(Minghui.org) Saya mulai berlatih Falun Dafa ketika berusia 31 tahun. Saya berusaha menjadi orang baik dengan mengikuti prinsip-prinsip Falun Dafa, Zhen, Shan, Ren (Sejati, Baik, Sabar). Saya merasakan manfaat fisik dan mental yang mendalam, dan Xinxing saya meningkat pesat. Semua penyakit yang saya derita pun lenyap.
Saya bekerja sebagai penata rambut dan selalu berusaha memberi yang terbaik. Saya menjaga hubungan baik dengan rekan kerja, dan menawarkan diskon setengah harga untuk lansia yang mengalami kesulitan keuangan. Saya tidak pernah menaikkan harga selama liburan. Saya memperlakukan setiap pelanggan dengan belas kasih dan saya menggunakan kesempatan ini untuk menyebarkan keagungan Falun Dafa.
Seorang pelanggan memberi tahu putra saya bahwa saya memiliki hati yang begitu besar. Putra saya menjawab: "Saya belum pernah melihat orang yang punya hati sebesar ibu saya." Mendengar ini, saya berpikir, "Dafa telah mengubah saya, dan saya sekarang menjadi lebih toleran dan murah hati, mampu menanggung kesulitan yang paling sulit sekalipun." Saya sangat bersyukur atas karunia Guru yang tak terbatas.
Selama bertahun-tahun, pelanggan datang ke salon saya mengetahui dari mulut ke mulut, termasuk petani, pelajar, guru, pimpinan perusahaan, pekerja, tenaga medis, dan banyak lagi. Saya tahu mereka datang bukan hanya untuk potong rambut, tetapi untuk menjalin takdir pertemuan dengan Dafa. Terlepas dari tuntutan fisik pekerjaan saya, saya merasakan sukacita yang mendalam karena saya sungguh mencintai pekerjaan saya dan salon saya adalah tempat yang tepat bagi saya untuk membantu Guru menyelamatkan makhluk hidup.
Selalu Mengutamakan Orang Lain
Saya telah bekerja sebagai penata rambut selama 36 tahun, sejak usia 21 tahun. Berlatih Falun Dafa membantu saya memiliki belas kasih dan saya selalu mempertimbangkan orang lain, sehingga pelanggan memercayai saya.
Seorang wanita berusia 60-an, yang telah berjuang melawan penyakit dan menjanda selama bertahun-tahun, hidup sendirian dan hidupnya sulit. Dia telah datang ke salon saya selama beberapa tahun. Saya sangat bersimpati padanya dan saya tidak pernah meminta bayaran sepeser pun. Setiap kali saudara perempuan dia datang ke salon, dia memuji saya dan mengatakan bahwa saya adalah orang paling baik yang pernah dia kenal.
Beberapa pelanggan senang datang ke salon saya karena mereka bilang saya baik dan berbeda dari yang lain. Banyak dari mereka berbagi keluh kesah dengan saya. Saya menggunakan prinsip-prinsip yang diajarkan Guru untuk menyadarkan mereka, membantu mereka memahami pentingnya menjadi orang baik dan mempertahankan sikap positif terhadap kehidupan.
Ayah seorang pensiunan bank sedang sakit dan tidak mampu mengurus dirinya sendiri. Keluarganya meminta saya untuk memotong rambutnya, saya tidak meminta bayaran. Ia dan keluarganya sangat tersentuh. Ketika mereka bertanya mengapa saya begitu murah hati, saya menjawab: "Saya berlatih Falun Dafa. Berbuat baik adalah sebuah kebajikan."
Saya menggunakan kesempatan ini untuk menceritakan keajaiban yang saya alami setelah mulai berlatih Dafa. Saya juga menceritakan betapa luar biasanya Falun Dafa dan mengapa ia dipraktikkan di seluruh dunia dan dipuji oleh orang-orang dari berbagai suku bangsa. Saya membacakan beberapa puisi dari Hong Yin, yang sangat menyentuh hatinya. Saya berkata: "Langit memberi orang kesempatan untuk memilih jalannya. Jika anda mundur dari Partai Komunis Tiongkok (PKT) dan meninggalkan aliansi apa pun dengannya, anda akan memiliki masa depan yang cerah."
Saya membagikan sebagian puisi Guru "Sekali Lagi Menentukan Pilihan":
"...Yang membungkam dalam penindasan tidak akan diselamatkan
Yang membantu kejahatan atau memfitnah sudah termasuk dalam kategori penyingkiran
Belas kasih adalah watak bawaan Dewa
Sang Pencipta ingin memberi manusia sekali lagi kesempatan menentukan pilihan
Demi makhluk hidup dapat terselamatkan
Saya akan menahan penganiayaan memanggil pulang jiwa anda."
