(Minghui.org) Penganiayaan merajalela di wilayah kami pada tahun 2000 karena banyak praktisi diawasi oleh polisi. Mereka yang berbicara kepada orang-orang tentang Falun Dafa dan kebenaran seputar penganiayaan ditangkap, ditahan, atau dikirim ke kamp kerja paksa.

Untuk mengekspos Partai Komunis Tiongkok (PKT) dan kebohongan yang dibuatnya untuk memfitnah Dafa, praktisi membagikan brosur klarifikasi fakta, menempelkan stiker dengan informasi tentang penganiayaan, dan menggantung spanduk.

Ketika kami melihat pengumuman situs web Minghui tentang 13 Mei ditetapkan sebagai Hari Falun Dafa Sedunia, semua orang bersemangat—kami merasa ini akan menjadi hari raya yang luar biasa untuk dirayakan di seluruh dunia. Itu juga merupakan dorongan bagi para praktisi di Tiongkok untuk tetap teguh meskipun dianiaya tanpa henti.

Beberapa dari kami membicarakannya dan setuju bahwa kami harus melakukan segala yang kami bisa untuk menyebarkan berita ini jauh dan luas. Orang-orang perlu mendengar kebenaran tentang Dafa agar mereka dapat diselamatkan. Kami memutuskan untuk menutupi seluruh wilayah dengan stiker dan spanduk klarifikasi fakta, yang tidak hanya akan menghilangkan unsur jahat, tetapi juga mengingatkan orang bahwa mereka pada dasarnya baik.

Dengan bantuan dari praktisi di kota lain, kami mulai membuat spanduk besar dan kecil. Beberapa praktisi pria mengumpulkan kayu dan memotongnya menjadi tongkat, sementara praktisi wanita membeli kain dan membuat spanduk.

Kami memiliki 7 spanduk sepanjang tujuh meter, sekitar selusin sepanjang lima meter, dan lebih dari dua ratus spanduk yang lebih kecil, mulai dari satu meter hingga tiga meter, dengan total dua ratus tujuh puluh spanduk.

Kami mengadakan sesi berbagi pengalaman bersama, dan semua orang ingin bekerja sama dan menjadi bagian dari upaya tersebut. Jadi kami membentuk kelompok-kelompok kecil dan memutuskan untuk melaksanakan rencana kami pada malam tanggal 12 Mei. Mereka yang ditugaskan untuk memasang stiker dan membagikan brosur berencana untuk menyelesaikannya sebelum jam 9:00 malam. Dan setelah itu mereka memancarkan pikiran lurus untuk kelompok-kelompok yang akan keluar untuk menggantung spanduk pada jam 1:00 pagi

Spanduk yang lebih panjang perlu digantung di suatu tempat di mana lebih banyak orang lewat di siang hari. Kami memutuskan untuk menggantungnya di menara telekomunikasi, jembatan di jalan utama, pohon besar, gedung, dan pintu masuk terowongan sehingga terlihat oleh komuter atau orang yang berolahraga di taman setiap pagi.

Kami memberi tahu semua praktisi di daerah itu dan meminta semua orang untuk memancarkan pikiran lurus sepanjang malam. Kami juga meminta Guru Li untuk membantu memperkuat pikiran lurus kami dan melindungi para praktisi sehingga mereka akan kembali ke rumah dengan selamat.

Kami berangkat sesuai rencana pada 12 Mei. Lebih dari seratus praktisi keluar pada pukul 1:00 pagi dan dengan cepat menggantung spanduk di lokasi yang kami sepakati. Dua ratus tujuh puluh spanduk dengan pesan seperti "Falun Dafa Baik," "Dunia Membutuhkan Sejati-Baik-Sabar," dan "Merayakan Hari Falun Dafa Sedunia" dapat dilihat di mana-mana di pegunungan.

Persis seperti apa yang Guru katakan, “Cahaya Buddha bersinar di mana-mana” (“Harmonis dengan Fa” dalam Hong Yin I)

Kami merasakan kegembiraan yang tak terlukiskan hingga menangis setelahnya.

Setelah semua spanduk digantung, kami pulang dan memancarkan pikiran lurus sehingga semua orang akan melihat spanduk, dan momentum penganiayaan akan berkurang.

Ketika orang-orang keluar dari rumah mereka keesokan paginya, hal pertama yang mereka lihat adalah "Falun Dafa Baik." Mereka saling bertanya, “Sudahkah anda melihat spanduk Falun Dafa? Ada dimana-mana. Falun Dafa benar-benar luar biasa! Bagaimana mereka menggantungkan spanduk di menara setinggi itu?”

Polisi panik dan sirene terdengar di jalan-jalan. Orang-orang saling berkomentar, “Polisi daerah telah dikerahkan. Mereka mengatakan mereka akan mengumpulkan sidik jari dan menemukan mereka yang bertanggung jawab menggantung spanduk.”

Dengan perlindungan Guru dan pikiran lurus yang kuat dari satu tubuh praktisi kita, polisi menyerah. Kami berasumsi mereka tahu akan terlalu sulit untuk melacak siapa pun yang menggantung spanduk.