(Minghui.org) Tanggal 13 Mei 2017 merupakan Hari Falun Dafa Sedunia yang ke-18 dan peringatan 25 tahun Falun Dafa diperkenalkan kepada dunia (pertama kali pada 13 Mei 1992). Untuk merayakan dan memperingati peristiwa penting ini, Dewan Editorial Minghui dengan ini mengharapkan kontribusi berbagai jenis karya yang merayakan Falun Dafa dan prinsip-prinsip Sejati-Baik-Sabar. Antara lain: karya seni dalam berbagai format seperti musik, lukisan, dan kaligrafi. Kami berharap para praktisi di hampir 100 negara, demikian pula mereka yang mengenal Falun Dafa, akan memberikan kontribusi serta kesaksian - baik tentang manfaat Falun Dafa maupun pengorbanan belas kasih dari Guru Li Hongzhi, pencipta Falun Dafa. Pengiriman karya-karya ini dapat dilakukan mulai sekarang hingga 13 April 2017.
Karya-karya tersebut ditujukan kepada mereka yang bukan praktisi dari segala lapisan masyarakat, termasuk mereka yang hanya tahu sedikit tentang Falun Dafa atau yang memiliki kesalahpahaman. Oleh karena itu, pesan, isi, kata-kata, serta tampilan harus disesuaikan bagi para pembaca ini untuk dapat memahami dan menerimanya. Kreasi artistik harus mengutarakan tema yang jelas, dibuat dengan teknik tradisional, dan menampilkan isi yang benar dan mudah dipahami.
Topik karya dapat bervariasi mulai dari bagaimana prinsip-prinsip Falun Dafa, Sejati-Baik-Sabar, telah memurnikan hati praktisi, meningkatkan standar moral mereka, serta memberikan manfaat kepada orang lain di dalam masyarakat. Sebagai contoh, di bawah bimbingan Falun Dafa, praktisi mampu melawan berbagai macam godaan bukannya terseret jatuh. Dengan pemahaman yang jelas tentang hubungan karma, mereka mampu mengikuti prinsip-prinsip Falun Dafa ketika mengalami konflik dan kesulitan-kesulitan melalui mencari ke dalam serta peningkatan Xinxing mereka. Dengan demikian, mereka selalu berusaha untuk mempertimbangkan orang lain dan menjaga sikap yang benar dan positif. Contoh lainnya termasuk peningkatan kesehatan fisik melalui belajar Fa dan melakukan latihan gerakan. Selain itu, karena upaya yang terus-menerus dari praktisi Dafa, orang-orang dari segala lapisan masyarakat telah mengetahui keindahan Falun Dafa, berubah menjadi mendukung, atau bahkan mulai ikut berlatih.
Kami menantikan kontribusi dari seluruh praktisi. Kami juga berharap praktisi dapat membantu praktisi lain untuk mempersiapkan hal ini, termasuk mereka yang baru berlatih. Dengan menuliskan kisah-kisah nyata, yang menyentuh hati secara rinci - kita akan membuktikan kebenaran Fa, membantu lebih banyak orang memperoleh manfaat dari Sejati-Baik-Sabar. Dengan demikian, cahaya Buddha akan bersinar di mana-mana.
Sejumlah artikel yang terpilih akan dipublikasikan sekitar Hari Falun Dafa. Sisa artikel terbaik akan dipublikasikan di Minghui di kemudian hari.
Penulis yang tinggal di luar Tiongkok harus dengan jelas menyebutkan nama, pekerjaan, tempat tinggal, alamat email serta ukuran dan material dari karya Anda. Bagi penulis di daratan Tiongkok, mohon berikan nama samaran, jenis kelamin, umur, pekerjaan, dan alamat kotak pos Minghui Anda.
Silakan kirim karya Anda ke article@minghui.org, dan pada judul email tuliskan “2017 World Falun Dafa Day Submission.”
Batas pengiriman artikel: 13 April 2017.
Dewan Editorial Minghui
27 Februari 2017
Seluruh konten dilindungi oleh hak cipta © 2023 Minghui.org