(Minghui.org) Selama beberapa bulan terakhir, praktisi Falun Gong telah menyerahkan daftar nama penganiaya kepada pemerintah Barat untuk mendukung sanksi terhadap para pelanggar hak asasi manusia yang berdomisili di Tiongkok. Satu daftar diajukan ke Departemen Luar Negeri Amerika Serikat pada Juli 2019, dan daftar tambahan diajukan pada September ke AS, Kanada, Inggris, dan pemerintah Australia.
Tan Xiangqian adalah mantan petugas yang dipekerjakan oleh Kamp Kerja Paksa Wanita Baimalong di Zhuzhou, Provinsi Hunan. Sebelum kamp kerja dibubarkan, ia adalah kepala Divisi Polisi Khusus, dan memimpin petugas dalam penganiayaan terhadap praktisi Falun Gong. Untuk memaksa praktisi melepaskan keyakinan mereka, Tan dan bawahannya menyiksa mereka dengan puluhan metode penyiksaan yang berbeda. Dalam beberapa tahun di bawah pimpinan Tan, sekitar 100 praktisi terluka, cacat, atau bahkan kehilangan nyawa mereka.
Sebagai contoh, Tan menginstruksikan Pan Xiangdong, wakil manajer divisi, dan enam petugas lainnya untuk menyiksa Hu Yuehui (wanita) yang berusia 42 tahun pada tahun 2001. Mereka memukulinya dengan kejam dan menyengat seluruh tubuhnya dengan tongkat listrik, bahkan kelopak mata dan alis. Ini berlanjut sampai tengah malam, ketika narapidana menyeret Hu, yang sudah kehilangan kesadaran, kembali ke sel. Setelah narapidana membawanya ke tempat tidur dan seorang narapidana wanita membantunya menanggalkan pakaian, narapidana itu menemukan bahwa pakaian dalam Hu menempel di tubuhnya karena darah kering. Narapidana harus menggunakan gunting untuk memotong pakaian. Kemudian, dia menemukan seluruh tubuh Hu berdarah karena memar, terutama tubuh bagian bawahnya. Bahkan pecandu narkoba paling kejam di sel pun menangis saat melihatnya.
Lain waktu pada Maret 2001 ketika Tan dan petugas lainnya memukul Cao Jing, seorang praktisi dari Kabupaten Yuanjiang. Cao memuntahkan darah, dan tiga tulang rusuk patah. Setelah dibawa ke klinik kamp kerja paksa, dia disuntik dengan obat-obatan yang tidak diketahui, dan seorang dokter mengumumkan bahwa dia menderita kanker paru-paru. Cao meninggal tak lama setelah keluarganya membawanya pulang.
Huang Ping, istri Tan dan manajer Divisi Pertama kamp kerja paksa, memanggil Tan ke divisinya pada tahun 2003. Melihat praktisi Li Yan (wanita) mengucapkan "Falun Dafa baik," Tan memukulinya dengan kejam, dan mendorongnya ke tanah. Menginjak kepalanya, Tan terus memukulinya dengan keras. Dia dan Pan kemudian mengangkat Li, dan melempar dengan keras ke batang logam di lantai. Tulang pinggul Li patah seketika.
Informasi pribadi:
Nama: Tan Xiangqian (谭湘谦)
Jenis Kelamin: Laki-laki
Tanggal lahir: 14 Oktober 1963
Tempat bekerja saat ini: Divisi Manajemen dan Pendidikan Pusat Rehabilitasi Narkoba Baimalong
Alamat disimpan di database Minghui
Nama: Huang Ping
Jenis kelamin: wanita
Detail: Istri Tan, mantan manajer Divisi Pertama di Kamp Kerja Paksa Wanita Baimalong
Laporan terkait:
Seluruh konten dilindungi oleh hak cipta © 2023 Minghui.org