("Sekali Lagi Menentukan Pilihan," Hong Yin IV)
Setiap kata beresonansi dengan pria tua itu. Ia berkata dengan tulus, "Saya belum pernah mendengar ajaran ini sebelumnya, tetapi saya percaya anda. Saya anggota PKT. Tolong bantu saya mundur dari Partai." Saya sangat bahagia untuknya.
Ada banyak contoh seperti ini di mana saya membantu orang lain tanpa mengharapkan imbalan apa pun. Sebagai seorang praktisi, sungguh-sungguh mengultivasi belas kasih dan selalu mengutamakan orang lain telah menjadi kebiasaan.
Memperlakukan Keluarga dengan Belas Kasih
Ada lima orang di keluarga saya, termasuk suami, putra, menantu perempuan, dan cucu laki-laki saya. Saya memahami bahwa kami bisa berkumpul karena takdir pertemuan.
Putra saya dan saya bekerja bersama di salon rambut selama lebih dari 10 tahun. Ia selalu baik hati. Namun setelah menikah, ia menjadi pemarah dan istrinya jarang membantu pekerjaan rumah. Dia berfokus pada keuntungan materi. Saya berpikir, “Putra dan menantu perempuan saya adalah keluarga saya, jadi mengenai uang saya tidak perlu khawatir. Saya seorang kultivator. Memperlakukan keluarga dengan belas kasih dan menyelaraskan keluarga adalah bagian dari kultivasi saya.”
Guru berkata:
"Belas kasih mampu mencairkan langit dan bumi untuk mendatangkan musim semi
Pikiran lurus dapat menolong manusia di dunia ini"
("Fa Meluruskan Alam Semesta," Hong Yin II)
Saya mengingat Fa Guru dan berusaha keras untuk berkultivasi. Setelah berdiskusi dengan suami, kami sepakat bahwa putra saya akan bertanggung jawab atas keuangan salon, termasuk berapa harga yang kami kenakan untuk berbagai layanan. Hal ini tidak hanya memberi saya ketenangan pikiran, tetapi juga membawa keharmonisan bagi keluarga. Putra dan menantu perempuan saya bahagia dan menyapa saya dengan senyuman setiap hari. Cucu laki-laki saya yang berusia lima tahun cerdas, lincah, dan menggemaskan. Ia sering membungkuk memberi hormat di depan foto Guru dan berkata: "Salam, kepada Guru! Falun Dafa Hao – Zhen, Shan, Ren Hao (Falun Dafa baik! Sejati-Baik-Sabar baik!)" Seluruh keluarga saya telah memperoleh manfaat dari Dafa.
Saya menganggap kerja keras sebagai kebahagiaan dan mengurus semua pekerjaan rumah tangga, termasuk mencuci pakaian, memasak, mencuci, bersih-bersih, mengantar jemput cucu saya ke taman kanak-kanak setiap pagi dan sore. Saya tidak ada dendam terhadap keluarga. Berkat pengaruh saya, menantu perempuan saya menjadi rajin dan bekerja keras. Putra dan menantu perempuan saya berhasil membeli kondominium seluas 170 meter persegi. Bisnis salon saya juga berkembang pesat.
Saya berkultivasi di lingkungan yang penuh tantangan, namun tetap ceria setiap hari. Saya berjalan dengan mudah dan penuh energi di tempat kerja, layaknya anak muda. Falun Dafa melatih pikiran dan tubuh praktisi, sehingga saya merasa awet muda. Pelanggan sering memuji tangan saya yang lincah seperti orang berusia 30-an, dan wajah saya yang semuda orang berusia 40-an.
Seluruh keluarga saya menyaksikan keajaiban Falun Dafa. Saya rutin mendengarkan program Radio Minghui seperti "Mengingat Rahmat Guru" dan "Budaya Dewa". Saya juga mendorong putra dan menantu perempuan saya untuk mendengarkan. Mereka perlahan-lahan memahami prinsip-prinsip hidup dan kebaikan budaya Tiongkok kuno. Terkadang putra saya berkata kepada putranya: "Dengarkan saja nenekmu."
Ketika saya membantu orang-orang yang datang ke salon saya mundur dari PKT dan organisasi afiliasinya, terkadang saya tidak tahu cara menulis nama-nama tertentu. Saya menggunakan pinyin terlebih dahulu, dan keluarga saya membantu saya menuliskannya ketika saya pulang. Falun Dafa benar-benar telah membawa kebahagiaan dan keharmonisan bagi seluruh keluarga saya.
Seluruh konten dilindungi oleh hak cipta © 1999-2025 Minghui.org