(Minghui.org) Liu Shujing (pria), seorang praktisi Falun Dafa dari Kota Laishan, Provinsi Shandong. Telah ditangkap oleh petugas dari Kantor Polisi Yuangezhuang dan Divisi Keamanan Domestik Distrik Laishan pada tanggal 27 Agustus 2018. Dia diadili di Pengadilan Distrik Laishan pada tanggal 10 Mei 2019. Pengacaranya mengajukan pembelaan tidak bersalah. Dia dijatuhi hukuman dua tahun penjara, dan diam-diam dibawa ke Penjara Provinsi Shandong.
Petugas menggeledah rumahnya tanpa menunjukkan dokumen hukum atau ID. Istri Liu juga ditangkap hari itu.
Polisi pergi ke rumah ibunya yang berusia 84 tahun pada hari berikutnya. Ibunya tidak ada di rumah, dan pintunya terkunci. Petugas polisi masuk melalui jendela dan menggeledah kediaman Ibunya. Mereka menyita buku-buku Falun Dafa, foto pencipta Dafa, dua komputer, dan uang tunai 1.500 yuan.
Polisi membebaskan Istri Liu setelah memerasnya hingga 5.000 yuan. Dia kembali ke rumah setelah tengah malam. Polisi mengancamnya, “Setelah kembali ke rumah, jangan keluar. Anda harus berada di rumah setiap kali kami datang.”
Liu dibawa ke Pusat Penahanan Fushan pada tanggal 28 Agustus 2018. Dia secara resmi ditahan sebulan kemudian.
Istri Liu tidak diizinkan menghadiri persidangan. Lebih dari 300 orang di desa Liu menandatangani pernyataan yang membuktikan dirinya orang baik dan meminta pengadilan untuk membatalkan tuntutan dan membebaskannya.
Satu bulan kemudian, pengacara Liu memberi tahu dia bahwa dia telah dijatuhi hukuman dua tahun penjara. Pihak berwenang membawanya ke penjara tanpa memberi tahu keluarganya.
Laporan terkait dalam bahasa Inggris:
Additional Persecution News from China – May 9, 2019 (10 Reports)
Seluruh konten dilindungi oleh hak cipta © 2023 Minghui.org