(Minghui.org) Saya baru-baru ini membaca sebuah artikel di Minghui, “Beberapa Pemikiran tentang Keadaan Kultivasi Sebagian Besar Pengikut Dafa,” di mana penulis berbagi pemahamannya tentang apa yang Guru katakan dalam “Sadarlah”: “Sebagian besar pengikut Dafa akan mengikuti Shifu dalam Fa Meluruskan Dunia Manusia.”

Penulis menyatakan bahwa, “sebagian besar pengikut Dafa pasti memiliki masalah dalam kultivasi yang akan membuat kita tidak dapat mencapai kesempurnaan pada saat periode Pelurusan Fa berakhir.” Pernyataan ini juga mendorong saya untuk berbagi pemahaman saya tentang ajaran Guru.

Tantangan Meningkat untuk Melepaskan Keterikatan dalam Lingkungan yang Santai

Kita harus mengakui bahwa pengikut Dafa di Tiongkok telah mengalami penganiayaan paling kejam di tangan Partai Komunis Tiongkok dalam dua dekade terakhir. Setiap hari dalam kehidupan sehari-hari seperti pergi ke medan perang karena mempertaruhkan hidup demi meningkatkan kesadaran akan penganiayaan.

Jika memikirkannya, banyak praktisi di seluruh negeri telah mengatasi satu demi satu rintangan untuk pergi ke Beijing, kadang-kadang dengan berjalan kaki, untuk memohon bagi Dafa. Ada juga banyak praktisi yang kehilangan nyawa setelah mengalami penyiksaan fisik dan mental yang ekstrem. Banyak praktisi sampai kehilangan pekerjaan dan/atau rumah atau hal lainnya sebagai akibat dari penganiayaan. Kesulitan yang dialami oleh para praktisi di Tiongkok benar-benar tak terkatakan.

Di sisi lain, kesulitan yang belum pernah terjadi sebelumnya juga telah memberi kita kesempatan kultivasi yang unik, yang tidak dapat ditemukan di lingkungan yang bebas penganiayaan, seperti yang akan terjadi ketika Fa meluruskan dunia manusia.

Jika kita tidak bisa melepaskan keterikatan ketika mengalami penganiayaan, akan lebih sulit untuk melepaskannya di lingkungan yang bebas penganiayaan, di mana ujian hidup dan mati tidak ada lagi. Artikel yang disebutkan di atas menyiratkan bahwa Guru sedang memperpanjang waktu bagi para praktisi untuk melenyapkan keterikatan ketika Fa sedang meluruskan dunia manusia.

Pemahaman saya adalah melenyapkan keterikatan bukanlah tujuan Guru mengizinkan sebagian besar pengikut Dafa untuk bergabung dengannya saat Fa meluruskan dunia manusia.

Apakah Kita Kultivator Sejati

Guru berkata: “Sebagian besar pengikut Dafa akan mengikuti Shifu dalam Fa Meluruskan Dunia Manusia.” (“Sadarlah”). Pemahaman saya adalah bahwa “pengikut Dafa” yang Guru sebutkan bukanlah praktisi di seluruh dunia secara keseluruhan, atau mereka yang masuk ke dalam Dafa sebelum penganiayaan dimulai pada tahun 1999. Sebaliknya, saya percaya Guru mengacu pada kelompok praktisi yang telah benar-benar mengultivasi diri mereka sendiri.

Guru berkata:

“jadi tidak dapat dikatakan bahwa dengan duduk di sini anda sudah dianggap seorang praktisi Xiulian. Setelah pikiran anda berubah secara fundamental, kami tentu dapat memberinya, bahkan tidak sebatas itu saja.” (Ceramah 1, Zhuan Falun)

Bagaimanapun, kita adalah kelompok kultivasi yang besar. Tidak heran bahwa praktisi ada berbagai ragam mentalitas. Tidak mungkin semuanya sama. Berkultivasi menurut pemahamannya terhadap Fa. Tingkat pengabdian orang berbeda-beda, dan seberapa kuat keyakinan orang juga berbeda.

Guru mengajari kita bahwa Dafa melindungi pengikut yang sejati berkultivasi, tetapi mengapa ada begitu banyak praktisi yang mengalami penderitaan besar (bahkan ada yang meninggal)? Saya percaya salah satu alasannya adalah karena mereka tidak benar-benar memahami Fa atau pikiran lurusnya kurang ketika menghadapi ujian besar.

Beberapa rekan praktisi masih memiliki keterikatan kegembiraan, mentalitas pamer, dan kecenderungan untuk bertindak ekstrim atau tidak rasional saat melakukan sesuatu. Ketika mereka menghadapi ujian seperti karma penyakit, mereka mungkin tidak dapat menanganinya dengan baik atau bahkan kehilangan nyawa.

Guru juga memberi tahu kita dalam Ceramah 8, Zhuan Falun bahwa Xiulian sejati adalah: “Namun anda akan merasa ringan sekujur tubuh, berjalan seolah ada tiupan angin yang mendorong.” Sementara beberapa praktisi terlihat jauh lebih muda dan penuh energi, ada beberapa praktisi lain selalu lelah dan tidak dapat berjalan jauh; ada yang terbaring di tempat tidur dan membutuhkan perawatan; dan ada yang terlihat sangat tua dengan begitu cepat. Guru memperlakukan setiap praktisi sama. Perbedaan kondisi kultivasi terletak pada diri kita sendiri.

