(Minghui.org) Salam, Guru yang terhormat! Salam, rekan-rekan praktisi!

Saya mulai berlatih Falun Dafa sejak tahun 2007 ketika bekerja di Timur Tengah. Saya segera pindah kembali ke Kroasia. Di sanalah saya menghabiskan delapan tahun pertama kultivasi saya, dan di sanalah saya mulai mengklarifikasi fakta, memperkenalkan Dafa kepada penduduk setempat dan bekerja menerjemahkan buku-buku Falun Dafa. Tujuh tahun lalu saya pindah ke Australia.

Pemahaman Mengenai Berbicara tentang Pengalaman Kultivasi Seseorang

Saya dan rekan praktisi baru-baru ini berdiskusi, dan dia mengatakan sesuatu tentang tidak ingin berbagi pengalaman lagi setelah belajar Fa, karena terutama dia dan satu atau dua orang lagi, termasuk saya, yang secara teratur berbicara. Dia mengatakan bahwa dia mulai merasa sedikit kesal terhadap mereka yang tidak mengatakan apa-apa karena dia secara terbuka berbagi kekurangan dan kesalahannya, sementara dia merasa bahwa orang lain mungkin menghakiminya dan menyembunyikan kekurangan mereka.

Namun, kami sepakat bahwa kami berdua harus mencari ke dalam dan terus berbagi tanpa syarat, tanpa mengharapkan imbalan apa pun dari orang lain dan tanpa takut dihakimi.

Daripada mengkritik orang lain, kita harus menemukan cara untuk memotivasi mereka dan membantu mereka agar terbuka dan berbicara tentang kultivasi mereka. Tidak semua orang adalah pembicara atau penulis yang baik, jadi beberapa bantuan dengan mengungkapkan kata-kata atau mengatur pemikiran mereka mungkin sangat membantu. Kita harus dengan belas kasih menawarkan bantuan, tanpa mengharapkan apapun.

Kami juga menyadari bahwa mendengarkan diri sendiri berbagi pemahaman berdasarkan Fa secara terbuka adalah hal yang bermanfaat karena dalam proses mengucapkan sesuatu, ada sesuatu yang dihidupkan dan pemahaman seseorang diperdalam. Sungguh berbagi pengalaman bermanfaat bagi diri sendiri dan orang lain.

Setelah diskusi kami, saya merasa bahwa kami berdua belajar banyak tentang tidak menilai orang lain berdasarkan konsep kami, dan menemukan cara untuk proaktif dalam membantu orang lain berbicara tentang pengalaman mereka. Beberapa hari yang lalu, pesan lain datang dalam obrolan grup kami yang mendorong orang Barat untuk menuliskan pengalaman kultivasi mereka untuk konferensi Fa mendatang. Saya telah mengirimkan artikel saya, tetapi fakta bahwa topik yang sama dibahas dalam kelompok yang berbeda, hanya berselang dua atau tiga hari, mendorong saya untuk berpikir lebih banyak tentang mengapa kami berbagi pengalaman sebagai praktisi.

Guru telah meminta kita untuk berbagi pengalaman dalam kultivasi. Kita semua tahu bahwa Guru berkata sebagai berikut:

“Di tengah konferensi anda sekalian dapat berbagi pengalaman dalam Xiulian, membandingkan kekurangan diri sendiri, lalu meningkatkan diri sendiri dalam Xiulian, ini sangatlah baik! Sebagai pengikut Dafa ini adalah keharusan, karena dengan kalian meningkatkan diri sendiri dalam Xiulian barulah dapat melakukan dengan baik hal yang seharusnya kalian lakukan.” (“Ucapan Selamat kepada Konferensi Fa Eropa”)

Ketika membaca ini, saya benar-benar merasakan dorongan Guru. Kemudian saya memiliki pemahaman yang lebih mendalam. Guru telah memberi kita Zhuan Falun (buku ajaran utama Falun Dafa) dan meminta kita untuk membaca Fa, karena kebenaran Fa akan terungkap dengan sendirinya saat kita belajar Fa. Para praktisi semuanya tersadarkan dengan membaca Fa Guru, tetapi kesadaran tidak datang dari diri kita sendiri. Guru tidak mengajarkan Fa secara rinci kepada individu satu per satu. Pemahaman saya dari ajaran Gurutentang hal ini adalah bahwa, semakin rinci penjelasan Guru, semakin banyak perlawanan yang akan diciptakan oleh kekuatan lama bagi kita, dan Guru dengan penuh belas kasih melindungi kita. Jadi, selain belajar Fa, Guru telah memberikan kepada kita bentuk berbagi pemahaman yang datang melalui kita dari belajar Fa Guru.

