Nama: Liu Yongfen (刘永芬)
Jenis kelamin: Perempuan
Usia: 61
Alamat: Kabupaten Chaling, Kota  Zhuzhou, Provinsi Hunan
Pekerjaan: Pensiunan guru TK
Tanggal Penangkapan Terakhir: 4 Juli 2012
Tempat Penahanan Terakhir: Kamp Kerja Paksa Baimalong Wanita (白马 垅 女子 劳教所)
Kota: Zhuzhou
Provinsi: Hunan
Penganiayaan yang Diderita: Kerja paksa, hukuman ilegal, suntikan / pemberian obat secara paksa, penjara, penyiksaan, penahanan, pemerasan

(Minghui.org) Petugas dari Divisi Keamanan Domestik  Kabupaten Chaling baru-baru ini membuat tiga upaya untuk mengirim seorang pensiunan guru TK berusia 61 tahun, Liu Yongfen ke Kamp Kerja Paksa Wanita Baimalong dalam waktu dua bulan, hanya karena berbicara tentang Falun Gong dengan orang-orang. Untuk alasan yang sama, ia sebelumnya dipenjara dan dihukum kerja paksa selama 8 tahun. Pada satu waktu, penganiayaan fisik dan penyiksaan telah membuatnya lumpuh dari pinggang ke bawah.

Penangkapan terbaru terjadi pada tanggal 4 Juli 2012, setelah Liu berbicara dengan orang-orang tentang Falun Gong di underpass di Kota Zhuzhou. Dia kemudian dibawa ke Kamp Kerja Paksa Baimalong oleh pejabat dari Divisi Keamanan Domestik Kabupaten Chaling. Namun, para pejabat kamp kerja paksa menolak menerimanya ketika pemeriksaan fisik mengungkapkan kesehatannya yang buruk. Beberapa hari kemudian, petugas dari divisi yang sama membawa Liu ke Baimalong untuk kedua kalinya dan memaksa para pejabat kamp untuk menerimanya. Liu mengalami kesulitan berjalan, jadi dia diseret ke dalam sel. Meskipun dia tidak bisa mengurus dirinya sendiri, dia masih ditahan di sana selama sebulan, sampai awal Agustus. Kondisinya tidak membaik, sehingga para pejabat kamp mengirimnya ke tempat kerjanya, Tambang Besi Xiangdong di Kabupaten Chaling, di mana ia menjalani tahanan rumah.

Dalam waktu sepuluh hari, kesehatan Liu kembali pulih melalui berlatih Falun Gong. Melihat dia sudah membaik, para pejabat Divisi Keamanan Domestik Chaling melakukan upaya ketiga untuk mengirimnya di kamp kerja paksa yang sama. Liu  bahkan sejak itu ditahan di sana.

Liu sebelumnya pernah dianiaya berkali-kali karena berbicara dengan orang-orang tentang Falun Gong dan fakta penganiayaan. Pada Desember 2000, ia dijatuhi hukuman empat tahun di Penjara Wanita Provinsi Hunan. Ia menjalani empat tahun lagi ketika ia dikirim ke Kamp Kerja Paksa Baimalong pada Mei 2005. Sebagai akibat dari delapan tahun kekerasan fisik dan penyiksaan, dia lumpuh dari pinggang ke bawah dan banyak dari organ internalnya telah gagal. Dia dibebaskan untuk perawatan medis dengan jaminan pada bulan April 2009. Setelah pulang ke rumah ia terus berlatih, dan sekali lagi, kesehatannya pulih kembali.

Kami mohon khalayak agar memperhatikan keseriusan situasi Liu.

Pihak yang terlibat dalam penganiayaan:
Xie Jiazhou, kepala Keamanan Divisi Domestik: +86-13973342876
Hu Changsheng, kepala politik: +86- 13973342588

Silakan baca artikel asli berbahasa Mandarin untuk mengetahui lebih banyak pelaku dan instansi yang terlibat dalam penganiayaan.

Chinese version click here

English version click here