(Minghui.org) Para praktisi diundang untuk berpartisipasi dalam Festival Multikultural Dunia di Ottawa pada 1 November 2025. Mereka memperagakan lima perangkat latihan dan memberitahu pengunjung tentang latihan spiritual ini. Koordinator Falun Dafa (Falun Gong) setempat, Xin Qihua, mengatakan, “Kami telah berpartisipasi dalam acara ini sejak 2022. Kami memperagakan latihan dan memperkenalkan prinsip Zhen, Shan, Ren (Sejati, Baik, Sabar), yang disambut baik oleh penyelenggara dan masyarakat umum.”

Gipsy Ghosh, koordinator Festival Multikultural Dunia, adalah seorang pendidik, wirausahawan, dan promotor budaya. Dia sangat berpengaruh dalam mempromosikan pertukaran multikultural di Kanada. Dia berkata, “Praktisi Falun Gong telah lama mendukung kegiatan kami dan mempromosikan meditasi, kesehatan, dan kesejahteraan.”

Gipsy Ghosh, koordinator Festival Multikultural Dunia

Dia mengatakan bahwa meditasi penting di dunia saat ini dan Falun Gong adalah kelompok spiritual yang mempraktikkan nilai-nilai universal. "Saya berharap, melalui partisipasi mereka, orang-orang akan belajar tentang Falun Gong."

Chrismol Johns, seorang relawan dari organisasi penyelenggara yang bekerja di bidang teknologi tinggi, mengatakan dia menghargai para praktisi. Dia mengatakan peragaan latihan Falun Gong sangat damai. "Meditasi mereka sungguh menenangkan. Kami semua ingin mencobanya. Saya melihat banyak orang mencobanya."

Ketika Chrismol mengetahui bahwa Falun Gong diajarkan secara daring gratis, dia berkata, "Ini luar biasa. Saya yakin banyak orang di sini akan menghadiri kelas daring ini."

Dia telah menjadi relawan festival ini selama tiga tahun. Dia berkata, "Sungguh menyenangkan bertemu orang-orang dari seluruh dunia. Ada kenalan lama dan wajah-wajah baru setiap tahun. Jumlah peserta dalam acara ini meningkat setiap tahun."

Praktisi memperagakan latihan di atas panggung dalam festival tersebut. 

Seorang Musisi Berbagi Wawasannya tentang Falun Dafa

Penonton tertarik dengan peragaan latihan di atas panggung, dan beberapa orang meniru gerakan tangan.

Wandara Topzo, seorang seniman perkusi dari Afrika Tengah, sering tampil di acara-acara komunitas. Dia menyaksikan peragaan latihan yang dilakukan para praktisi dan menirukan gerakannya.

Wandara Topzo mempelajari Falun Dafa di Festival Multikultural Dunia di Ottawa.

Di akhir acara, dia mengatakan merasakan energi yang luar biasa ketika mencoba latihan kedua dan menurutnya Falun Dafa sangat menarik. “Semua latihan [Falun Dafa] sangat membantu dalam membersihkan aura, mengaktifkan energi batin, dan menjaga keseimbangan, yang saya sebut keseimbangan ‘dari bawah ke atas [dari fisik ke spiritual]’.

“Ketika kami melakukan gerakan meletakkan tangan di samping telinga [memeluk roda di kedua sisi kepala], saya merasakan kedua sisi otak saya aktif. Ini benar-benar baru bagi saya. Tapi sekarang saya tahu itu karena [energi] kedua tangan saya aktif. Itu karena beberapa gerakan pertama mengaktifkan energi saya,” katanya. “Hanya mereka yang berkultivasi sendiri yang dapat merasakan dan melihat energinya. Saya merasakan Falun Gong aktif dan memurnikan medan saya. Cahaya yang mengelilingi tempat latihan Falun Gong dapat melindungi Anda. Latihan ini dapat membantu Anda memurnikan dan menyeimbangkan aura serta melindungi Anda. Sungguh menakjubkan.”

Wandara Topzo melakukan latihan kedua Falun Dafa.

Dia berharap semua orang dapat mempelajari Falun Dafa dan terinspirasi untuk meningkatkan kebijaksanaan mereka, serta menekankan bahwa meditasi tradisional membantu meningkatkan kesehatan, keseimbangan, dan kebahagiaan. "Kita tidak harus selalu bergantung pada obat-obatan dan suplemen; kita cukup berlatih Qigong dan meditasi.

“Lihatlah dunia saat ini: Kita semua menderita karena mereka yang menguasai dunia tidak memahami kebenaran. Lawan dari integritas adalah kurangnya integritas, dan banyak yang menyebut diri mereka 'pemimpin dunia' kurang tulus. Orang-orang tidak dapat mengandalkan mereka karena mereka tidak tulus.”

Wanda berkata kita harus memperhatikan kebaikan dan toleransi, “Bagi mereka yang menderita, kita harus berbelas kasih. Jangan menghakimi orang lain. Jika Anda memiliki belas kasih, Anda selalu siap membantu orang lain. Kita selalu memulai dengan memaafkan dan memahami bahwa hidup itu indah.”

Dia mengatakan banyak orang tidak mengerti mengapa mereka menderita penyakit. Mereka tidak hidup dengan baik dan tidak mengerti mengapa mereka tidak dapat menyeimbangkan energi mereka. Dia merasa itu karena mereka tidak lagi percaya pada nilai-nilai tradisional, tidak tulus, kurang belas kasih, dan tidak memaafkan orang lain.