(Minghui.org) "Kultivasi" telah menjadi konsep sakral dan misterius selama ribuan tahun. Orang-orang biasanya berpikir kultivasi berarti menjadi seorang bhikshu, hidup di gunung terpencil, memisahkan diri dari masyarakat, memandang ilusi dunia ini, mencapai usia panjang, dan menjadi dewa.
Dalam agama Buddha, kultivasi berarti seseorang mencukur rambut, mengenakan jubah, dan mengikuti aturan.
Tapi apa sejatinya kultivasi? Guru Li Hongzhi menjelaskannya dalam kalimat sederhana: "Kita tahu, semua berbicara tentang Xiulian, Xiulian. Apa yang dimaksud Xiulian? Sesungguhnya hanya sedikit orang yang benar-benar memahami makna sesungguhnya dari Xiulian. Perihal Xiulian, tepatnya adalah pencapaian kesempurnaan suatu kehidupan.” (“Ceramah Fa di Washington DC Tahun 2018”)
Guru telah memberi misi besar kepada praktisi Falun Dafa. Mereka berjalan di jalur mereka dengan baik sehingga dapat meninggalkan jalan kultivasi baru untuk kehidupan alam semesta di masa mendatang. Setiap pemikiran dan tindakan mereka akan menjadi contoh untuk kehidupan masa mendatang.
Saat pelurusan Fa berlangsung, praktisi dapat merasakan perubahan pada diri mereka. Mereka memiliki pemahaman yang lebih dalam tentang pentingnya untuk menyelamatkan orang dan berkultivasi.
Karena pelurusan Fa sudah mendekati akhir, iblis melakukan perlawanan sengit. Beberapa praktisi lama mengalami banyak gangguan iblis pada tahap ini, dan mereka yang tidak belajar Fa dengan baik mengalami lebih banyak penderitaan.
Saya telah melihat beberapa praktisi lama malas belajar ajaran. Mereka merasa dapat sedikit santai karena mereka pikir ujian dan penderitaan sudah berakhir dan selesai. Tetapi Guru telah berulang kali mengingatkan kita bahwa waktu terakhir adalah yang paling kritis dan setiap keterikatan pada konsep manusia akan menjatuhkan kultivasi seseorang dan gagal memenuhi misi seorang praktisi.
Guru berkata:
"Hanya mereka yang bisa bertahan sampai akhir adalah emas tulen. Hanya mereka yang menaatinya sampai akhir yang dapat mencapai Kesempurnaan.”(versi draft “Mengajar Fa dan Menjawab Pertanyaan dalam Yanji,” Zhuan Falun Fajie)
Sebagai seorang praktisi lama, saya benar-benar mengerti bahwa kita harus memenuhi misi, gigih, bekerja sama, dan mengikuti arahan Guru. Saya ingin berbagi beberapa hal yang telah terjadi baru-baru ini dan jebakan yang membuat beberapa praktisi tidak meningkat ke tingkat yang lebih tinggi.
Jebakan 1: Mengikuti Seseorang, Bukannya Mengikuti Fa
Seorang praktisi dari kota lain berbagi dengan kami tentang seorang rekan praktisi yang telah membaca Fa berkali-kali dan mengingatnya dengan baik sehingga ketika dia tidak aktif melafalkan Fa, suara Guru mengajarkan Fa akan bergema di benaknya.
Saya pikir itu luar biasa dan mengaguminya. Saya berbicara dengan beberapa praktisi, dan kami sepakat untuk mengunjungi praktisi ini pada hari berikutnya.
Ketika saya melakukan latihan keesokan paginya, saya merasa ada yang salah dengan perjalanan ini. Ketika saya sedang bermeditasi, saya mendengar sebuah suara berkata, "Anda mengikuti seseorang bukan mengikuti Fa!"
Saya terpana dan segera menyadari kesalahan saya. Saya meminta maaf kepada Guru dan berkata bahwa saya salah dan saya akan memperbaiki diri berdasarkan Fa.
