(Minghui.org) Delapan praktisi Falun Gong senior diganggu karena keyakinan mereka, sebuah latihan spiritual yang telah dianiaya oleh rezim komunis Tiongkok sejak tahun 1999.

Delapan praktisi, penduduk dari Kota Dazhou, Provinsi Sichuan ini, diganggu sekitar tanggal 12-15 Juni 2019. Polisi mengancam untuk menangkap mereka jika mereka tetap berlatih Falun Gong. Petugas juga mengambil foto praktisi dan mencoba memaksa mereka untuk menandatangani pernyataan jaminan untuk tidak berlatih Falun Gong.

Delapan praktisi tersebut adalah: Liu Zhaozhen [perempuan], 92; Zhang Shaojiu [laki-laki], 89; Tan Yuzhen [perempuan], 76; Chen Fuzhen [perempuan], 76; Qin Jingquan [perempuan], 75; Tang Yuting [perempuan], 67; Cheng Taiqing [perempuan], 66; dan Chen Xueqiong [perempuan], 65.

Dua warga lainnya, termasuk Shou Lingyuan [laki-laki], 81, dan Liao Fengju [perempuan], 75, yang telah berhenti berlatih dari Falun Gong beberapa tahun lalu juga diganggu.

Gangguan Berulang Kali terhadap Tang Yuting

Khususnya Tang telah diganggu berulang kali oleh polisi.

Dia sedang mencuci ketika polisi tiba-tiba membobol masuk ke rumahnya tanggal 15 Juni. Dia baru saja kembali ke rumah beberapa hari sebelumnya, setelah tinggal dengan anak perempuannya di Shenzhen, Provinsi Guangdong selama lebih dari satu tahun.

Polisi menginterogasi Tang selama lebih dari satu jam, bertanya apakah ia masih berlatih Falun Gong, ke mana saja dia dan apa yang telah ia lakukan selama tahun-tahun terakhir. Mereka mencoba untuk memaksanya menandatangani catatan interogasi, namun ia menolak untuk bekerja sama.

Pada 27 Juni, polisi kembali dan menginterogasi Tang lagi. Mereka berkata bahwa mereka telah menemukan bahwa Tang telah pergi ke Hong Kong dua kali selama ia tinggal dengan putrinya.

Ketika Tang berkata bahwa ia ke sana hanya untuk liburan, polisi masih mencoba untuk membuatnya mengungkapkan apa lagi yang telah ia lakukan di sana. Mereka juga memerintahkannya untuk menandatangani formulir interogasi lagi. Dia masih menolak untuk bekerja sama. Polisi pergi satu jam kemudian.