. Saya ingin meminta orang-orang di darat untuk membantunya, tetapi mereka sudah pergi. Sesaat kemudian, saya menemukan bahwa wanita tua itu dan saya sama-sama berada di daratan.
Setelah saya bangun, saya menyadari bahwa Guru melihat hati saya dan memberi saya petunjuk melalui mimpi. Faktanya, Guru ada di samping kita dan mengetahui apa pun yang kita pikirkan. Dia hanya melihat hati kita dan menangani segalanya untuk kita. Saya pergi ke rumah Alice keesokan harinya dan terus memancarkan pikiran lurus dalam perjalanan ke sana.
Saya menitikkan air mata karena mengkhawatirkannya. Saya mengetuk pintu dan putra bungsunya membukakan pintu. Dia melihat saya menangis dan saya datang sendirian, dia tidak mengatakan apa-apa dan kembali ke kamar. Saya mengikutinya dan memasuki ruangan. Dia berkata, “Tidak apa-apa mengunjungi ibu saya. Tetapi Anda tidak boleh menyebut Falun Dafa.” Dia kemudian duduk di tepi tempat tidur ibunya.
Alice terbaring di tempat tidur, tidak bisa bergerak. Dia berbicara tanpa kekuatan. Dia tidak dapat mengingat apa pun yang saya tanyakan. Dia hanya ingat untuk belajar Fa, berlatih gerakan dan memancarkan pikiran lurus. Mengenai bagaimana melakukan latihan dan bagaimana memancarkan pikiran lurus, dia tidak dapat mengingatnya.
Dia hanya tahu untuk belajar Fa. Keesokan harinya, dia memberi tahu putranya bahwa dia ingin belajar Fa. Putranya akan membuang buku itu. Dia kemudian menolak makan dan tidak berbicara sepatah kata pun. Putranya tidak punya pilihan selain memberikan buku itu kepadanya. Saat membaca buku, dia melihat banyak Falun berputar di dinding seberangnya. Dia tahu bahwa Guru sedang menyemangatinya.
Saya tahu bahwa putra bungsunya kembali ke rumahnya pada malam hari. Putra sulungnya menderita penyakit otak dan tinggal bersamanya. Putra sulungnya tidak menentang Dafa. Jadi saya pergi mengunjunginya di malam hari. Sambil berbagi pengalaman kami. Namun, saya tahu dia menderita gejala penyakit flek putih di paru-paru.
Dia mengatakan kepada saya bahwa dia tidak mengakuinya. Dia berkata bahwa dia adalah seorang kultivator dan tidak menderita penyakit apa pun. Dia meminta saya untuk mengajarinya cara melakukan latihan dan cara memancarkan pikiran lurus. Segera setelah dia mulai berlatih, dia bisa meninggalkan tempat tidur dan merawat dirinya sendiri.
Dia bisa makan, pergi ke kamar kecil, dan berjalan-jalan di rumah sendirian. Dia benar-benar terlihat berbeda setiap hari. Wajahnya menjadi lebih montok, dia menjadi energik dan dapat berbicara dengan baik. Dia harus tinggal di rumah, jadi dia mengangkat telepon untuk memberi tahu orang-orang Tiongkok tentang fakta kebenaran Falun Dafa. Kemudian dia keluar ketika putranya sedang bekerja dan bergabung dengan kelompok belajar Fa untuk membaca Fa bersama orang lain.
Membantu Praktisi Kembali ke Dafa
Karena keyakinannya yang teguh pada Guru dan penolakan untuk mengakui gejala tersebut sebagai penyakit, Alice dapat belajar Fa dan melakukan latihan seperti biasa dalam beberapa minggu. Ketika saya mengunjunginya nanti, sikap putra bungsunya berubah. Semuanya menjadi lancar setelah pemikiran kita benar.
Hal lain terjadi sekitar bulan Agustus tahun ini. Suatu hari seorang praktisi datang ke rumah saya dan memberi tahu saya bahwa Barbara (nama samaran) telah kembali ke rumah. Saya bertanya kemana dia pergi. Dia mengatakan bahwa Barbara dirawat di rumah sakit. Dia terkejut karena saya tidak mengetahuinya karena Barbara dan saya tinggal di lingkungan perumahan yang sama.
Tapi saya benar-benar tidak mengetahuinya. Jadi saya pergi ke rumah Barbara untuk menemuinya. Dia berusia 78 tahun dan tinggal bersama putrinya. Dia sedang berbaring di tempat tidur dan tidak ingin mengucapkan sepatah kata pun. Dia bahkan tidak mau membuka matanya.