Ini adalah transmisi yang agak tidak langsung, menurut pemahaman saya. Dengan cara ini, mungkin menimbulkan lebih sedikit gangguan dari kekuatan lama. Oleh karena itu, ketika kita dalam mendiskusikan pengalaman harus berdasarkan Fa, kita memperluas kapasitas pemahaman tidak hanya dari diri kita sendiri tetapi juga praktisi sebagai satu tubuh.

Seseorang perlu pencerahan Fa, dan secara rasional memahaminya dengan kesadaran utamanya. Dalam proses melakukannya, saya merasa bahwa kita secara perlahan mengisi ruang yang sesuai dengan kita masing-masing di alam semesta baru dengan Fa yang telah kita sadari. Satu orang mungkin merasa sulit untuk mengisi ruang ini sendirian, jadi kita perlu bertindak secara kolektif.

Ketika kita berbagi dengan praktisi lain masih ada proses percaya atau tidak percaya, setuju atau tidak setuju, jadi masih perlu ada kesadaran yang terlibat.

Guru telah meminta kita untuk berbagi pengalaman dan pasti ada banyak lapisan, alasan mendalam yang pada akhirnya terikat bersama dengan belas kasih dan kebijaksanaan. Saya percaya tidak ada yang sia-sia atau hanya untuk satu tujuan.

Praktisi yang saya sebutkan membagikan pemahamannya lagi setelah kelompok belajar Fa pagi ini. Dia berkata bahwa jika beberapa waktu berlalu dan dia tidak memiliki pengalaman kultivasi untuk dibicarakan setelah belajar Fa, ini adalah peringatan besar baginya. Dia menjelaskannya seperti ini: “kita belajar Fa dan kita mengultivasi Kesadaran Utama, jadi situasi sehari-hari ada untuk membantu kita meningkat. Jika dua minggu berlalu dan saya tidak menghubungkan apa pun yang telah terjadi dalam hidup saya sebagai pelajaran dalam kultivasi, sebagai beberapa pemahaman, saya berpikir bahwa pada saat itu saya tidak lagi berkultivasi.”

Saya awalnya berpikir kata-katanya terdengar terlalu serius, tetapi ketika saya memikirkannya, saya melihat logika di balik apa yang dia katakan. Berapa minggu atau bulan berlalu tanpa berbagi pengalaman kita? Dengan diadakannya konferensi Fa setiap tahun, kita harus menyerahkan artikel berbagi pengalaman sebagai persyaratan dan kesempatan untuk mengumpulkan pemahaman kita dan memenuhi kewajiban kita kepada rekan-rekan praktisi dan Guru.

Membantu Menyelenggarakan Konferensi Fa Pertama di Kroasia

Meskipun saya pindah ke Australia pada 2015, saya tidak pernah merasa bahwa saya bukan lagi bagian dari kelompok praktisi di Kroasia dan negara-negara lain di bekas Yugoslavia. Meskipun ada jarak yang cukup jauh di antara kami, itu tidak menghentikan kami untuk berkomunikasi dan bekerja sama.

Waktu pagi di Australia, adalah malam hari di Eropa, jadi saya dapat bergabung dengan belajar Fa secara daring, sementara putra saya yang masih kecil dan suami non-praktisi masih tidur. Ini adalah pengaturan yang sangat baik oleh Guru kita, dan saya mencoba untuk menghadiri belajar Fa secara rutin.

Ketika saya mendengar bahwa praktisi di Kroasia ingin menyelenggarakan konferensi Fa pertama mereka, saya ingin membantu. Beberapa mengatakan mereka ingin mengundang Tian Guo Marching Band datang ke Kroasia untuk pertama kalinya dan mengatur kegiatan skala besar yang akan diadakan dua hari sebelum konferensi Fa. Saya menyukai gagasan marching band datang ke Kroasia, tetapi saya pikir – ini adalah sesuatu yang benar-benar membutuhkan banyak pekerjaan, dan tim praktisi yang berdedikasi. Saya sedikit khawatir, karena jumlah praktisi aktif di negara ini agak sedikit. Melihat optimisme dan dorongan dari beberapa praktisi utama, saya memutuskan untuk membantu mereka sebanyak mungkin, meskipun saya berada di Australia.

