(Minghui.org) Catatan redaksi: Ini adalah bagian dari serangkaian kasus kematian yang baru diterjemahkan oleh situs berbahasa Inggris Minghui.org. Kasus-kasus ini telah lama dipublikasikan di situs berbahasa Mandarin Minghui.org tetapi belum diterjemahkan hingga sekarang.

Nama: Wang Xiaohui
Nama Tionghoa: 王晓慧
Jenis Kelamin: Perempuan
Usia: 47
Kota: Yinchuan
Provinsi: Ningxia
Pekerjaan:
Tanggal Meninggal: 06/06/20
Tanggal Penangkapan Terakhir: 4/21/2018
Tempat Penahanan Terakhir: Kamp Kerja Paksa Wanita Ningxia

Karena menjunjung tinggi keyakinannya pada Falun Gong, Wang Xiaohui, dari Kota Yinchuan, Daerah Otonomi Ningxia Hui, berulang kali menjadi sasaran pihak berwenang sejak dimulainya penganiayaan pada tahun 1999.

Wang ditangkap pada akhir tahun 2000 dan ditahan di Pusat Penahanan Kota Yinchuan. Ia dipaksa bekerja tanpa bayaran. Karena membantu seorang narapidana yang diborgol, Wang diborgol di belakang punggungnya selama lebih dari 40 menit. Dia kemudian dijatuhi hukuman tiga tahun di Kamp Kerja Paksa Wanita Ningxia dan mengalami penyiksaan brutal di sana.

Saat melewati pemeriksaan keamanan stasiun kereta api untuk perjalanan ke kampung halamannya pada tanggal 21 April 2018, Wang ditangkap ketika petugas menemukan Zhuan Falun di dompetnya. Polisi menggerebek rumahnya malam itu dan membebaskannya ketika mereka tidak menemukan materi lain yang berhubungan dengan Falun Gong.

Polisi kembali mengganggu Wang pada bulan Februari 2019. Karena menyerah pada tekanan mental akibat penganiayaan, dia mulai menderita kembung parah dan kehilangan nafsu makan pada bulan Oktober 2019. Dia meninggal pada tanggal 6 Juni 2020. Dia baru berusia 47 tahun.