(Minghui.org) Sebuah acara baru-baru ini di lingkungan Belleville, Paris, memberi orang-orang kesempatan untuk mempelajari tentang Falun Dafa dan penganiayaan yang sedang berlangsung terhadap latihan kultivasi jiwa-raga ini di Tiongkok.

Pada 28 Februari 2025, praktisi Falun Dafa memperagakan latihan Dafa dan memajang poster berisi informasi tentang Falun Dafa dalam bahasa Mandarin dan Prancis di dekat pintu keluar stasiun kereta Belleville. Poster-poster tersebut menceritakan kisah Falun Dafa, termasuk bagaimana Dafa pertama kali diajarkan secara terbuka di Tiongkok pada 1992, bagaimana latihan ini menyebar dari mulut ke mulut di Tiongkok, dan kemudian secara global, karena manfaatnya yang luar biasa dalam meningkatkan kesehatan, dan bagaimana Partai Komunis Tiongkok (PKT) mulai menganiaya Falun Dafa pada Juli 1999.

Poster-poster tersebut juga menyoroti berbagai kegiatan yang diadakan di seluruh dunia untuk mengungkap penganiayaan selama 25 tahun, dan upaya tak tergoyahkan praktisi untuk menegakkan prinsip-prinsip Falun Dafa, Sejati, Baik, Sabar.

Praktisi Falun Dafa memperagakan latihan Dafa dan berbicara kepada orang-orang tentang penganiayaan yang sedang berlangsung di Tiongkok selama acara di Belleville pada 28 Februari 2025.

Orang Tionghoa membaca papan pajangan.

Orang-orang menandatangani petisi untuk menyerukan diakhirinya kebrutalan yang terjadi di Tiongkok.

Ada banyak toko Tionghoa di Belleville dan ada pasar terbuka hari itu. Banyak pembeli berhenti untuk membaca papan pajangan praktisi. Beberapa orang menyatakan minat untuk mempelajari latihan spiritual setelah melihat betapa damainya praktisi saat melakukan latihan. Praktisi memberi tahu mereka di mana mereka dapat mempelajari latihan secara gratis di Paris.

Selain memperkenalkan Falun Dafa kepada publik, praktisi juga mengungkap kejahatan PKT dalam menganiaya latihan tersebut dan mengumpulkan tanda tangan pada petisi untuk mengakhiri kejahatan.

Masyarakat Menyatakan Dukungan untuk Falun Dafa

Setelah Elena dari Rumania menandatangani petisi, dia berkata, “Kami juga pernah berada di bawah kekuasaan Komunis, jadi kami orang Rumania tahu apa itu. Saya setuju dengan apa yang Anda lakukan. Saya menentang penganiayaan terhadap Falun Dafa oleh rezim [Tiongkok].”

Yanis, yang bekerja di stasiun kereta, berhenti saat istirahat makan siang untuk membaca informasi tentang Falun Dafa. Dia berkata menurutnya tidak normal untuk menghentikan kebebasan berbicara dan berkeyakinan seseorang. “PKT menganiaya orang dan menghentikan mereka untuk berpikir,” katanya. “Pada kenyataannya, mereka ingin memaksakan pikirannya kepada orang. Saya tidak setuju dengan ini karena kita berhak untuk berpikir apa yang kita inginkan, dan hidup sesuai pilihan kita.

“Beberapa batasan tidak dapat dilanggar, dan larangan bukanlah hal yang baik. Larangan mungkin memaksa orang untuk berpikir dengan cara tertentu, tetapi kemudian orang-orang memprotes larangan tersebut. Saya mendukung Anda!”

Ahikn memberi tahu praktisi, “Anda telah melakukan pekerjaan yang hebat, baik dengan memperkenalkan latihan melalui video daring atau memperagakan latihan di sini, semuanya bermanfaat bagi kemanusiaan. Terima kasih!”

Perlu Melepaskan Diri dari PKT dan Menjadi Orang Bebas

Berasal dari Fujian, Tiongkok, Zheng telah tinggal di Paris selama bertahun-tahun. Dia mengatakan bahwa dia melihat orang-orang Tiongkok berusaha mengganggu kegiatan praktisi karena mereka telah termakan oleh kebohongan PKT yang memfitnah Falun Dafa. Zheng menegaskan bahwa praktisi Falun Dafa berperilaku sesuai dengan Sejati, Baik, Sabar dan penuh kedamaian. Dia mengatakan bahwa dia percaya bahwa berlatih Falun Dafa bermanfaat bagi individu maupun masyarakat.

“Orang Tiongkok tidak seharusnya terus hidup dalam masyarakat yang penuh dengan kebohongan,” kata Zheng. “Masyarakat di Tiongkok sekarang sangat buruk, dan tidak ada jalan keluar. Warga biasa menyedihkan, tetapi orang-orang masih berkata, ‘Partai memberi saya segalanya.’ Orang Tiongkok tidak punya pikiran yang jelas. Apa yang telah diberikan Partai kepada Anda? Partai tidak memberi Anda apa pun. Orang Tiongkok telah dicuci otaknya karena mereka tidak dapat melihat watak sebenarnya dari rezim tersebut. Mereka mengikutinya dengan berpikir bahwa rezim tersebut memiliki kekuasaan, tetapi sekarang kekuasaan itu dirampas. Jika orang Tiongkok dapat melihat segala sesuatunya dengan jelas, mereka akan melepaskan diri dari [Partai]. Begitu Anda melepaskan diri darinya, Anda akan merasa lebih ringan. Ketika Anda tidak dikekang olehnya, Anda akan bebas, sepenuhnya bebas. Seberapa hebat itu?

“Tidak ada harapan di Tiongkok sekarang. Hanya ketika PKT runtuh barulah ada harapan. Lihatlah Taiwan. Mereka juga orang Tiongkok, tetapi dibandingkan dengan Tiongkok, Taiwan menyingkirkan Marxisme, tidak ada Komunisme di sana. Lihatlah betapa jauh lebih baik kehidupan orang-orang di Taiwan.

“Begitu ada demokrasi di Tiongkok, ia akan menjadi kuat di dunia. Jika terus berada di bawah kekuasaan PKT, ia tidak akan pernah kuat. Hanya dengan menyingkirkan ideologi Komunis, Tiongkok akan menjadi hebat. Sama seperti Amerika—ia mengatakan ingin menjadi hebat lagi, mereka juga ingin menyingkirkan Komunisme, Marxisme, sosialisme, dan hal-hal seperti ini. Kemanusiaan hanya akan menjadi baik lagi ketika hal-hal seperti itu disingkirkan.”

Sebelum pergi, Zheng memberi tahu praktisi, “Terima kasih atas usaha Anda!”