(Minghui.org) Dua wargakota Nanchong, provinsi Sichuan ditangguhkan pensiunnya sejak Agustus 2020 karena keyakinan mereka pada Falun Gong, latihan kultivasi watak dan raga yang telah dianiaya oleh rezim komunis Tiongkok sejak 1999.

Chen Bihui, 60, pergi ke kantor jaminan sosial untuk menuntut pengembalian dana pensiunnya, karena dana jaminan sosial dibayar diri sendiri tidak ditanggung oleh majikannya dan pensiun adalah aset pribadinya. Li Xiaoying, pejabat yang menerimanya, mengatakan bahwa kantor mereka mengikuti kebijakan pemerintah dalam membuat keputusan untuk menangguhkan pensiunnya.

Ini bukan pertama kalinya Chen menjadi target karena keyakinannya, yang telah menyembuhkan penyakitnya, termasuk rematik, bronkitis, bahu yang kaku, masalah pinggang, sakit kepala, radang lambung, dan radang kantong empedu. Dia sebelumnya ditahan, rumahnya digeledah, dan didenda beberapa kali. Dia dibawa ke pusat pencucian otak beberapa kali, dihukum dua kali kamp kerja paksa, dan dijatuhi hukuman dua setengah tahun penjara.

Praktisi lain yang pensiunnya ditangguhkan, Chen Xiulan (tidak ada hubungan keluarga dengan Chen Bihui), juga telah berulang kali ditangkap dan ditahan karena keyakinannya pada Falun Gong. Chen dulu bekerja di sebuah perusahaan gas di Chengdu dan pindah ke Nanchong setelah pensiun. Dia sebelumnya dijatuhi hukuman dua tahun setelah penangkapan pada Juni 2016.