(Minghui.org) KTT Perawat perdana untuk Memerangi dan Mencegah Pengambilan Organ Secara Paksa diadakan online pada tanggal 1 November 2022. Diselenggarakan oleh Akademi Keperawatan Forensik (AFN) dan Doctors Against Forced Organ Harvesting (DAFOH), KTT ini berfokus pada kejahatan pengambilan organ secara paksa di Tiongkok dan promosi praktik medis dan keperawatan yang etis.
KTT Perawat online perdana untuk Memerangi dan Mencegah Pengambilan Organ Paksa pada 1 November 2022
Dua belas pembicara, termasuk profesional medis, ahli hak asasi manusia, dan saksi, membahas malpraktik pengambilan organ dari praktisi Falun Gong yang masih hidup dan tahanan hati nurani lainnya yang sedang berlangsung di Tiongkok. Di antara mereka, dua saksi menceritakan pengalaman mereka di kamp kerja paksa Tiongkok.
KTT yang berlangsung selama empat jam ini dibagi menjadi tiga bagian: pertama adalah kedalaman dan ruang lingkup pengambilan organ secara paksa, kedua adalah pertimbangan etika dan hukum, dan ketiga adalah respons dan tindakan keperawatan. Film dokumenter Medical Genocide: Hidden Mass Murder in China's Organ Transplant Industry ditampilkan selama KTT.
DAFOH: Bukti yang Tidak Dapat Disangkal
Deborah Collins-Perrica, Direktur Urusan Keperawatan DAFOH, berbicara di acara tersebut.
Deborah Collins-Perrica adalah Direktur Urusan Keperawatan DAFOH. Dia mengatakan mengambil organ secara paksa dari orang yang tidak bersalah tanpa persetujuan adalah kejahatan yang mengerikan, tetapi praktik seperti itu disetujui dan didukung oleh Partai Komunis Tiongkok (PKT). Dengan bantuan dari polisi dan militer, rantai pasokan transplantasi organ yang menguntungkan telah dikembangkan di Tiongkok.
Satu kelompok besar korban pengambilan organ secara paksa adalah praktisi Falun Gong, sebuah sistem meditasi yang populer di Tiongkok karena manfaat terhadap pikiran dan tubuh. Ada sekitar 100 juta praktisi di Tiongkok sebelum PKT mulai menganiaya kelompok itu pada Juli 1999. Sejak itu, sejumlah besar praktisi Falun Gong telah ditahan, disiksa, dan bahkan menjadi korban pengambilan organ secara paksa.
“Para korban yang mengikuti jalan spiritual seperti itu dieksploitasi, dianiaya, dan dipersiapkan untuk pengambilan organ, menjalani tes medis selama dalam tahanan politik. Ini menciptakan sistem organ sesuai permintaan yang dapat mengirimkan organ transplantasi dengan cepat dalam beberapa hari setelah pemberitahuan,” jelas Collins-Perrica. “Korban dipaksa kerja, diabaikan dan disiksa, diperiksa kesehatannya, menjalani rontgen dada, USG, dan tes darah di rumah sakit penjara dan pusat penahanan. Perlakuan yang berbeda ini belum pernah terjadi sebelumnya.”
Menurut sebuah laporan dari China Daily pada tahun 2016, Tiongkok memasang label harga US $ 46.000 untuk transplantasi ginjal, $ 90.000 untuk transplantasi hati, dan $ 150.000 untuk transplantasi jantung. Collins-Perrica mengatakan bahwa transplantasi organ adalah salah satu industri yang paling menguntungkan, dengan pendapatan tahunan sekitar satu miliar USD.
Jurnalis Investigasi: Garis Waktu Pengambilan Organ di Tiongkok
Jurnalis independen Ethan Gutmann
Jurnalis investigasi Ethan Gutmann berbicara tentang sejarah dan keadaan pengambilan organ saat ini di Tiongkok. Pada akhir 1980-an, pengambilan organ dari tahanan yang dieksekusi menjadi rutinitas. Setelah PKT mulai menindas Falun Gong pada tahun 1999, penganiayaan menjadi kampanye terbesar di Tiongkok sejak Revolusi Kebudayaan.