Masyarakat biasa adalah tempat yang bagus bagi kita untuk berkultivasi. Kita harus memperhatikan dengan cermat setiap pikiran dan perbuatan dalam diri kita sendiri. Jika kita tidak bisa bangkit dan melampaui, kita hanya bisa jatuh mengikuti arus di masyarakat. Kita telah melihat bahwa untuk beberapa praktisi, mereka tidak pernah mengalami penderitaan besar, tetapi mereka secara bertahap tertinggal dan akhirnya berhenti berkultivasi.

Guru juga berkata:

“Bila pekerjaan penyelamatan makhluk hidup ini tidak dilakukan, maka anda belum menyelesaikan kewajiban anda sebagai pengikut Dafa, Xiulian anda sama dengan nol, karena menyuruh anda sebagai pengikut Dafa bukan untuk mencapai kesempurnaan anda pribadi, melainkan ada misi penting yang harus diemban.” (“Ceramah Fa pada Konferensi Fa Washington D.C. Tahun 2009” Ceramah Fa di Berbagai Tempat 9)

Guru selalu memberi tahu kita pentingnya mengklarifikasi fakta dan menyelamatkan makhluk hidup, tetapi berapa banyak dari kita yang secara aktif menjalankan tanggung jawab kita atau tertahan oleh hati dan keterikatan manusia?

Kita memiliki misi untuk menyelamatkan orang, dan memenuhi janji sejarah. Jika kita tidak melakukannya, bagaimana kita bisa memenuhi syarat sebagai pengikut Dafa?

Beberapa rekan praktisi menulis pernyataan khidmat untuk menghapus kata-kata dan perbuatannya yang salah selama dalam tahanan.

Pernyataan khidmat berarti mereka mengakui bahwa mereka melakukan kesalahan dan berjanji untuk tidak melakukannya lagi. Tetapi beberapa praktisi membuat kesalahan yang sama dengan melepaskan keyakinannya setiap kali mereka ditangkap lagi. Mereka menandatangani pernyataan melepaskan Dafa setelah setiap kali ditangkap, dan ketika mereka dibebaskan, mereka membatalkannya dengan pernyataan khidmat yang baru. Apakah mereka membodohi polisi atau diri mereka sendiri?

Misi Masa Depan Membutuhkan Pengikut Dafa

Dalam hal apa pun yang akan terjadi ketika Fa meluruskan dunia manusia, pemahaman saya adalah bahwa akan ada banyak makhluk hidup yang tersisa di dunia manusia dan lingkungan hidup pada saat itu mungkin berbeda. Kita mungkin tidak lagi mengandalkan teknologi modern, tetapi menggunakan kekuatan dewa kita untuk memenuhi misi baru kita untuk membantu Guru dalam menyelamatkan makhluk hidup.

Artikel yang disebutkan sebelumnya menyiratkan bahwa para praktisi yang bertahan ketika Fa meluruskan dunia manusia telah gagal memenuhi standar selama periode Pelurusan Fa, sehingga mereka harus terus berkultivasi hingga mencapai kesempurnaan. Tetapi saya merasa bahwa kita tidak boleh melihat hal-hal secara permukaan. Perlu secara objektif, dan holistik mengevaluasi rekan praktisi dan diri kita sendiri, dan kita tidak boleh sembarangan memberikan penilaian pada praktisi mana pun sehubungan dengan status kultivasi mereka. Kita harus ingat bahwa dalam kultivasi Dafa, sisi yang telah dikultivasi dipisahkan dari sisi manusia kita yang belum dikultivasi, yang selalu merupakan bagian yang tidak memenuhi standar. Dengan demikian, kita tidak dapat menyimpulkan bahwa seorang praktisi belum memenuhi standar hanya dengan melihat keterikatan yang masih belum ia lepaskan.

Selamanya tidak ada yang selalu tetap sama. Ada beberapa praktisi yang dulunya sangat rajin mungkin berhenti berkultivasi karena berbagai alasan, dan mereka yang tidak berkultivasi dengan serius suatu hari nanti bisa menjadi rajin dan mengejar ketinggalan. Hanya Guru yang tahu bagaimana keadaan kita. Kita juga tidak boleh berpuas diri dengan kultivasi. Hanya ketika kita benar-benar mencapai akhir dari perjalanan kultivasi, barulah semuanya diperhitungkan.

Sebagai orang yang masih berkultivasi dalam kesesatan, tidak seorang pun dari kita yang tahu kapan Partai Komunis Tiongkok akan runtuh, kapan Fa akan mulai meluruskan dunia manusia, atau siapa di antara kita yang akan mengikuti Guru ke fase berikutnya. Apa yang bisa kita lakukan hanyalah mengultivasi diri kita sendiri dengan nyata, belajar Fa dengan baik, mengklarifikasi fakta dan betul-betul percaya pada Guru. Segala sesuatu yang dapat kita capai terletak pada keyakinan kita pada Dafa.

Catatan editor: Artikel ini hanya mewakili pemahaman penulis dalam keadaan kultivasi mereka saat ini dimaksudkan untuk berbagi di antara praktisi sehingga kita dapat “banding belajar, banding kultivasi.” (“Berkultivasi Nyata,” Hong Yin)