(Minghui.org) Saya adalah seorang praktisi muda yang dibesarkan di Jepang. Saya tahun ini berusia 29 tahun. Saya bergabung dengan tim wawancara Kansai New Tang Dynasty Television setahun yang lalu, dan saya ingin mengambil kesempatan ini untuk berbagi pengalaman kultivasi saya selama periode waktu ini dengan rekan-rekan praktisi.
1) Menyingkirkan Keegoisan dan Mencapai Keadaan Benar-Benar Bekerja Sama dengan Tim
Sebelum bergabung dengan tim New Tang Dynasty Television, saya telah berpartisipasi dalam semua jenis proyek klarifikasi fakta Dafa. Saya sering bertemu dengan praktisi yang kurang memiliki karakteristik “mendetail dan penuh perhatian” dan “keakuratan,” yang terutama ditekankan oleh orang Jepang. Dengan perlahan saya merasa lelah secara mental dan fisik sedemikian rupa ketika saya bekerja sama dengan para praktisi ini, sehingga saya tidak memiliki motivasi untuk melanjutkannya. Peningkatan beban kerja saya yang tiba-tiba juga terkadang mengacaukan rutinitas saya, membuat saya merasa stres. Jadi ketika pertama kali bergabung dengan tim New Tang Dynasty Television, saya berada dalam keadaan pasif dan pada dasarnya mengandalkan segalanya pada orang lain.
Empat bulan setelah bergabung dengan tim, kami menerima komentar bahwa tim Kansai menghasilkan program yang relatif lebih sedikit. Saya adalah seorang reporter, dan juga memiliki pekerjaan untuk mengajukan permintaan wawancara. Jadi jika saya tidak mengambil pendekatan proaktif untuk mengajukan lebih banyak permintaan wawancara, program tidak akan dapat dibuat. Saya kemudian menyadari bahwa keterikatan saya merampas kesempatan rekan-rekan praktisi. Keterikatan itu adalah keegoisan yang kuat, jadi ketika saya melihat kekurangan orang lain, saya tidak merasa ingin berpartisipasi secara aktif atau mengorbankan waktu saya sehingga tidak akan menambah stres saya.
Setelah menemukan keterikatan egois yang mementingkan diri sendiri ini, ketika terus belajar Fa, dengan perlahan saya dapat menyingkirkan keinginan untuk berharap bahwa proyek akan berkembang sesuai dengan langkah saya, dan keinginan agar orang lain menghargai waktu saya. Meskipun jika tidak punya waktu untuk diri sendiri selama beberapa hari terus menerus, saya tidak lagi merasa itu sulit. Sekarang saya malah merasa bahwa berusaha yang terbaik untuk memanfaatkan waktu dengan baik saat berpartisipasi dalam proyek pembuktian Fa adalah hal yang lazim untuk dilakukan. Jadi saya menjadi lebih proaktif dalam mengajukan permintaan wawancara.
Saya telah memahami bahwa alasan saya merasa stres ketika melihat kekurangan orang lain adalah karena saya tidak memiliki kemampuan dan kearifan untuk toleran terhadap orang lain dan menyatu dengan entitas. Sebenarnya, di masa lalu ketika berpartisipasi dalam berbagai proyek Dafa, saya masih pemula dalam keterampilan teknis, tetapi semua praktisi memberikan bantuan kepada saya tanpa keluhan. Tetapi ketika melihat kekurangan pada orang lain, saya tidak segera pergi membantu dan membereskan masalah tersebut. Meskipun ketidakpuasan ini tidak kelihatan di permukaan, saya merasakan segala macam ketidakpuasan di hati saya. Setelah bergabung dengan tim Televisi New Tang Dynasty, ketika saya membuat kesalahan, para praktisi semua diam-diam membantu saya untuk membuat segalanya berjalan dengan baik.
Guru berkata,
“Saya kira kekurangan itu, sebagai seorang praktisi Xiulian, anda secara inisiatif lakukan dengan baik kekurangan tersebut, itu barulah yang semestinya dilakukan oleh pengikut Dafa.” (Ceramah Fa pada Konferensi Fa San Francisco Tahun 2014)
Saya mengerti saya dapat melihat kekurangan orang lain karena saya memiliki kekurangan. Itulah mengapa hal ini dipantulkan seperti cermin untuk ditunjukkan kepada saya.
Contoh, seorang praktisi sedang mengangkat peralatan besar selama wawancara dan secara tidak sengaja menabrak dan merusak properti seseorang. Sebagai pewawancara, saya berkeringat dingin dan merasa sedikit tidak puas dengan praktisi itu. Meskipun tampaknya kecerobohan praktisi yang telah menyebabkan kecelakaan, setelah melihat ke dalam, saya menyadari bahwa itu karena saya, reporter, tidak membebani diri untuk mempertimbangkan gangguan yang mungkin akan dihadapi praktisi ketika mengerjakan hal ini. Jadi saya tidak melihat sekeliling dan tidak cukup perhatian untuk mengingatkan praktisi itu untuk berhati-hati.
