Republik Ceko: Praktisi Merayakan Hari Falun Dafa Sedunia
(Minghui.org) Sekelompok praktisi Falun
Gong berkumpul di jantung kota Praha pada tanggal 13 Mei 2012, di
Staromestské Square untuk merayakan Hari Falun Dafa Sedunia dan
memperingati 20 tahun Falun Dafa telah diperkenalkan di
China.
Praktisi Ceko mempertunjukan
latihan Falun Gong kepada publik dan menjelaskan realita penindasan
yang sedang terjadi di China Daratan sekarang. Di antara praktisi
Ceko ada beberapa yang merupakan keturunan Vietnam, juga ada yang
berasal dari Republik Kongo di Afrika.
Tanggal 13 Mei bersamaan dengan diadakannya lomba Lari Maraton Tahunan Praha, lapangan itu dipenuhi oleh turis juga ribuan pelari beserta penggemar mereka. Banyak orang yang terkejut dengan kekejaman rejim China dan menandatangani petisi untuk menghentikan penindasan. Ketika sedang menjelaskan mengapa Falun Gong ditindas di China, seorang wanita Inggris dengan cepat memahami, “Mereka (komunis) ingin mengendalikan pikiran orang.”
Diakhir acara, diadakan sebuah peragaan yang menggambarkan sebuah sel tempat praktisi dikurung dengan banyak gembok, lalu gembok itu dilepas satu per satu oleh anggota masyarakat bersama dengan para praktisi. Setiap gembok mewakili keadaan penindasan di China, yaitu propaganda, kepentingan ekonomi, pencemaran nama baik, kebrutalan, dll. Setelah semua gembok dilepas, praktisi kemudian bebas, dan sebuah boneka mantan kepala PKC Jiang Zemin dimasukkan ke dalam sel.
Tanggal 13 Mei bersamaan dengan diadakannya lomba Lari Maraton Tahunan Praha, lapangan itu dipenuhi oleh turis juga ribuan pelari beserta penggemar mereka. Banyak orang yang terkejut dengan kekejaman rejim China dan menandatangani petisi untuk menghentikan penindasan. Ketika sedang menjelaskan mengapa Falun Gong ditindas di China, seorang wanita Inggris dengan cepat memahami, “Mereka (komunis) ingin mengendalikan pikiran orang.”
Diakhir acara, diadakan sebuah peragaan yang menggambarkan sebuah sel tempat praktisi dikurung dengan banyak gembok, lalu gembok itu dilepas satu per satu oleh anggota masyarakat bersama dengan para praktisi. Setiap gembok mewakili keadaan penindasan di China, yaitu propaganda, kepentingan ekonomi, pencemaran nama baik, kebrutalan, dll. Setelah semua gembok dilepas, praktisi kemudian bebas, dan sebuah boneka mantan kepala PKC Jiang Zemin dimasukkan ke dalam sel.
Pekerja sosial menghancurkan
sebuah “gembok” yang menyimbolkan salah satu faktor penindasan di
China
Mempertimbangkan situasi politik
saat ini di China, simbolisasi akhir dari penindasan ini mungkin
akan segera terjadi, sekaligus membuktikan kata-kata yang pernah
dikatakan oleh presiden Ceko dan mantan pembangkang, yang
mengatakan, “Kebenaran dan cinta akan mengalahkan kebohongan dan
kebencian.” Banyak praktisi dan orang-orang baik percaya penindasan
akan segera berakhir.
Penyanyi dan penulis lagu Ceko, Pepa Nos, juga datang untuk mendukung acara ini. “Saya rasa ini adalah kewajiban moral saya untuk datang ke sini,” katanya. “Rejim Komunis China adalah iblis yang paling jahat di dunia ini, ia mengancam seluruh kemanusian. Ia menyerang inti sari keberadaan manusia.”
Penyanyi dan penulis lagu Ceko, Pepa Nos, juga datang untuk mendukung acara ini. “Saya rasa ini adalah kewajiban moral saya untuk datang ke sini,” katanya. “Rejim Komunis China adalah iblis yang paling jahat di dunia ini, ia mengancam seluruh kemanusian. Ia menyerang inti sari keberadaan manusia.”
Praktisi dari Republik Ceko
menyatakan hormat mereka terhadap pendiri Falun Gong setelah Acara
13 Mei di Praha
English version click here
Seluruh konten dilindungi oleh hak cipta © 2023 Minghui.org
Kategori: Perayaan Hari Dafa