Wartawan: Beberapa keadaan belum terlalu jelas. Sementara Wakil Menteri Kesehatan Umum China, Huang Jiefu, mengakui bahwa 900 organ berasal dari tahanan terpidana mati; juru bicara Kementerian Kesehatan Umum, Mao, mengklaim bahwa penggunaan organ terpidana mati sekarang merupakan fenomena khusus. Bagaimana pendapat anda? Falun Gong yang dilarang oleh PKC, telah menyatakan ribuan praktisi Falun Gong ditahan di China dan organnya diperdagangkan. Banyak dari mereka masih hidup ketika organnya dicangkok. Apakah WHO berencana untuk melakukan investigasi atas tuduhan tersebut? Atau WHO akan meminta Beijing untuk menyelidiki?

(Minghui.org) Malam hari tanggal 23 April 2006, “Tokoh dan Masyarakat,” program bahasa Mandarin dari Radio France International yang dipancarkan ke China, menyiarkan wawancara dengan Noel, Koordinator Prosedur Klinis WHO. Ia membicarakan masalah transplantasi organ di China. Berikut adalah cuplikan wawancara:

Wartawan: Pada bagian terakhir siaran “Tokoh dan Masyarakat” kami mengetengahkan masalah yang dilaporkan media luar negeri tentang perdagangan organ para terpidana mati di China. Kami juga meminta seorang wartawan China dengan nama samaran Jin Zhong untuk berbicara tentang hasil investigasinya terhadap Rumah Sakit Pengobatan Terpadu Kedokteran China dan Barat di Sujiatun, Shenyang. Kami telah menghubungi WHO beberapa kali dan berharap dapat mengetahui pandangan WHO tentang situasi transplantasi organ di China. Namun Noel yang berkompeten atas transplantasi organ tidak dapat menerima wawancara kami, karena sedang dalam perjalanan dinas. Baru pada episode hari ini, kami akan menyiarkan wawancara dengan Noel, Koordinator Prosedur Klinis WHO.

Wartawan: Menurut harian Le Figaro, WHO menyatakan bahwa orang asing dapat pergi ke China untuk membeli organ, terutama dari mereka yang dikenakan hukuman mati. Apakah anda dapat mengkonfirmasi pernyataan tersebut?

Noel: Setiap orang tahu itu. Setiap orang dapat melihat dari situs berbagai agen transplantasi di internet. Situs internet tersebut sungguh menganggap transplantasi organ di China sebagai sebuah atraksi. Ini apa yang orang-orang katakan – turisme transplantasi organ.



Noel: Tuduhannya sangat serius, verifikasi sedang dilakukan.
Wartawan: Apakah verifikasi akan dilakukan oleh WHO?
Noel: Verifikasi antara lain akan dilakukan oleh WHO.

Chinese version click here
English version click here