Saat persiapan sedang berlangsung, banyak pesan teks yang terkirim, biasanya saat malam hari di Australia.

Saya menolak konsep "tidak nyaman" dan saya memastikan untuk membaca pesan dan merespons. Saya menyadari bahwa keterikatan saya pada kenyamanan dan "memiliki waktu pribadi" sedang gelisah, jadi saya tidak ingin memberinya kesempatan mengembang.

Setelah kami mulai mempersiapkan, menjadi jelas bahwa beban kerja memang besar. Kami perlu mendapatkan semua izin yang diperlukan untuk parade dan kegiatan, visa untuk anggota marching band, pilihan transportasi saat berada di dua kota berbeda di Kroasia, pilihan akomodasi, ruang untuk marching band berlatih, dll. Beberapa praktisi setempat di Kroasia memiliki banyak hal untuk dikoordinasi. Ada juga perbedaan pendapat dan rintangan administrasi yang harus dilalui, tetapi semuanya berjalan seiring. Kerja sama secara keseluruhan baik, dan itu terlihat dari hasil.

Saya mengamati bahwa banyak hal yang telah dilakukan sehubungan dengan kegiatan Dafa selama dua hari, tetapi entah bagaimana menyelenggarakan konferensi Fa terhambat. Kemudian saya berpikir -- jika saya mengamati bahwa ada sesuatu yang kurang, daripada hanya memikirkannya atau menunjukkannya, saya harus secara aktif membantu menyelesaikannya. Jadi, saya menghubungi koordinator kegiatan, menawarkan bantuan saya, dan dia menerima.

Selama percakapan telepon itu, kami menyadari bahwa kami perlu mencari tempat konferensi yang lebih besar karena jumlah peserta yang terus bertambah dari hari ke hari. Kami juga menyadari bahwa suara dan tata cahaya untuk venue juga tidak sesuai, dan peralatan untuk penerjemahan belum diatur sama sekali. Ketika kami menyudahi panggilan, saya menyadari bahwa pekerjaan saya telah disiapkan untuk saya jauh sebelumnya, itu hanya menunggu agar saya mengambil peran dan memulainya.

Saya sudah memberi tahu tim bahwa saya akan membantu menerjemahkan artikel berbagi pengalaman konferensi ke dalam bahasa Inggris. Ini adalah sesuatu yang biasa saya lakukan. Namun, untuk mengatur suara untuk ruang konferensi, serta memesan stan dan penerima terjemahan -- itu adalah sesuatu yang belum pernah saya lakukan sebelumnya, terutama karena saya bahkan tidak berada di negara yang sama. Koordinator kegiatan setempat telah mencoba menghubungi perusahaan yang menyewa stan terjemahan, tetapi kebanyakan dari mereka tidak pernah membalasnya.

Saya menyadari bahwa saya berada di Australia seharusnya tidak menjadi halangan, karena semua perusahaan memiliki alamat email dan sebagian besar senang berkomunikasi melalui aplikasi daring, selama kami adalah klien serius yang akan membayarnya.

Saya menyesuaikan jadwal saya dan mulai menghubungi perusahaan di Kroasia yang melakukan tata suara dan menyewakan stan dan peralatan terjemahan. Saya menyadari bahwa koordinator kegiatan setempat tidak pernah mendapat penawaran dari perusahaan-perusahaan itu karena itu pasti bagian dari sumpah janji saya, sesuatu yang harus saya lakukan. Jika itu adalah peran saya, saya harus mengambil semua langkah yang diperlukan untuk menyelesaikannya, dan itu tidak akan berhasil untuk orang lain. Pemahaman itu menginspirasi saya untuk terus maju. Saya merasa bahwa setiap langkah sudah diatur.

Harga permintaan akhir untuk aula, serta semua peralatan lainnya, akhirnya menjadi jauh lebih tinggi dari yang saya harapkan. Saya tahu bahwa praktisi setempat sudah menanggung sebagian besar biaya, dan ketika saya melihat rekening bank saya menjadi jelas -- saya memiliki jumlah yang tepat untuk menutupi harga yang diminta, tanpa mempengaruhi kebutuhan keluarga saya. Karena itu, saya tidak akan bertindak ekstrem.

