(Minghui.org) Praktisi Falun Dafa di Jepang tengah berpartisipasi dalam Festival Kesejahteraan Kota Inazawa ke-23 di Prefektur Aichi pada 22 Oktober 2022.
Lebih dari 30 kelompok berpartisipasi dalam festival tahunan ini di Balai Kesejahteraan Buruh dan Gimnasium Kota. Praktisi Falun Dafa memperagakan latihan di stan mereka, mengajarkan latihan kepada orang-orang, dan membagikan brosur kepada pengunjung.
Praktisi memperkenalkan Falun Gong di Festival Kesejahteraan ke-23 di Prefektur Aichi Kota Inazawa pada 22 Oktober.
Peragaan latihan Falun Gong
Seorang pemuda (tengah) belajar latihan Falun Gong.
Arus pengunjung yang tak ada habisnya melewati stan Falun Dafa. Orang-orang mengambil brosur dan mendengarkan praktisi memperkenalkan Falun Gong. Beberapa ingin tahu di mana mereka dapat mempelajari latihan, dan beberapa mempelajari latihan di acara tersebut.
Setelah seorang pria berusia 30-an tahun mempelajari latihan pertama dan kedua, praktisi meminjamkan Zhuan Falun versi Jepang dan DVD instruksi latihan dan memberinya alamat dan waktu kelas instruksi latihan.
Selama acara tersebut, banyak pengunjung mendengar tentang keajaiban penyembuhan dan efek kebugaran Falun Gong serta mengetahui tentang penganiayaan oleh Partai Komunis Tiongkok terhadap latihan tersebut.
Seluruh konten dilindungi oleh hak cipta © 2023 Minghui.org