(Minghui.org) Saya mulai berlatih Falun Dafa sebelum tahun 1999. Setiap kali saya belajar Fa dan membaca apa yang Guru ajarkan tentang sifat iri hati dalam Zhuan Falun, saya tidak menganggapnya serius karena saya yakin bahwa saya tidak iri hati.
Seorang praktisi berkata: "Setiap orang memiliki sifat iri hati; ada yang lebih ringan dan ada yang lebih parah." Saya juga tidak memasukkannya ke dalam hati, berpikir bahwa saya cukup baik dalam mengatasi masalah sifat iri hati. Saya teringat bahwa sebelum saya mulai berlatih Falun Dafa, saya pikir adalah konyol ketika rekan kerja saya marah dan bertengkar satu sama lain karena iri hati di tempat kerja. Namun, saat itu, saya belum mencapai tahap di mana saya akan merasa senang untuk orang lain yang berhasil.
Namun, sifat iri hati telah mengganggu saya sejak saya mulai bekerja. Setiap kali saya menghadapi kejadian seperti menerima kenaikan gaji atau penghargaan karyawan yang luar biasa, saya akan berusaha sekuat tenaga untuk menyingkirkannya, tetapi sering kali saya tidak bisa. Oleh karena itu, saya sering kali dalam suasana hati yang buruk dan merasa tidak nyaman ketika orang-orang iri kepada saya. Saya memberi tahu anak saya untuk bekerja keras dan tidak menerima pujian atau perlakuan khusus apa pun untuk menghindari timbulnya sifat iri hati.
Saya telah berlatih Dafa selama lebih dari 20 tahun, dan kadang-kadang saya mendengar rekan praktisi berkata kepada saya: "Praktisi Aihua hanya mendengarkan Anda!" Saya mendengar komentar yang sama beberapa kali di kesempatan lain, tetapi saya tidak menganggapnya serius.
Saya mengalami karma penyakit dua tahun lalu dan tidak dapat mengatasinya setelah lebih dari setahun. Praktisi lain datang ke rumah saya untuk membantu saya dan belajar Fa bersama. Oleh karena itu, sebuah arena belajar Fa bersama didirikan di rumah saya. Beberapa praktisi mengatakan bahwa saya memiliki keinginan yang serius untuk melakukan pekerjaan Dafa, jadi saya belajar Fa di rumah, melakukan latihan, berbagi dengan praktisi lain, dan mencari ke dalam.
Di antara praktisi yang datang untuk bergabung dengan arena belajar Fa bersama di rumah saya adalah Aihua. Ia pernah mengikuti saya ke arena belajar Fa lainnya dua tahun lalu. Adik perempuan saya, yang juga seorang praktisi, pernah mengatakan kepada saya bahwa saya senang jika Aihua mengikuti saya. Namun, saya tidak merasa itu menjadi masalah bagi saya, jadi saya tidak mencari ke dalam diri saya.
Sampai seorang praktisi baru Beiyu datang ke rumah saya dan membantu kami mencari ke dalam diri, menemukan keterikatan, dan memancarkan pikiran lurus untuk melenyapkannya. Setelah memancarkan pikiran lurus dalam waktu yang lama, saya benar-benar merasa berbeda. Tidak hanya lingkungan saya yang membaik, tetapi pikiran dan tubuh saya juga berubah. Semua orang dalam kelompok kami merasa bahwa kami telah banyak mengalami kemajuan.
Praktisi Beiyu datang seminggu sekali selama setengah tahun. Akhir-akhir ini, saya perhatikan bahwa Aihua akan mendekati di sekitar Beiyu setiap kali Beiyu datang. Saya merasa tidak nyaman dan tertekan. Apakah itu sifat iri hati saya? Saya teringat bagaimana saya pernah menimbulkan sifat iri hati di masa lalu. Mungkin itu karena saya iri pada orang lain di kehidupan lampau, dan sekarang saya harus membayarnya di kehidupan ini. Tiba-tiba, saya merasa tercerahkan dan semuanya menjadi jelas.
Saya sangat berterima kasih kepada Aihua karena telah membantu saya menemukan bahwa saya memang memiliki sifat iri hati, dan sifat iri hati itu terpendam begitu dalam di dalam diri saya. Saya berpikir, “sifat iri hati itu bukan saya, saya tidak menginginkannya.” Guru menyingkirkan sifat iri hati saya, dan saya tidak lagi merasa tidak nyaman dan tertekan.
Para praktisi di kelompok kami juga berbagi dengan Aihua dengan tulus tentang mentalitasnya yang pilih kasih dan mencari keuntungan. Setelah dia mengerti, dia mengulanginya dua kali dengan gembira, “Saya pasti akan berubah, saya pasti akan berubah.” Kelompok kami telah mengalami kemajuan sebagai satu tubuh, dan kami mengalami apa yang Guru katakan di artikel baru “Menjauhi Marabahaya” bahwa kita harus “saling menyelamatkan.”
Terima kasih, Guru, karena telah menyelamatkan saya! Terima kasih, rekan-rekan praktisi, atas bantuan Anda yang tanpa pamrih!
Seluruh konten dilindungi oleh hak cipta © 2025 Minghui.org