(Minghui.org) Berita hari ini dari Tiongkok mencakup insiden penganiayaan yang terjadi di 6 kota atau kabupaten di 4 provinsi, di mana setidaknya 7 praktisi baru-baru ini dianiaya karena keyakinan mereka.
1. [Kota Mudanjiang, Provinsi Heilongjiang] Sun Guixiang Diadili
Sun Guixiang [Wanita] diadili oleh Pengadilan Distrik Aimin pada pukul 9 pagi pada tanggal 2 April 2025.
2. [Kota Qiqihar, Provinsi Heilongjiang] Wang Xiuping Ditahan
Wang Xiuping [Wanita], berusia 50-an, dari Kabupaten Fuyu, dilaporkan ke polisi karena berbicara kepada orang-orang tentang Falun Gong. Ia ditangkap di rumah pada pagi hari tanggal 31 Maret 2025, oleh petugas yang dipimpin oleh Li Peng, wakil kepala Divisi Keamanan Domestik. Petugas menyita beberapa buku Falun Gong darinya, kemudian pergi ke rumah ibunya dan mengambil buku Falun Gong lainnya.
Wang ditahan di Pusat Penahanan Kabupaten Fuyu selama 15 hari.
3. [Kota Shulan, Provinsi Jilin] Zhang Jinhua Dibawa ke Pusat Pencucian Otak
Zhang Jinhua [Wanita] dari Kecamatan Jishu ditangkap dan dibawa ke pusat pencucian otak oleh orang-orang dari Komite Urusan Politik dan Hukum Kota Shulan sekitar tanggal 20 Maret 2025.
4. [Kota Mudanjiang, Provinsi Heilongjiang] Lu Wenge Hilang
Lu Wenge [Wanita], penduduk asli Kota Ning'an yang pindah ke Kota Mudanjiang untuk bersembunyi dari polisi, ditangkap di tempat tinggal sementaranya pada tanggal 20 Maret 2025.
5. [Kota Shenyang, Provinsi Liaoning] Guo Yu Ditahan di Penjara
Baru-baru ini dilaporkan bahwa Guo Yu [Wanita], yang berusia 60-an, dijatuhi hukuman tujuh setengah tahun penjara. Dia telah dimasukkan ke Penjara Wanita Provinsi Liaoning.
6. [Chongqing] Tang Tianzhen Meninggal Tak Lama Setelah Menjalani Hukuman Penjara Ketiga
Tang Tianzhen [Wanita] ditangkap, rumahnya digeledah, dan dijatuhi hukuman penjara beberapa kali karena memberi tahu orang-orang tentang fakta Falun Gong dan menyebarkan materi informasi.
Tang terakhir kali dijatuhi hukuman tiga setengah tahun penjara, yang dijalaninya antara tahun 2019 dan 2024. Setelah dibebaskan dari penjara, ia sering dilecehkan dan diintimidasi oleh petugas polisi Zhang Tingtao dan staf komite perumahan. Ia meninggal tak lama kemudian.
7. [Kota Hanzhong, Provinsi Shaanxi] Du Shuhui Dihukum Penjara
Du Shuhui [Wanita] dijatuhi hukuman empat tahun penjara oleh Pengadilan Daerah Mian pada tanggal 10 Januari 2025. Ia mengajukan banding, tetapi hakim Li Sitong dari pengadilan tinggi menolak untuk mengadakan sidang untuk kasus bandingnya.
Seluruh konten dilindungi oleh hak cipta © 2025 Minghui.org