(Minghui.org) Praktisi Falun Dafa melakukan kegiatan di empat kota untuk mengekspos penganiayaan Partai Komunis Tiongkok (PKT) pada Hari Hak Asasi Manusia tanggal 10 Desember. Mereka meminta orang-orang untuk memperhatikan masalah ini dan mengingatkan semua orang untuk menjunjung tinggi nilai-nilai universal umat manusia.
Stan praktisi di depan gereja St. Lorenz di Nuremberg pada Hari Hak Asasi Manusia.
Sekelompok Siswa Menandatangani Petisi untuk Mengecam Penganiayaan
Acara di depan gereja St. Lorenz di Nuremberg untuk memberi tahu orang-orang tentang penganiayaan PKT
Mahasiswa Suleyr (pertama dari kiri) dan teman sekelas menandatangani petisi menentang penganiayaan.
Mahasiswa Suleyr berasal dari India, dan sedang belajar tekstil di universitas setempat. Ketika dia dan delapan teman sekelasnya mengunjungi Nuremberg, mereka melihat stan Falun Dafa.
Mereka berbicara dengan praktisi dan mengetahui bahwa PKT dengan kejam menganiaya orang-orang yang berlatih Sejati-Baik-Sabar. Suleyr terkejut dan segera menandatangani petisi menentang penganiayaan—dia juga mendesak teman-teman sekelasnya untuk menandatangani. Mereka semua menandatangani petisi dan mengambil beberapa brosur untuk dibagikan ke teman sekelas lainnya.
Suleyr berkata: “Di Tiongkok, hak asasi manusia diinjak-injak, ini adalah masalah serius. Pencurian organ secara sistematis harus segera dihentikan. Rezim PKT seharusnya tidak terus eksis. Saya akan memberi tahu lebih banyak orang dan memberi tahu mereka tentang penganiayaan yang terjadi di Tiongkok.”
Pria Lanjut Usia Yang Mengalami Komunisme Secara Langsung Menandatangani Petisi
Di Nuremberg, Klaus Wessel seorang pensiunan insinyur listrik, menandatangani petisi menentang penganiayaan. Dia mengatakan bahwa pengambilan organ hidup-hidup oleh PKT sangat mengerikan. Tentang PKT dia berkata: “Rezim seperti itu tidak stabil, tetapi sedang distabilkan melalui kekerasan internal. Tidak dapat bekerja karena suatu alasan, ia segera akan runtuh.”
Klaus Wessel
Ketika dia mengetahui bahwa PKT telah menganiaya praktisi Falun Dafa selama 22 tahun, dia berkata: "Rezim otoriter seperti Tiongkok (PKT) tidak dapat mentolerir orang yang memiliki pemikiran lain."
Wessel menjelaskan bahwa ia lahir di Königsberg (Kaliningrad, Rusia), yang pernah menjadi Prusia Timur dan salah satu pusat budaya Jerman. Setelah Perang Dunia II menjadi wilayah Soviet (komunis) di bawah Perjanjian Potsdam. Wilayah itu diambil alih oleh Soviet. Setelah dia dan yang lainnya melarikan diri, mereka naik perahu selama lima hari untuk mencapai bekas Jerman Timur.
Wessel kemudian kuliah di universitas di Jerman Timur. Dia melarikan diri ke Jerman Barat satu bulan sebelum pembangunan Tembok Berlin. Karena orang yang mengalami langsung, Wessel mengatakan bahwa dia benar-benar memahami apa itu diktator.
“Setiap Orang Harus Bisa Berkembang Sesuai Keinginannya Sendiri”
Andreas, seorang ekonom, mengatakan setelah menandatangani petisi bahwa hal ini sangat penting. Dia menentang pengambilan organ oleh PKT dari praktisi dan berkata: "Dengan menandatangani, saya ingin melakukan bagian saya."
Berbicara tentang PKT yang melarang orang untuk berlatih Sejati-Baik-Sabar, Andreas berkata: “Ini salah. Setiap orang harus dapat berkembang sesuai dengan keinginan mereka sendiri.”
Karena hari itu adalah Hari Hak Asasi Manusia Internasional, dan dia berkata penting bagi praktisi Falun Dafa untuk mengadakan acara ini: “Ini dapat mengubah beberapa hal dan memberi tekanan pada mereka yang memiliki kekuatan untuk membuat keputusan.”
Siswa sekolah menengah Lucy (kiri) dan Michelle (kanan)
Siswa SMU Lucy dan Michélle berlama-lama di depan stan Falun Dafa dan mendengarkan praktisi berbicara dengan berbagai orang. Keduanya menandatangani petisi.
Lucy menjelaskan mengapa dia merasa penting untuk menandatangani: “Karena saya ingin membantu orang-orang di Tiongkok. Apa yang terjadi di Tiongkok (pengambilan organ dari praktisi saat mereka masih hidup) terdengar sangat buruk.” Michelle setuju: “Jika saya bisa membantu, tentu saja saya senang.”
Berbicara tentang PKT yang melarang orang-orang berlatih Sejati-Baik-Sabar, Michelle pikir itu menakutkan, dan Lucy merasakan hal yang sama: “Ini terkait dengan kita sebagai manusia, dan kita harus menentang. Faktanya, lebih banyak orang harus melakukan ini.”
Praktisi memprotes penganiayaan PKT di depan Kedutaan Besar Tiongkok di Berlin pada tanggal 10 Desember. Mereka melakukan kegiatan seperti itu setiap hari.
Praktisi memprotes penganiayaan PKT di depan Konsulat Tiongkok di Munich pada tanggal 9 Desember. Mereka melakukan kegiatan seperti itu setiap minggu.
Praktisi melakukan kegiatan pada tanggal 10 Desember, di Zeil Street di Frankfurt untuk meningkatkan kesadaran akan penganiayaan PKT. Orang yang lewat berbicara dengan praktisi dan menandatangani petisi menentang penganiayaan.
Latar Belakang: Apa itu Falun Dafa?
Falun Dafa (juga dikenal sebagai Falun Gong) pertama kali diperkenalkan ke publik oleh Guru Li Hongzhi di Changchun, Tiongkok, pada tahun 1992. Disiplin spiritual sekarang dipraktikkan di lebih dari 100 negara dan wilayah di seluruh dunia. Jutaan orang yang telah memeluk ajaran—yang didasarkan pada prinsip-prinsip Sejati, Baik, Sabar—dan mempelajari lima latihan yang lembut telah mengalami peningkatan kesehatan dan kesejahteraan.
Jiang Zemin, mantan ketua Partai Komunis Tiongkok (PKT), memandang popularitas disiplin spiritual yang semakin meningkat sebagai ancaman terhadap ideologi ateis PKT dan pada tanggal 20 Juli 1999, mengeluarkan perintah untuk melarang latihan tersebut.
Di bawah arahan pribadi Jiang, Partai Komunis Tiongkok membentuk lembaga keamanan di luar kerangka hukum, “Kantor 610.” Organisasi tersebut berada di atas kepolisian dan sistem yudisial yang satu-satu fungsinya adalah melakukan penganiayaan terhadap Falun Dafa..
Minghui.org telah mengonfirmasi kematian ribuan praktisi sebagai akibat dari penganiayaan selama 22 tahun terakhir. Jumlah sebenarnya diyakini jauh lebih tinggi. Banyak lagi yang dipenjara dan disiksa karena keyakinan mereka.
Ada bukti nyata bahwa PKT menyetujui mengambil organ dari praktisi yang ditahan, yang dibunuh untuk memasok industri transplantasi organ.
Seluruh konten dilindungi oleh hak cipta © 2023 Minghui.org