Tetap saja, sebagian dari diri saya merasa sedikit tidak nyaman membayar jumlah itu. Saya memiliki beberapa pemikiran negatif seperti, "Kamu bahkan tidak akan berada di sana, berpartisipasi secara fisik, namun kamu menyumbangkan begitu banyak uang." Saya mencari ke dalam dan menemukan bahwa saya memiliki keterikatan pada rasa aman, memiliki sedikit "uang ekstra" di akun saya untuk digunakan kembali. Melepaskan uang itu membuat saya merasa sedikit tidak nyaman. Pada saat yang sama, seolah-olah saya dapat mengamati entitas yang gelisah itu, dan saya melihat bahwa itu bukanlah diri saya yang sebenarnya. Saya memperkuat pikiran lurus saya, membuat keputusan tegas, dan melepaskan kegelisahan.

Dengan keuangan yang teratur, sudah waktunya untuk melanjutkan pemesanan, tetapi ternyata aula konferensi harus dipesan oleh badan usaha, dan bukan oleh organisasi nirlaba atau individu. Koordinator kegiatan setempat memberi tahu saya bahwa kami tidak dapat melanjutkan pemesanan sesuai aturan.

Saya menghubungi pemilik bisnis yang saya kenal, mantan praktisi di Kroasia, yang telah saya ajak bicara beberapa hari sebelumnya. Saya mengundangnya untuk datang dan menonton Tian Guo Marching Band tampil. Dia senang mendengar kabar dari saya dan berkata dia ingin melihat band kami. Saya bertanya apakah dia bisa membantu, karena dia memiliki nama bisnis yang terdaftar. Saya tekankan bahwa kami akan menanggung semua biayanya. Dia berkata bahwa dia bersedia membantu dan memberi saya rincian bisnisnya.

Setelah percakapan kami, saya merasa sedikit tidak nyaman. Saya bertanya-tanya apakah benar memesan aula konferensi dengan nama bisnisnya. Kemudian saya berpikir – “Yah, jika itu adalah rintangan yang menghalangi kami, dan kami memiliki solusi di mana mantan praktisi ini dengan sukarela memilih untuk mendukung kami, maka seharusnya tidak terlalu buruk.” Saya dengan tulus berkata kepada Guru, “Pada titik ini, kami tidak memiliki cara lain, jika tidak, kami tidak akan memiliki aula konferensi.” Saya menerima bahwa meskipun solusinya mungkin tidak sempurna, kami tidak memiliki pilihan yang lebih baik, atau dengan kata lain -- kami tidak memiliki kebijaksanaan yang lebih tinggi untuk memikirkan sesuatu yang lebih baik pada saat itu.

Malamnya, ketika saya sedang berbicara dengan seorang praktisi dari negara tetangga, dia menceritakan pengalamannya ketika mereka mengorganisir konferensi Fa pertama mereka. Dia menyebutkan bahwa setiap kali dia meminta praktisi baru untuk menyelesaikan sesuatu saat menyiapkan konferensi, hal itu entah bagaimana tidak akan selesai, atau ada yang tidak beres. Dia mengatakan bahwa setiap kali dia meminta praktisi lama untuk melakukan hal yang sama, masalahnya tidak akan ada dan semuanya akan selesai dengan lancar. Pemahamannya adalah bahwa, “untuk menyelesaikan sesuatu dengan sukses, orang tersebut harus memiliki gong (energi kultivasi) yang diperlukan, dan gong itu berasal dari kultivasi sejati.”

Setelah percakapan kami, saya bertanya-tanya – apa yang akan terjadi dengan pemesanan ruang konferensi, jika orang yang perlu menandatangani kontrak bahkan bukan seorang praktisi lagi? Saya segera mendapatkan jawaban saya.

Hari berikutnya saya mencoba meneleponnya beberapa kali, tetapi tidak ada jawaban. Malam itu kami akhirnya berbicara dan dia mengatakan kepada saya bahwa dia tidak bisa pergi ke mana pun atau menandatangani dokumen apa pun karena dia mengalami sakit perut yang parah sepanjang siang dan malam. Saat dia memberi tahu saya tentang situasinya yang sulit, saya segera menyadari - ya, bertanya padanya tidak pantas, dan itu adalah celah kekosongan yang besar.

Orang biasa meminta bantuan seperti itu kepada orang lain, dan di Kroasia adalah umum untuk menggunakan koneksi bisnis teman atau anggota keluarga untuk mengatasi rintangan administratif atau masalah pajak. Saya sangat tidak bertanggung jawab, karena praktisi harus sejalan dengan Zhen (Sejati) dalam segala hal yang kami lakukan, dan tidak menggunakan cara orang biasa yang korup. Selain itu, dia tidak lagi berlatih, jadi di mana gong yang diperlukan? Saya segera mengatakan kepadanya agar dia fokus untuk memulihkan diri, dan tidak khawatir tentang menandatangani apa pun di bawah nama bisnisnya. Kami akan mengatur semuanya dengan benar. Saya mendorongnya untuk segera sembuh. Tak lama dia memberi tahu saya bahwa ketidaknyamanannya hampir hilang.