Saat berpartisipasi dalam proyek Televisi New Tang Dynasty, semakin banyak orang bekerja sama satu sama lain, semakin baik efek proyek tersebut. Untuk mencapai kerjasama sejati dari lubuk hati kita, saya pikir kita perlu memenuhi dua kriteria. Pertama, kita perlu mempertimbangkan apa yang akan memberikan efek terbaik untuk menyelamatkan makhluk hidup dan mengerjakan program New Tang Dynasty dengan baik. Kedua, kita perlu memberikan perhatian dan pertimbangan kepada rekan-rekan praktisi. Jika keegoisan dicampur ke dalam masalah ini, kerja sama di dalam satu tubuh akan melemah. Karena ketika seseorang menjadi egois saat membuktikan Fa, tujuannya tidak lagi murni.
Saat melakukan wawancara di luar, yang sering mengganggu saya adalah harus memberi pengarahan mengenai etika di jepang, memberi tahu praktisi aspek-aspek yang tidak pantas dilakukan. Kebiasaan di Tiongkok dan Jepang tidak sama, dan masyarakat arus utama Jepang agak cerewet tentang etika. Bahkan saya pun tidak dapat memahami etika Jepang secara menyeluruh. Usia saya paling muda di tim, saya tidak ingin dianggap lebih hebat dari orang lain, tidak ingin dianggap membuat orang lain tidak nyaman, perasaan egois ini tidak dapat disingkirkan dari hati saya. Jadi saya hanya menyampaikan kepada semua orang, tingkat etika yang minimum dan yang diperlukan.
Namun, semua orang sering memusatkan perhatian pada sikap dan perilaku pekerja media. Citra pekerja media sering akan memengaruhi kesan mereka terhadap media. Jika saya terus tidak jelas dalam cara menyampaikan etika yang diperlukan kepada tim, kesalahan serupa akan terus terulang.
Ketika saya menempatkan New Tang Dynasty Television sebagai prioritas utama, saya menyadari bahwa hati saya yang egois ini menghalangi saya. Saya pikir selama menunjukkan kekurangan setiap orang kepada mereka dengan sikap baik hati sambil memahami mereka, rekan-rekan praktisi pasti akan dapat memahami niat baik saya. Untungnya, para praktisi di tim saya sering bersikap toleran dan dapat menerima pengingatan saya. Mereka juga berusaha dengan sebaiknya untuk memperbaiki kekurangan mereka setiap saat. Terkadang, kami secara kebetulan menghadapi skenario yang serupa. Setelah memperbaiki cara kami menangani masalah, hasilnya menjadi sangat baik. Melalui proses ini, kami berupaya mengumpulkan pengalaman dan meningkat sedikit demi sedikit. Dengan cara ini, etika wawancara kami juga menjadi lebih mempunyai perhatian, sopan, dan dewasa. Semua orang dapat menerima pendapat saya dengan senang hati, meskipun saya adalah yang termuda di tim. Ini membuat saya merasa sangat bersyukur. Suasana kooperatif seperti ini terbentuk melalui upaya terbaik dari semua praktisi untuk bekerja sama satu sama lain.
2) Keajaiban yang Terjadi Selama Wawancara
Saat berpartisipasi dalam parade atau acara untuk meminta tanda tangan petisi, saya sering dapat mempertahankan pikiran lurus yang sangat kuat. Tetapi dalam pekerjaan sehari-hari, jika belajar Fa tidak cukup, saya akan dengan mudah menjadi seperti robot dan hanya menjalankan tugas saja, melupakan tujuan yang sebenarnya. Jadi ketika melakukan wawancara untuk berita yang tampaknya tidak berhubungan dengan klarifikasi fakta, saya sering menjadi kurang serius. Namun, jika saya dapat mempertahankan pola pikir untuk menyelamatkan makhluk hidup dan mempertahankan pikiran lurus saat melakukan pekerjaan dan wawancara, saya menyadari bahwa banyak hal akan berjalan dengan sangat lancar dan keajaiban akan terus terjadi.
Saat mewawancarai seorang anggota parlemen, seorang anggota parlemen lain kebetulan lewat. Saya segera memberi tahu anggota parlemen lain ini tentang sifat jahat Partai Komunis Tiongkok dan memohon untuk dapat mewawancarainya. Anggota parlemen lain ini menyetujui permintaan saya dengan senang hati.