Dia tidak bisa meninggalkan tempat tidur dan tidak mau makan apa pun. Putrinya harus memberi makan makanannya. Dia bilang dia dirawat di rumah sakit karena stroke. Saya menyarankan untuk belajar Fa bersamanya di rumahnya. Dia bilang dia tidak bisa melihat apa pun. Saya berkata, "Saya akan membacakannya untuk anda."
Saya pergi ke rumahnya keesokan harinya. Putranya menghalangi saya di pintu dan tidak mengizinkan saya masuk. Dia mengancam akan melaporkan saya ke polisi. Putra Barbara menentang Dafa dan menjadi lebih buruk lagi ketika ayahnya, seorang praktisi, meninggal dunia. Kemudian saya berdiskusi dengan Barbara untuk pergi ke rumahnya pada malam hari.
Dia meminta saya untuk datang jam 8 malam. Saya pergi ke rumahnya jam 7 lewat sedikit tetapi pintunya sudah ditutup. Saya menelepon tetapi tidak ada yang membuka pintu. Saya tidak putus asa dan terus pergi ke rumahnya. Jika dia menutup pintu, saya memanggilnya untuk membuka pintu. Pada awalnya, saya membaca artikel Guru bersamanya. Dia bilang dia tidak bisa melihat dengan jelas dan tidak mau membaca. Jadi saya menyarankan membaca artikel pendek. Saya menemukan bahwa dia memang dapat melihat. Setelah kami mulai belajar Fa, dia bisa meninggalkan tempat tidur, mempunyai nafsu makan, bisa pergi ke kamar kecil, dan sudut mulutnya tidak lagi bengkok.
Praktisi lain bergabung dengan kami kemudian. Kami bertiga belajar Fa bersama. Dia benar-benar terlihat berbeda setiap hari. Setelah lebih dari setengah bulan, Barbara dapat pergi ke tempat belajar bersama untuk membaca Fa bersama orang lain. Itu sungguh menakjubkan.
Ketika penganiayaan terhadap Falun Dafa baru saja dimulai, Barbara dan saya dibawa ke pusat penahanan. Saya tidak tahu banyak tentang cara berkultivasi pada waktu itu. Saya masih ingat jelas satu kejadian yang menimpa Barbara. Suatu hari ibunya, saudara-saudaranya, dan kerabatnya datang mengunjunginya di pusat penahanan. Dia keluar, menemukan ibu dan kerabatnya semuanya berlutut di tanah. Saat itu hujan, lumpur dan air bercampur di tanah. Ibunya berkata bahwa dia tidak akan bangun jika dia menolak menandatangani pernyataan berjanji untuk melepaskan Falun Dafa. Barbara dengan tegas menolak untuk menandatangani. Kejadian ini sangat menyentuh saya.
Banyak praktisi takut keluar untuk membagikan materi informasi tentang Falun Dafa ketika penganiayaan sedang merajalela. Saya pergi ke rumah Barbara dengan membawa materi informasi dan stiker, menanyakan apakah dia menginginkannya. Dia menerima semua materi. Pada kesempatan lain, dia ditabrak mobil.
Tabrakan tersebut meninggalkan penyok di bagian depan mobil, namun ia tidak terluka sama sekali. Praktisi yang baik tersebut tidak dapat menolak keputusan anak-anaknya selama masa penderitaan karma penyakitnya tetapi berulang kali dibawa ke rumah sakit oleh anak-anaknya. Namun pikirannya lurus dan dia berhasil melewati karma penyakit setiap saat.
Terus Mengultivasi Diri
Sepertinya saya sedang membantu Alice dan Babara. Sebenarnya, saya juga mengultivasi diri saya sendiri. Saya melepaskan banyak keterikatan saat membantu mereka, terutama keterikatan rasa takut, takut anak-anak mereka akan melaporkan saya ke polisi, tidak diizinkan masuk kamar, dan kehilangan muka.
Saya juga melepaskan keterikatan takut akan masalah dan keterikatan pada kenyamanan. Guru berkata, “masalah dia adalah masalah anda, masalah anda juga adalah masalah dia.” (“Ceramah Fa pada Konferensi Fa Washington D.C. Tahun 2002”, Ceramah Fa di Berbagai Tempat - 2) Kita adalah praktisi sejati dan kita mendapat manfaat langsung dari Dafa. Kita tidak bisa hanya memperoleh manfaat dari Dafa tanpa memberikan apa pun. Saya akan terus meningkat dan tetap rajin. Meski itu membutuhkan usaha keras, hati saya terasa tenang.
Seluruh konten dilindungi oleh hak cipta © 2024 Minghui.org