(Minghui.org) Film dokumenter Surat dari Masanjia diputar di Universitas Nasional Taiwan di Taipei pada tanggal 19 Desember 2018. Film tersebut merinci penganiayaan Partai Komunis Tiongkok (PKT) terhadap Falun Gong. Para penonton terkejut dan meminta lebih banyak orang untuk mempelajarinya.
Tahanan Tidak BersalahMempertaruhkan Hidup
Film dokumenter tersebut dimulai dari surat tulisan tangan yang ditemukan di dalam kotak dekorasi Halloween yang dibeli di sebuah pusat perbelanjaan Amerika Serikat oleh Julie Keith, seorang wanita di Oregon.
Surat tersebut berisi permintaan bantuan yang ditulis oleh seorang tahanan tidak bersalah, yang dipenjara di Kamp Kerja Paksa Masanjia yang terkenal kejam di Shenyang, Tiongkok. Keith menuat surat tersebut di media sosial, yang dengan segera menyebabkan media di seluruh dunia mendengar cerita itu dan memicu reaksi berantai yang menyebabkan sistem “pendidikan ulang melalui kerja paksa” Tiongkok dihapuskan pada tahun 2013 - setidaknya secara lisan.
Penulis surat tersebut, Sun Yi, telah ditahan di kamp kerja paksa karena keyakinannya pada Falun Gong. Dia mempertaruhkan hidupnya untuk menceritakankisah hidupnya dan, baru-baru ini, mempertaruhkan hidupnya lagi selama pembuatan film dokumenter tersebut, untuk mengungkap lebih lanjut krisis HAM di Tiongkok.
Saat dalam pengawasan otoritas Tiongkok, Sun Yi merekam kisah hidupnya di Tiongkok dengan video dan mewawancarai mantan tahanan Masanjia. Sun Yi juga menampilkan gambar-gambar yang melukiskan pelecehan yang dia derita dan saksikan di Kamp Kerja Masanjia.
Julie Keith (kiri), yang menemukan surat tersebut, bertemu dengan penulisnya Sun Yi (kanan) setelah melarikan diri ke Indonesia.(foto dari film dokumenter Surat dari Masanjia)
Klub Falun Dafa di universitas mengundang pengacara HAM Teresa Chu dan yang lainnya untuk diskusi panel. Juga, Leon Lee, sutradara film, berpartisipasi secara video online untuk menjawab pertanyaan dari penonton.
Tindakan Kecil Menghasilkan Perubahan Besar
Direktur Lee berkata, “Julie Keith membeli dekorasi dari Tiongkok dan menemukan surat yang berisipermintaan bantuan. Masalah HAM Tiongkok, yang tampaknya terpencil, dibawa ke para pemirsa Barat.”
Lee mengatakan bahwa apa yang dia lakukan menyebabkan penghapusan sistem kamp kerja paksa Tiongkok, “Ini merupakan dorongan bagi semua orang.Ketika kita menghadapi kesulitan, apa yang harus kita lakukan?Jika kalian ingin mendorong perubahan, tindakan kecil dapat membawa sebuah revolusi.” Seorang mahasiswa Universitas Taiwan mengomentari dua penjaga kamp kerja paksa dalam film yang mengakui bahwa mereka berpartisipasi dalam penganiayaan.Meskipun mereka disesatkan oleh propaganda PKT dan "hanya mengikuti perintah," mereka tersentuh oleh ketekunan Sun Yi dalam menghadapi penyiksaan.Salah satu penjaga di film bahkan tersedak mengingat apa yang terjadi. Masasiswa tersebut mengatakan dia tersentuh melihat mantan penjaga berbicara bagi Sun.
Kekaguman terhadap Praktisi Falun Gong
Sun Yi memegang surat yang dia masukkan ke dalam paket dekorasi Halloween.(foto dari film dokumenter Surat dari Masanjia)
Gao (pria), siswa lain, mengatakan bahwa dia akan membagikan film tersebut dengan teman-teman dan keluarganya, karena dia tahu bahwa banyak yang tidak mengetahui tentang penganiayaan PKT.
“Propaganda Partai memfitnah Falun Gong menyesatkan orang,” katanya. “Sebelumnya saya tidak memiliki kesan yang baik tentang Falun Gong. Setelah menonton film tersebut, pandangan saya berubah. Saya terinspirasi.
“Orang-orang ini, termasuk mahasiswa dan pengacara, berbicara bagiHAM. Mereka tidak takut akan penganiayaan. Saya mengagumi mereka.”
Jian (wanita) berkata bahwa Sun Yi harus dikagumi karena tidak menyerah pada penganiayaan. Dia bertahan dalam keyakinannya. Ketika dia mengetahui bahwa surat permintaan bantuannya diposting online setelah dia dibebaskan dari kamp kerja paksa, dia ingin terlibat dalam pembuatan film untuk membantu lebih banyak orang mengetahui tentang penganiayaan tersebut.
“Saya pikir dia orang yang tidak mementingkan diri sendiri,” kata Jian, “dan ingin membantu orang lain dengan mengorbankan kepentingannya sendiri.”
Sebelum menonton film tersebut dia mengatakan bahwa dia tidak tahu bahwa hal-hal brutal seperti itu terjadi di dunia saat ini. Dia berkata, “Saya ingin membantu orang-orang ini. Dengan apa yang telah saya pelajari, dan dengan koneksi saya, saya harus membantu mengubahnya.”
Lee (wanita), seorang alumni Universitas Taiwan, berpikir bahwa film tersebut menyentuh dan berkata, “Saya tidak dapat membayangkan bahwa hal-hal seperti itu dapat terjadi dalam masyarakat yang beradab. Saya menyesal bahwa tidak ada laporan media atau film tentang masalah ini. Ini tidak terbayangkan. Media Taiwan harus melaporkan ini."
Seluruh konten dilindungi oleh hak cipta © 2023 Minghui.org