Ketika saya berbagi pemahaman saya dengan praktisi lain, mereka semua mengerti dan bertekad untuk tidak membiarkan masalah ini mengganggu upaya kami untuk menyelamatkan orang. Kami semua memetik sebagai pelajaran.
Jebakan 2: Pikiran Seseorang dipenuhi Konsep Manusia, Bukannya Fa
Saya berhubungan dengan beberapa praktisi yang mengkoordinasi proyek. Saya perhatikan mereka harus menangani banyak hal. Ketika kami berkomunikasi, mereka kebanyakan berbicara tentang karma penyakit dan penderitaan yang dialami rekan-rekan praktisi. Pikiran mereka penuh dengan hal-hal buruk, dan mereka tidak dapat membiarkan pikiran lurus mengambil kendali.
Menggunakan mata batin saya, saya bisa melihat energi di sekitar mereka sangat rendah saat mereka fokus pada hal-hal buruk ini. Saya percaya seorang koordinator dengan energi rendah seperti itu akan mengalami kesulitan melakukan dengan baik dengan sekelompok praktisi.
Saya percaya bahwa kita harus membiarkan ajaran memenuhi pikiran kita di mana pun kita berada. Ketika kita saling berbagi, kami harus berbicara lebih banyak tentang apa yang telah kami pelajari dari belajar Fa dan di mana kami telah meningkat. Berbagi secara positif dapat membersihkan tubuh dan juga lingkungan kita.
Jebakan 3: Niat atau Tanpa Niat
Guru berkata:
“Xiulian dalam tiga agama mengajarkan tanpa niat,
Mempergunakan hati tidak pada tempatnya adalah berniat;
Secara khusus melakukan kebaikan masih berniat,
Hilangkan keterikatan hati adalah sungguh-sungguh tanpa niat” (“Tanpa Niat,” Hong Yin I)
Belum lama ini, seorang praktisi lama dan saya berbagi pemahaman kami tentang "mencari ke dalam." Itu adalah berbagi yang baik, tetapi saya merasa dia terlalu fokus pada pengembangan teknik untuk mencari ke dalam. Dia juga menyebutkan praktisi lain yang sangat pandai mencari ke dalam.
Ketika dia berbicara tentang praktisi lain yang pandai mencari ke dalam, mata batin saya secara tidak sengaja melihat praktisi itu juga. Dari taraf saya, saya bisa melihat tubuh sejatinya memiliki banyak celah kebocoran.
Kemudian, saya memikirkan kembali visi ini dan sampai pada pemahaman bahwa keduanya sedang mengejar makna yang lebih dalam dari pengajaran di atas taraf manusia. Ketika mereka terlalu fokus pada pengejaran mereka, mereka cenderung mengembangkan konsep manusia dan dapat dengan mudah "masuk ke ujung tanduk kerbau."
Jika seorang praktisi terlalu berhati-hati atas setiap masalah sepele, secara tidak sengaja itu menjadi keterikatan yang menghambat peningkatan dan memurnikan tubuh seseorang.
Jebakan 4: Menyayangi Seorang Anak dan Cucu
Baru-baru ini saya bertemu dengan seorang praktisi lama di kota lain dan dapat merasakan bahwa medan energinya sangat lemah. Setelah berbagi, saya menyadari dia memiliki keterikatan yang kuat pada cucunya tetapi berkata, "Merawat cucu dengan baik juga merupakan cara untuk membuktikan Fa."
Dia menghabiskan banyak waktu berharga bersama anak itu karena dia ingin membuktikan bahwa seorang praktisi dapat merawat anak lebih baik daripada orang biasa. Namun, dia hanya punya sedikit waktu untuk menyelamatkan orang.
Setelah beberapa kali berbagi, dia menyadari bahwa keterikatan pada cucunya tidak benar. Saya bisa melihat bahwa kolom hitam yang mengikutinya menghilang, dan medan energinya menjadi lebih cerah.
