(Minghui.org) Anggota Kongres AS James Walkinshaw yang mewakili Virginia menulis surat ucapan selamat kepada grup Shen Yun Performing Arts atas ulang tahun ke-20 pendiriannya.

Anggota Kongres James Walkinshaw dari Virginia

Surat dari Anggota Kongres James Walkinshaw yang mengucapkan selamat kepada para seniman atas peringatan 20 tahun berdirinya Shen Yun Performing Arts.

Anggota Kongres James Walkinshaw menulis:

Sahabat-sahabatku yang terkasih,

“Terimalah ucapan selamat terhangat saya atas peringatan 20 tahun Shen Yun Performing Arts dan dimulainya tur global lainnya, di mana karya seni anda sekali lagi akan dibagikan kepada penonton di seluruh dunia.

“Performing arts memainkan peran penting dalam memperkaya komunitas kita, memperkuat pemahaman budaya, dan menyatukan orang-orang terlepas dari perbedaan yang dirasakan. Pertunjukan langsung menawarkan kesempatan kepada penonton untuk belajar, merenung, dan berinteraksi satu sama lain dengan cara yang bermakna. Kerja keras Shen Yun menunjukkan nilai seni pertunjukan dalam memupuk koneksi dan pertukaran budaya.

“Saat Shen Yun merayakan dua dekade karya seni, saya memuji dedikasi yang dibutuhkan untuk mempertahankan pertunjukan berskala besar dan melibatkan penonton tahun demi tahun. Menjangkau jutaan orang di seluruh dunia bukanlah prestasi kecil dan mencerminkan minat publik yang abadi terhadap pertunjukan langsung.

“Terimalah ucapan selamat saya untuk tur dunia yang sukses dan terus berkembang di tahun-tahun mendatang. Saya berharap Anda sukses dalam terus berkontribusi pada komunitas seni pertunjukan global.”