“Pada tahun 2001, dengan sekitar dua juta [praktisi] Falun Gong berada di dalam sistem [kamp kerja paksa] Tiongkok, para tahanan Falun Gong dipilih untuk pemeriksaan organ tertentu saja... ginjal, hati, jantung, dan sampai batas tertentu paru-paru,...” jelas Gutmann dalam presentasinya. “Pada tahun 2002, waktu tunggu turis organ asing dilaporkan menjadi dua minggu atau kurang.”
Pada tahun 2003, orang-orang Tibet dan Kristen yang ditahan juga diperiksa organnya. Pada tahun 2014, petugas polisi di Tiongkok pergi ke rumah praktisi Falun Gong untuk mengambil sampel darah dan DNA yang sesuai dengan tipe jaringan. Setelah 2016, PKT juga memerintahkan pengambilan sampel darah dari Uyghur untuk pencocokan DNA dan jaringan. Artinya, PKT telah memperluas pengambilan organ dari tahanan yang dieksekusi menjadi praktisi Falun Gong yang ditahan, hingga orang Tibet, Kristen, dan Uyghur.
Awal tahun ini, International Society for Heart and Lung Transplantation mengumumkan kebijakan menolak artikel penelitian dari daratan Tiongkok karena penyalahgunaan transplantasi. Gutmann menyebutnya sebagai langkah berani. Lebih lanjut, ia mengusulkan agar artikel penelitian dari dokter atau perawat Tiongkok yang melibatkan pengambilan organ tidak muncul di jurnal medis Barat. Selain itu, mereka harus dilarang dari konferensi medis dan kolaborasi ilmiah. Penjualan alat kesehatan terkait juga harus dihentikan, tambahnya.
Pengambilan Organ Berlanjut
Arthur Caplan, profesor di NYU Grossman School of Medicine
Arthur Caplan adalah Profesor Bioetika Drs. William F. and Virginia Connolly Mitty di Fakultas Kedokteran Universitas New York Grossman dan direktur pendiri Divisi Etika Medis. Dia juga co-direktur Dewan Bersama Studi Eropa/PBB tentang Perdagangan Organ dan Bagian Tubuh.
Banyak organisasi internasional dan lembaga medis menemukan sejumlah besar transplantasi organ terjadi di Tiongkok setiap tahun. Namun, ada juga perbedaan besar antara angka-angka ini dan donasi organ yang dilaporkan di Tiongkok.
Di Tiongkok, organ yang cocok dijanjikan dalam dua atau tiga minggu. Hal ini sangat mencurigakan kecuali organ tersebut diperoleh secara tidak bermoral, “Mengingat bukti bahwa pemerintah Republik Rakyat Tiongkok sendiri masih terus secara sistematis mendukung pengadaan organ dan jaringan dari tahanan yang dieksekusi tanpa transparansi,” katanya.
Kesaksian dari Putri Korban
Jiang Li bersaksi tentang pengalaman ayahnya, Jiang Xiqing
Anggota keluarga Jiang Li dianiaya karena berlatih Falun Gong. Ibunya menjalani delapan tahun penjara dan tiga tahun di kamp kerja paksa.
Ayahnya, Jiang Xiqing, dinyatakan meninggal oleh Kamp Kerja Paksa Xishanping pada 28 Januari 2009. Keluarga mereka menemukan bahwa dia masih hangat lebih dari enam jam kemudian hari itu. Percaya bahwa dia masih hidup, mereka mencoba menyadarkannya, tetapi diseret keluar dari rumah duka oleh puluhan petugas polisi. Mereka kemudian memperoleh rekaman audio saat organ Jiang diekstraksi ketika dia masih hidup.
Jiang Li kemudian berbagi rekaman itu dengan ahli medis forensik dan mereka setuju bahwa ayahnya meninggal secara tidak wajar.
Pengambilan organ secara paksa dalam skala besar bukan hanya kejahatan besar, tetapi juga menyebabkan penderitaan yang tak terkira bagi keluarga praktisi Falun Gong. Jiang Li berharap lebih banyak orang akan maju untuk mengakhiri kekejaman itu dan meminta pertanggungjawaban pelaku.
Video KTT tersedia di:
https://www.ganjing.com/video/1fce257sfi42g5Dp7ollteFzA1pp1c
Seluruh konten dilindungi oleh hak cipta © 2023 Minghui.org