(Minghui.org) Dikonfirmasi pada awal April 2024 bahwa seorang penduduk Kota Wuhan, Provinsi Hubei, dijatuhi hukuman tiga tahun empat bulan dengan denda 4.000 yuan karena memasang poster tentang Falun Gong, latihan spiritual yang telah dianiaya oleh rezim komunis Tiongkok sejak 1999.

Qin Xiujuan, seorang wanita berusia 69 tahun yang berasal dari Kota Tangshan, Provinsi Hebei, pindah bersama keluarga putranya di Wuhan untuk merawat cucu-cucunya setelah dia pensiun dari Pabrik Percetakan dan Pencelupan Tangshan. Dia ditangkap di rumah putranya oleh petugas dari Kantor Polisi Sanjintan di Wuhan pada 3 Februari 2023. Polisi mengklaim bahwa dia telah dilaporkan karena memasang poster Falun Gong di stasiun kereta bawah tanah beberapa hari sebelumnya pada 30 Januari. Buku-buku Falun Gong dan foto pencipta Falun Gong disita.

Cucu perempuan Qin yang berusia lima tahun ditinggalkan sendirian di rumah setelah Qin dibawa ke Pusat Penahanan Pertama Kota Wuhan. Polisi tidak memberi tahu putra dan menantu perempuan Qin, yang sedang bekerja di luar kota, mengenai penangkapannya hingga dua hari kemudian.

Polisi kemudian menyerahkan kasus Qin ke Kejaksaan Distrik Hanyang, yang mendakwanya dan memindahkan kasusnya ke Pengadilan Distrik Hanyang.

Qin hadir di pengadilan pada 29 Januari 2024. Pengacaranya mengajukan pembelaan tidak bersalah untuknya. Hakim ketua, Pan Tao, menjatuhkan hukuman padanya sekitar awal April 2024. Dia telah mengajukan banding ke Pengadilan Menengah Kota Wuhan.

Ini adalah kedua kalinya Qin dijatuhi hukuman penjara karena keyakinannya. Dia sebelumnya dijatuhi hukuman 3,5 tahun penjara oleh Pengadilan Distrik Qingshan di Wuhan pada 2012. Dia menderita berbagai bentuk penyiksaan di Penjara Wanita Provinsi Hubei. Rambutnya memutih dan dia sering menderita kram di tangan, tungkai, dan kakinya.

Laporan Terkait: 

Wanita Berusia 68 tahun Menghadapi Dakwaan karena Memasang Poster Falun Gong