Jebakan 5: Tidak Berkultivasi Setiap Hari
Guru berkata,
“Bagi pengikut Dafa, pastikan setiap hari menjalani Xiulian, itu merupakan suatu keharusan,” (“Sebuah Peringatan”)
"Hanya dengan mengultivasi diri sendiri dengan baik, baru dapat menyelesaikan misi pengikut Dafa dengan baik." ("Ucapan Selamat pada Konferensi Fa Amerika Selatan")
Fa termanifestasi secara berbeda pada setiap badan langit. Untuk seorang praktisi, harus ada perbedaan besar dari awal kultivasi ke waktu yang hampir berakhir.
Jika awalnya seperti memasuki sekolah dasar, kita seharusnya sudah mencapai tingkat perguruan tinggi. Namun, beberapa praktisi lama masih berbagi tentang cara mengatasi kemalasan untuk melakukan latihan di pagi hari dan bagaimana melepaskan keterikatan menonton televisi. Ini adalah masalah tingkat dasar, yang seharusnya sudah diatasi sejak lama.
Jadi mengapa beberapa praktisi masih memiliki karma penyakit pada tahap pelurusan Fa ini? Mengapa beberapa praktisi bahkan kehilangan tubuh mereka karena karma penyakit?
Seperti yang saya lihat, faktor utama yang berkontribusi pada seorang praktisi yang tidak memiliki tubuh yang sangat murni adalah praktisi ini tidak dapat melepaskan diri dari keterikatan akan nama, keuntungan, dan emosi dalam kehidupan sehari-hari; telah gagal menjadi kultivator yang sudah lama; dan telah gagal memahami kultivasi dan keseriusannya.
Ketika kami berbagi tentang mencapai alam yang lebih tinggi, beberapa praktisi berpikir itu adalah keterikatan. Saya pikir praktisi lama harus mencari ke dalam untuk melihat seberapa jauh mereka telah melangkah maju dari manusia menjadi dewa dan seberapa dekat mereka telah mengikuti proses pelurusan Fa.
Kita harus melihat tingkat belas kasih kita dan melihat apakah kita telah mencapai standar yang ditetapkan oleh Fa.
Guru berkata, “Belas kasih merupakan kondisi abadi dari para Dewa” (“Mengapa Menolak, Hong Yin III)
Mengenai transformasi tubuh kita, Guru berkata:
"Dilihat dengan Tianmu, segenap tubuh adalah transparan, sama seperti kaca transparan, terlihat tidak ada apa pun, akan tampak keadaan semacam ini, dikatakan terus terang, dia telah merupakan sebuah tubuh Buddha. Karena tubuh yang terbentuk dari materi energi tinggi tidak sama dengan tubuh kita sendiri.” (Ceramah 8, Zhuan Falun)
Kita juga harus mengamati apakah dapat memasuki ketenangan saat bermeditasi. Guru berkata, "dengan dapat mencapai hening berarti adalah Gong, seberapa dalam daya hening seseorang, itu adalah manifestasi dari tingkatannya." (Ceramah 9, Zhuan Falun)
Jika kita melihat kemajuan kultivasi kita dan membiarkan diri kita dibimbing oleh aspek-aspek di atas, kita dapat dengan mudah melihat celah dan dengan demikian meningkat dan mencapai standar yang telah ditetapkan Guru.
Kesimpulan
Saya percaya bahwa kita secara fundamental dapat memahami asal usul khusus dari praktisi Dafa dan misi kita di dunia manusia ini hanya setelah kita membubung di atas dunia manusia dan memahami Fa dari sudut pandang Fa. Kita datang ke sini untuk mendapatkan Fa ini. Kita menghormati Guru dan Fa ini. Kita mempercayai Guru dan mempercayai Fa ini.
Mari kita hargai Fa ini dengan tindakan yang membuktikan kebenaran Fa. Mari kita menyempurnakan dan memenuhi misi kita bersama dan menjadi pengikut Guru yang berkualitas.
Seluruh konten dilindungi oleh hak cipta © 2023 Minghui.org