(Minghui.org) Tanggal 13 Mei menandai peringatan 32 tahun diperkenalkannya Falun Dafa ke publik pada tahun 1992 dan Hari Falun Dafa Sedunia ke-25. Sebelas kota besar dan kecil di Kanada mengadakan upacara pengibaran bendera untuk merayakan Hari Falun Dafa Sedunia, dan 104 proklamasi dan surat ucapan selamat diterima dari pejabat terpilih Kanada.

Ucapan terima kasih tersebut merupakan ucapan terima kasih kepada Guru Li dan Falun Dafa atas prinsip Sejati, Baik, dan Sabar, serta dampak positifnya terhadap masyarakat. Mereka memuji praktisi atas keberanian dan tekad mereka dalam menjaga keyakinan mereka selama penganiayaan kejam yang dilakukan oleh Partai Komunis Tiongkok (PKT) selama 25 tahun terakhir.

(Lanjutan dari Bagian 2)

Pesan dari Perdana Menteri Alberta

Pesan dari Perdana Menteri Danielle Smith dari Alberta

Perdana Menteri Danielle Smith menulis, “Prinsip Falun Dafa Sejati, Baik dan Sabar sangat mengagumkan, dan mereka yang berlatih Falun Dafa adalah anggota komunitas kami yang berharga. Saya menghargai kontribusi anda yang menjadikan Alberta salah satu tempat terbaik di dunia untuk tinggal, bekerja, dan membesarkan keluarga.”

Walikota Jyoti Gondek dari Kota Calgary

Pesan tersebut berbunyi, “Selama tiga dekade terakhir, relawan Falun Gong dengan murah hati berbagi pengetahuan mereka tentang latihan meditasi gratis, membantu masyarakat Kanada meningkatkan kesejahteraan mental, moral, dan fisik mereka, sehingga berkontribusi pada masyarakat yang lebih sehat dan harmonis.”

Dua puluh empat pejabat mengirimkan surat pada 13 Mei 2024 untuk menyampaikan harapan terbaik mereka.

Anggota Parlemen (MP) yang mengirimkan surat: Greg McLean, Len Webber, Pat Kelly, Ron Liepert, Shuvaloy Majumdar, Stephanie Kusie, Tom Kmiec, Blaine Calkins, Rachael Thomas, Ziad Aboultaif, Mike Lake, Michael Cooper, dan Garnett Genuis.

Surat dari Ontario

Ucapan selamat dari setidaknya 20 pejabat terpilih Kanada

Para pejabat tersebut adalah:

Baris pertama dari kiri ke kanan: Andrew Scheer (pemimpin parlemen oposisi), Melissa Lantsman (wakil pemimpin Oposisi), Ted Falk (MP untuk Provencher), Raquel Dancho (MP untuk Kildonan-St. Paul), dan Charmaine Williams (Wakil Menteri Pemberdayaan Sosial dan Ekonomi Perempuan)

Baris kedua dari kiri ke kanan: Rudy Cuzzetto (MPP untuk Mississauga-Lakeshore), Ron R. Schuler (Springfield-Ritchot MLA), Chris Glover (MLA untuk Spadina-Fort York di Toronto), Kate Rogers (Walikota Fredericton), dan Josh Morgan (Walikota London)

Baris ketiga dari kiri ke kanan: Peter Chirico (walikota North Bay), Christa Lowry (walikota Mississippi Mills), Mike Bradley (Walikota Sarnia), Hilda MacDonald (walikota Leamington), dan Crystal Meloche (Walikota LaSalle)

Baris keempat dari kiri ke kanan: Richard Norcross (Walikota New Tecumseth), Jennifer Coughlin (Walikota Springwater), Mario G. Racco (anggota dewan Kota Vaughan), Matt Mahoney (Anggota Dewan Ward 8, Mississauga), dan Brad Butt (anggota dewan kota Mississauga, Ward 11)

Charmaine Williams, Wakil Menteri Pemberdayaan Sosial dan Ekonomi Perempuan, mengatakan dia “menyampaikan salam hangat saya kepada Falun Dafa! Dedikasi anda terhadap latihan Falun Dafa tidak hanya memperkaya kehidupan tetapi juga menjadi mercusuar harapan dan inspirasi bagi banyak orang. Semoga latihan Falun Dafa anda terus memupuk kedamaian batin, kekuatan, dan keharmonisan pikiran dan jiwa.”

Ottawa, Kanada: Walikota Ibu Kota Memproklamasikan Hari Falun Dafa

Mark Sutcliffe, Walikota Kota Ottawa, mencanangkan tanggal 13 Mei 2024 sebagai Hari Falun Dafa di kota tersebut.

Proklamasi tersebut antara lain berbunyi, “Praktisi Falun Dafa mengikuti prinsip Sejati, Baik, dan Sabar, menerapkannya dalam kehidupan sehari-hari, berusaha menjadi orang yang lebih baik di segala lingkungan dan situasi.

“Praktisi Falun Dafa di Ottawa dan seluruh dunia dengan gembira merayakan peringatan 32 tahun diperkenalkannya Falun Dafa ke publik pada bulan Mei 2024.

“Melampaui batasan ras dan budaya, Falun Dafa merangkul orang-orang dari segala usia, dari semua lapisan masyarakat dan afiliasi agama.

“Praktisi Falun Dafa dan warga di Ottawa akan merayakan Hari Falun Dafa pada tanggal 13 Mei.”