Di lain waktu, saat melakukan wawancara keterampilan kerajinan tradisional, saya bertemu dengan seorang seniman tradisional yang kebetulan datang untuk memperbaiki papan namanya. Seniman ini setuju dan menerima undangan kami untuk wawancara di tempat. Saat itu, kebetulan kami mengalami masalah pada permintaan wawancara yang telah diajukan untuk rangkaian program budaya tradisional kami. Jadi saya memahami bahwa ini adalah kekuatan dari Guru.
Saat melakukan wawancara di lain waktu, saya tiba-tiba merasa bahwa jika ada bunga untuk menghiasi pemandangan, program kami akan menjadi lebih baik. Jadi saya bertanya apakah ada toko bunga di dekat sini. Dan ternyata memang ada toko bunga di dekat sana.
Keajaiban akhir-akhir ini terjadi pada acara kembang api besar. Lokasi syuting yang awalnya diatur oleh penyelenggara untuk kami berada di sudut yang jauh. Pada hari syuting, lokasi syuting tiba-tiba berubah menjadi lokasi yang berada tepat di depan dan cukup dekat dengan kembang api. Ini benar-benar mengejutkan dan membuat kami senang.
Keajaiban seperti ini terus terjadi. Peristiwa ajaib yang tidak dapat dijelaskan ini membuat saya mengalami bahwa Guru berada di sisi kita sepanjang waktu. Saya penuh dengan rasa syukur.
3) Jangan Mengendur, Manfaatkan Peluang untuk Menyelamatkan Makhluk Hidup
Dalam salah satu parade, seorang praktisi yang baru saja datang dari Tiongkok meneteskan air mata dan mengatakan kepada saya dengan gembira, “Saya benar-benar tidak percaya bahwa saya dapat berpartisipasi dalam parade Dafa dengan begitu bebas di luar negeri! Ini adalah pertama kalinya saya berpartisipasi dalam parade, saya benar-benar sangat senang!” Saya sangat tersentuh oleh hatinya yang murni.
Saya adalah orang yang tinggal di Jepang, jadi berpartisipasi dalam pawai Dafa, mengklarifikasi fakta di jalanan dan melakukan wawancara untuk program semuanya tampak sangat lazim. Tetapi bagi praktisi di Tiongkok, ini bukanlah hal yang mudah karena masalah keamanan. Mengapa saya tidak berusaha lebih keras lagi untuk membuat lebih banyak pengorbanan? Saya sebenarnya memiliki kemampuan untuk melakukannya, tetapi saya telah mengendur di lingkungan yang bebas ini. Saya menjadi malu. Saya bisa merasakan hati praktisi itu yang segalanya untuk menyelamatkan orang. Sejak itu, saya hampir tidak bisa meluangkan waktu untuk tidur. Saya hanya mengerahkan segalanya untuk pekerjaan saya. Tetapi saya pikir jika beban kerja saya meningkat, jumlah waktu belajar Fa juga harus meningkat secara alami. Kalau tidak, saya hanya akan menyelesaikan tugas seperti robot lagi. Itu adalah manusia biasa yang melakukan pekerjaan Dafa.
Selama wawancara baru-baru ini, saya telah bertemu orang-orang yang telah menonton pertunjukan Shen Yun, dan mereka secara sukarela akan mengangkat topik New Tang Dynasty Television atau media lain yang dibuat oleh Praktisi Dafa. Mereka berkata, “Saya telah memperhatikan selama ini!” Beberapa orang berkata, “Saya tahu Falun Dafa!” Manusia biasa sudah menjadi begitu akrab dengan media kita. Ini benar-benar menyentuh. Terkadang, jenis takdir pertemuan ini juga membuat wawancara kami berjalan lebih lancar. Saya menyadari bahwa meskipun semua praktisi bekerja dalam proyek yang berbeda, hal-hal yang dilakukan setiap orang setiap hari pada akhirnya akan menciptakan efek berantai. Setiap orang membentuk entitas yang besar dan kuat untuk membantu Guru dalam meluruskan Fa dan menyelamatkan makhluk hidup tanpa kita sadari.
Melihat kembali jalan yang telah dilalui selama ini, saya telah menemukan bahwa setiap hal yang telah saya pelajari dari berbagai proyek Dafa adalah semua keterampilan yang diperlukan untuk pekerjaan saya di New Tang Dynasty Television. Saya pasti akan berjalan dengan teguh di jalur kultivasi ini yang telah diatur dengan cermat oleh Guru untuk saya dan akan menyelesaikan misi saya sebagai seorang praktisi Dafa.
Terima kasih, Guru yang penuh belas kasih dan agung!
Mohon koreksi jika ada ruang untuk perbaikan.
(Dipresentasikan pada Konferensi Fa Jepang 2022)
Seluruh konten dilindungi oleh hak cipta © 2023 Minghui.org