(Minghui.org) Suami saya dan saya mulai berlatih Falun Dafa pada tahun 1996. Saya berhenti berlatih setelah Partai Komunis Tiongkok (PKT) meluncurkan penganiayaan terhadap Falun Dafa pada Juli 1999. Saya berhenti membaca buku-buku Dafa dan melakukan latihan di luar karena takut.

Saya bekerja di bidang medis. Saya membenamkan diri dalam pekerjaan saya. Saya berpikir bahwa selama saya mengikuti prinsip-prinsip “Sejati-Baik-Sabar,” merawat pasien dengan baik, tidak khawatir tentang untung dan rugi, dan sebagai orang yang baik, maka saya semestinya baik-baik saja.

Suami saya terus mendorong saya untuk melanjutkan latihan, tetapi saya tidak mau mendengarkannya.

Saat bermain dengan cucu saya yang berusia dua tahun pada suatu hari di bulan April 2010, cucu saya memegang leher saya, dan itu terasa menyakitkan. Saya melihat dari dekat ke cermin dan melihat benjolan seukuran telur burung.

Saya minum obat selama beberapa hari tetapi tidak ada yang berubah. Saya pergi ke rumah sakit untuk USG dan mereka menemukan dua benjolan. Teman saya merujuk saya ke tiga dokter yang semuanya mengatakan saya perlu operasi.

Saya membuat pengaturan di tempat kerja dan bersiap untuk operasi. Saya merasa stres. Suami saya berkata, “Kamu hanya perlu melakukan latihan Dafa.”

Saya terus khawatir tetapi mengikuti suami saya untuk melakukan lima latihan. Benjolan sedikit menyusut. Setelah tiga hari melakukan latihan Falun Dafa, dua benjolan menghilang!

Saya memberi tahu teman saya bahwa benjolan itu hilang, dan saya tidak lagi perlu dioperasi. Dia bertanya apa yang terjadi, dan saya mengatakan benjolan hilang setelah saya melakukan latihan Falun Dafa.

Dia memperhatikan leher saya dan berkata, “Falun Dafa luar biasa!”

Suami saya dan saya berada di rumah sakit mengurus beberapa bisnis pada bulan Februari 2012. Seorang spesialis memeriksa leher saya dan mencari tahu riwayat kesehatan saya. Dia berkata, “Sepertinya operasi anda berjalan dengan baik. Semuanya terlihat baik-baik saja.” Saya dan suami saling tersenyum.

Itu adalah kekuatan Dafa. Saya bersyukur Guru Li (pendiri Falun Dafa) selalu memedulikan saya.