Saya mengomunikasikan pemahaman saya dengan koordinator kegiatan lokal dan bersikeras agar dia pergi dan berbicara secara pribadi dengan manajer tempat, dan menjelaskan situasinya. Saya benar-benar merasa bahwa saya tidak dapat mencari jalan memutar untuk menghadapi situasi ini. Jika manajer akan kehilangan insentif pajak karena tidak menyewakan tempat untuk bisnis, maka saya harus menawarkan untuk menutupi jumlah itu. Dia tidak akan rugi secara finansial dan kami dapat melanjutkan dan memesan semuanya dengan jujur. Akhirnya kami berhasil memesan tempat atas nama koordinator kegiatan, tanpa biaya tambahan. Ini benar-benar pelajaran besar bagi saya.

Aktifitas Klub Falun Dafa Universitas

Saya bekerja di sebuah universitas di mana terdapat berbagai klub dan kegiatan yang dapat diikuti oleh mahasiswa. Anggota klub kami kebanyakan adalah praktisi yang telah lulus dari universitas tersebut, atau mahasiswa yang sedang dalam proses belajar latihan Gong dan yang tertarik pada Dafa tetapi belum benar-benar mulai berlatih. Praktisi lama, yang lulus beberapa tahun sebelumnya, adalah anggota klub karena keinginan yang benar untuk mendukung klub, tetapi saya juga merasa bahwa mereka tidak terlalu aktif dalam kegiatan rutin klub.

Pemahaman saya adalah penting bahwa universitas terkenal memiliki Klub Falun Dafa yang aktif, terutama karena ada banyak mahasiswa internasional di universitas tersebut, terutama dari Tiongkok. Ini benar-benar kesempatan yang sempurna bagi mereka untuk melihat bahwa Falun Dafa dipraktekkan secara bebas di luar Tiongkok dan ini adalah kesempatan bagi mereka untuk akhirnya mendengar kebenaran. Mereka memiliki kesempatan yang telah ditakdirkan untuk belajar di luar negeri, dan ini adalah cerminan dari karunia penyelamatan Guru yang penuh belas kasih.

Guru berkata,

“Ketika saya begitu dilahirkan, banyak Dewa lalu ikut turun ke bawah. Sejak saat itu setiap tahun juga ada, Dewa secara berkesinambungan turun ke bawah. Sampai saat saya mengajarkan Fa, Dewa yang datang itu turun ke bawah bagaikan bunga salju. Begitulah banyaknya. Ketika saya hitung usianya, sejak saya mengajarkan Fa hingga kini, anak muda yang berusia sekitar 25 tahun, sungguh masih banyak orang yang belum mendapatkan penyelamatan, mereka semua asalnya adalah Dewa, mereka turun ke bumi, menyebar di berbagai tempat di seluruh dunia.” (“Ceramah Fa pada Konferensi Fa di New York 2016,” Ceramah Fa di Berbagai Tempat 14)

Dari segi kelompok usia, sebagian besar siswa termasuk dalam kelompok “bunga salju”, sehingga tidak diragukan lagi bahwa kita perlu melakukan upaya untuk menyelamatkan mereka.

Namun, ketika mengatur kegiatan klub, banyak hal menjadi hambatan. Sering terjadi ketika saya memesan ruang pertemuan hanya kami berdua yang muncul atau sangat sedikit yang dapat membantu di stan ketika kami memiliki kegiatan di kampus. Kebanyakan orang tidak menanggapi email atau pesan teks grup. Seiring waktu, saya menjadi lelah. Saya juga memiliki kebencian dan berpikir: “Kenapa tidak ada yang peduli tentang ini? Mengapa ada begitu banyak yang diam dan pesan yang tidak terjawab di obrolan grup? ” Saya mulai memiliki pikiran negatif dan melihat klub sebagai beban.

Saat saya sedang mengalami fase perasaan tidak termotivasi tentang kegiatan klub tahun ini, universitas mengirimkan undangan untuk klub yang tertarik untuk mengajukan presentasi mahasiswa selama tiga hari. Akhirnya, kegiatan itu harus diadakan di kampus daripada secara daring. Saya menyampaikan informasi tersebut kepada semua praktisi yang menjadi anggota klub, tetapi mereka mengatakan tidak dapat membantu karena mereka terlalu sibuk. Tentu saja, mereka sibuk dengan proyek lain untuk membuktikan Dafa, juga pekerjaan, jadi saya mengerti.

