“Selingan Dua-Tiga Patah Kata: Orang Baik” (dengan komentar Shifu)
(Minghui.org)
Guru selalu mengharapkan kita menjadi orang baik sesuai kriteria
Fa, bukan hanya orang baik di mata manusia biasa – orang yang
selalu dapat diterima. Beberapa hari lalu saya membaca situs web
Minghui tentang tiga pandangan pribadi seorang wartawan Perancis
terkait penindasan pemerintah China terhadap Falun Dafa. Yang
terakhir dari tiga pandangan tersebut adalah pelaku penindasan
telah meyakinkan diri mereka bahwa kita adalah "orang-orang yang
mudah dimanfaatkan”! Bagaimana mungkin orang-orang baik disamakan
dengan "orang-orang yang mudah dimanfaatkan"? Belum selesai saya
membacanya, saya menyadari bahwa mungkin banyak dari kita telah
benar-benar mencampur-baurkan, sadar atau tidak sadar, konsep lama
kita tentang "mudah dimanfaatkan" ke dalam kriteria bagi orang
baik.
Orang baik setidaknya harus
mulia! Mereka setidaknya harus memiliki karakter moral yang tinggi!
Mereka setidaknya harus sangat dihormati oleh manusia biasa! Mereka
setidaknya harus menjadi teladan! Pada masa lalu orang-orang baik
disebut "orang berkarakter mulia"! Jadi sebagai praktisi Xiulian,
semakin kita harus lebih baik melampaui hal-hal ini. Benar, makna
"orang baik" mengandung kesabaran. Tetapi bagi para pengikut pada
masa pelurusan Fa, kesabaran adalah manifestasi keteguhan dalam Fa
bagaikan intan dan manifestasi dari keagungan Fa Buddha.
Jika kita tidak menyingkirkan keterikatan "mudah dimanfaatkan," bukankah kejahatan akan memiliki alasan dan jaminan terbesar untuk menghancurkan kita dengan cara "ujian-ujian"?
Komentar Shifu:
Selingan Dua-Tiga Patah Kata Pula
Artikel “Orang Baik” tidak banyak pembicaraan namun telah mengungkapkan sebuah prinsip. Pikiran lurus yang teguh tak terhancurkan terhadap prinsip kebenaran alam semesta telah membentuk tubuh intan yang kokoh bagaikan batu karang dari pengikut Dafa yang bajik, membuat segenap kejahatan kecut gemetar, cahaya kebenaran yang dipancarkan keluar membuat unsur pikiran yang tidak lurus dari semua kehidupan tercerai-berai. Seberapa kuat pikiran lurusnya, sebegitu besar pula keampuhannya. Pengikut Dafa benar-benar sedang melangkah keluar dari manusia biasa.
Li Hongzhi
8 September 2001
Chinese: http://www.minghui.org/mh/articles/2001/9/8/16239.html
English: http://clearwisdom.net/emh/articles/2001/9/9/13724.html
Jika kita tidak menyingkirkan keterikatan "mudah dimanfaatkan," bukankah kejahatan akan memiliki alasan dan jaminan terbesar untuk menghancurkan kita dengan cara "ujian-ujian"?
Komentar Shifu:
Selingan Dua-Tiga Patah Kata Pula
Artikel “Orang Baik” tidak banyak pembicaraan namun telah mengungkapkan sebuah prinsip. Pikiran lurus yang teguh tak terhancurkan terhadap prinsip kebenaran alam semesta telah membentuk tubuh intan yang kokoh bagaikan batu karang dari pengikut Dafa yang bajik, membuat segenap kejahatan kecut gemetar, cahaya kebenaran yang dipancarkan keluar membuat unsur pikiran yang tidak lurus dari semua kehidupan tercerai-berai. Seberapa kuat pikiran lurusnya, sebegitu besar pula keampuhannya. Pengikut Dafa benar-benar sedang melangkah keluar dari manusia biasa.
Li Hongzhi
8 September 2001
Chinese: http://www.minghui.org/mh/articles/2001/9/8/16239.html
English: http://clearwisdom.net/emh/articles/2001/9/9/13724.html
Seluruh konten dilindungi oleh hak cipta © 2023 Minghui.org