Anggota Parlemen Quebec Mengirim Surat Ucapan Selamat pada Perayaan Hari Falun Dafa

Richard Martel, Anggota Parlemen Chicoutimi-Le Fjord di Quebec, mengirimkan surat ucapan selamat atas peringatan 32 tahun diperkenalkannya Falun Dafa ke publik.

Dalam surat ucapan selamatnya, Richard Martel, seorang anggota parlemen dari Chicoutimi-Le Fjord di Quebec, memuji praktisi karena membela nilai universal Sejati-Baik-Sabar dan kebebasan berkeyakinan:

“Pada kesempatan merayakan peringatan 32 tahun penyebaran Falun Dafa, saya sangat senang menyampaikan harapan tulus saya kepada anda, dan saya memuji anda atas upaya anda dalam menjunjung tinggi nilai-nilai universal seperti Sejati-Baik-Sabar, dan kebebasan beragama, serta perlawatan anda terhadap segala bentuk diskriminasi dan intimidasi.”

Pierre Paul-Hus, anggota parlemen dari Charlesbourg-Haute-Saint-Charles, Quebec, memuji Falun Dafa karena memberikan manfaat bagi ribuan orang.

Dalam surat ucapan selamatnya, Anggota Parlemen Pierre Paul-Hus menulis, “Pada hari perayaan Hari Falun Dafa pada tanggal 13 Mei, saya menyampaikan harapan terbaik saya kepada praktisi Falun Dafa di Kanada dan di seluruh dunia dengan penuh antusiasme. Sekarang, lebih dari sebelumnya, kita perlu menumbuhkan nilai-nilai Sejati-Baik-Sabar. Ribuan orang di Kanada, Tiongkok, dan seluruh dunia telah memperoleh manfaat dan terus memperoleh manfaat dari berlatih Falun Dafa, itulah sebabnya saya dengan senang hati meluncurkan petisi di Dewan Rakyat yang mengecam mereka yang menganiaya praktisi Falun Dafa.”

Surat dari anggota parlemen British Columbia

Surat dari anggota parlemen Elizabeth May, pemimpin Partai Hijau Kanada

Surat itu berbunyi, “Saya sangat mengagumi pewartaan anda terhadap Sejati, Baik dan Sabar, serta fokus anda pada kesejahteraan individu di Kanada. Ini adalah hari untuk merayakan belas kasih dalam masyarakat dan untuk merangkul keberagaman yang mengelilingi dan mendefinisikan kita.”

Surat dari Kerry-Lynne D. Findlay MP untuk South Surrey-White Rock

Surat dari Saskatchewan

Lima belas pejabat terpilih yang mengirimkan surat ucapan selamat.

Baris pertama dari kiri ke kanan:

1. Carla Beck, pemimpin Oposisi Resmi, anggota Dewan Legislatif (MLA) Saskatchewan
2. Allan MacMaster, MLA, Menteri Komunitas, Kebudayaan, Pariwisata dan Warisan di Nova Scotia\
3. Philip Lawrence, Anggota Parlemen (MP) Northumberland-Peterborough South
4. Marilyn Gladu Anggota Parlemen Sarnia-Lambton
5. Anna Roberts Anggota Parlemen untuk King-Vaughan

Baris kedua dari kiri ke kanan:

6. Colin Carrie Anggota Parlemen untuk Oshawa
7. Kyle Seeback Anggota Parlemen untuk Dufferin-Caledon
8. Marty Morantz Anggota Parlemen Charleswood-St. James-Assiniboia-Headingley, Manitoba
9. Cathay Wagantall Anggota Parlemen Yorkton-Melville, Saskatchewan
10. Warren Steinley Anggota Parlemen untuk Regina Lewvan, Saskatchewan

Baris ketiga dari kiri ke kanan:

11. Mary-Margaret McMahon, anggota Parlemen Provinsi (MPP) untuk Beaches-East York
12. James Pasternak untuk Ward 6 -York Centre, dan ketua Dewan Komunitas North York, Toronto
13. Parthi Kandavel, Anggota Dewan Kota, Ward 20 – Scarborough Southwest, Toronto
14. Walikota Amanda McDougall-Merill dari Kota Regional Cape Breton
15. Walikota Yvonne Hamlin dari Kota Collingwood

Allan MacMaster, MLA, menteri Komunitas, Kebudayaan, Pariwisata dan Warisan di Nova Scotia, menyatakan dalam suratnya, “Prinsip Sejati, Baik, dan Sabar, inti dari Falun Dafa, sejalan dengan nilai-nilai Nova Scotian kita. Prinsip-prinsip ini memandu kita untuk menciptakan masyarakat yang lebih inklusif, baik hati, dan saling menghormati.

“Saya memuji praktisi dan pendukung Falun Dafa karena menyebarkan pesan perdamaian dan kesejahteraan. Kontribusi Anda terhadap lanskap budaya kami membantu memastikan Nova Scotia tetap menjadi tempat di mana warisan budaya dan kebebasan berekspresi dirayakan.”

Ted Falk, anggota parlemen Provencher, menulis, “Falun Gong memiliki banyak kesamaan nilai dengan keyakinan Kristen saya: Sejati, Baik, Sabar, dan hidup damai satu sama lain.

“Ini bukan hanya ciri khas dari dua sistem kepercayaan kita yang berbeda, namun juga nilai-nilai dasar dari masyarakat yang benar-benar bebas dan demokratis.”

(Tamat)