(Minghui.org) Lima praktisi Falun Dafa dari Surat, Mumbai, dan Bangalore pergi ke Universitas Veer Narmad Gujarat Selatan (VNSG) di kota Surat pada 8 Juni 2024, untuk memperkenalkan latihan tersebut kepada sekitar 100 anggota staf.

Sebagai universitas semi-perkotaan, VNSG memiliki mahasiswa dari distrik Surat, Navasari, Valsad, Narmada, Dangs, Bharuch, dan Tapi, serta Wilayah Persatuan Daman dan Dadra dan Nagar Haveli. Lebih dari 3.000 mahasiswa belajar di kampusnya.

Rameshdan C. Ghadvi, panitera universitas, mengundang praktisi untuk mengadakan sesi pengenalan dan peragaan latihan di universitas. Para peserta dari staf universitas sangat antusias dengan latihan tersebut, dan banyak yang ingin melanjutkan latihan setelah sesi tersebut.

Praktisi memperkenalkan Falun Dafa di Universitas VNSG, Surat.

Mempelajari Tentang Latihan dan Penganiayaan

Sesi dimulai dengan pengenalan selama satu jam di mana para praktisi memberikan gambaran umum tentang manfaat latihan tersebut. Mereka juga berbicara tentang penyebaran dan pengakuannya di seluruh dunia, diikuti dengan beberapa informasi tentang penganiayaan terhadap latihan tersebut oleh Partai Komunis Tiongkok (PKT).

Seorang praktisi menjelaskan bagaimana PKT menggunakan kebohongan, penipuan, dan kekerasan untuk mempertahankan kendali, tetapi Falun Dafa menganut nilai-nilai Sejati, Baik, Sabar. Karena nilai-nilai Falun Dafa bertentangan dengan pemikirannya, PKT mulai menindak keras latihan tersebut.

Praktisi memperkenalkan prinsip-prinsip Falun Dafa Sejati, Baik, Sabar di Universitas VNSG, Surat, Gujarat.

Mempelajari Latihan

Setelah sesi pengenalan, praktisi memperagakan versi singkat dari lima perangkat latihan di atas panggung. Peserta mengikuti latihan kedua dan ketiga.

Anggota staf di Universitas VNSG mempelajari latihan kedua Falun Dafa.

Semua peserta mendengarkan dengan saksama dan melakukan gerakan latihan. Saat alunan musik latihan yang lembut bergema di seluruh ruang kuliah, para peserta bertepuk tangan.

Dukungan dari Penyelenggara dan Peserta

Rameshdan, kepala bagian pendaftaran di universitas tersebut, berpartisipasi dalam lokakarya tersebut dan menganggap latihan tersebut "luar biasa." Dia berharap agar praktisi berhasil meningkatkan kesadaran akan latihan tersebut di antara lebih banyak orang. Praktisi memberi satu set buku Falun Dafa untuk perpustakaan universitas. Dia segera mulai menelusuri buku-buku tersebut setelah menerimanya.

Rameshdan C. Ghadvi (tengah), kepala panitera di Universitas VNSG, membaca Zhuan Falun.

Semua peserta diberikan brosur informasi dan bunga lotus di akhir sesi agar mereka dapat mengingat pengalaman mereka. Salah satu anggota staf yang menghadiri lokakarya mengatakan bahwa dia ingin memperkenalkan Falun Dafa kepada komunitasnya dan mengumpulkan orang-orang yang ingin mempelajari meditasi tersebut. Beberapa peserta lainnya mengambil informasi kontak praktisi setempat untuk menghubungi mereka dan mengatur sesi pengenalan di masa mendatang.