Kemudian saya melihat diri saya secara objektif dan, sebenarnya, saya tidak terlalu aktif dalam proyek-proyek lokal di Australia untuk mengklarifikasi fakta. Satu hal yang saya aktif di klub ini, jadi saya tidak bisa hanya melihat sesuatu dari sudut pandang saya. Praktisi lain terlibat dalam banyak hal lain. Kita harus saling melengkapi dan mendukung, membantu sedapat mungkin. Saya pikir saya hanya akan mendaftarkan aktivitas klub secara daring karena dengan begitu saya bisa menutupi semuanya sendiri.

Saya mendaftar klub karena hanya memiliki aktivitas internet. Namun, ketika universitas mengirimkan daftar klub yang diberikan persetujuan untuk stan, kami juga ada di daftar itu, meskipun kami tidak melamarnya! Saya menyadari bahwa ini bukanlah suatu kebetulan tetapi sebuah tanda dan dorongan dari Guru. Saya tidak boleh menyerah begitu saja!

Klub Falun Dafa harus terlihat di kampus selama tiga hari! Keinginan untuk mendukung kegiatan di kampus berkobar dari lubuk hati saya yang paling dalam!

Tiba-tiba saya sadar bahwa kami bisa mengadakan kegiatan baik dari internet maupun di kampus, dan itu hanya masalah organisasi, karena praktisi yang bukan anggota klub dapat membantu kegiatan secara daring. Saya memutuskan bahwa jika perlu, saya akan berada di stan selama tiga hari dan akan menemukan cara untuk mengatur semuanya tepat waktu.

Kemudian, tanpa diduga, saya menerima email dari kantor yang meminta saya untuk mengadakan kelas selama tiga hari, pada saat saya seharusnya berada di stan klub. Karena jam kerja saya berkurang selama pandemi COVID, saya akan dengan senang hati menerima berita ini. Namun, tidak mungkin berada di dua tempat pada saat yang sama – bagaimana saya bisa bekerja dan berada di stan pada saat yang bersamaan? Saya berpikir, “Saya adalah seorang praktisi Falun Dafa pada masa Pelurusan Fa. Saya telah memutuskan untuk pergi dan mendukung kegiatan Dafa dan itu tidak akan berubah.” Namun, saya menyadari bahwa saya tidak bisa bertindak ekstrem. Adalah penting untuk menjadi pekerja yang baik dan tidak membuat kebingungan di tempat kerja dengan meminta hari libur ketika mereka membutuhkan seseorang untuk mengajar terutama jika mereka kemudian melihat saya di stan Klub Falun Dafa pada hari yang sama. Apa yang harus saya lakukan?

Saya jelas bahwa saya tidak takut menyerahkan uang yang akan saya peroleh selama tiga hari di tempat kerja. Namun, saya tidak akan secara pasif menerima bahwa kekuatan lama mengambil uang saya dengan dalih apa yang disebut kultivasi melalui kesulitan. Melihat ke dalam, saya melihat konsep negatif lain yang disamarkan sebagai pemikiran tanpa pamrih di permukaan. Itu adalah: “Oh, saya akan menyerahkan pekerjaan dan uang, semuanya demi Dafa.” Itu adalah pemikiran yang ekstrem, tidak rasional, dan pada intinya, ia mencari ketenaran dan penegasan diri. Pikiran seperti itu tidak benar-benar lurus, karena saya menggunakannya untuk membuktikan diri.

Pada akhirnya, dengan tenang saya berpikir, “Jika ada sesuatu yang perlu dikorbankan, tidak apa-apa jika itu adalah pengaturan Guru. Tetapi jika logika kekuatan lama menghukum saya secara finansial, maka saya tidak menerimanya! Jalan yang benar akan ada di sana!”

Pada akhirnya, beberapa anggota klub menghubungi saya mengatakan mereka bisa membantu di stan. Saya hadir di stan selama dua hari selama kegiatan pagi di kampus, dan sisanya ditutupi oleh praktisi lain. Saya juga berhasil mengajar kelas selama tiga hari! Semuanya benar-benar harmonis.

Melihat dengan Jelas Budaya PKT

Berpartisipasi dalam kegiatan klub selalu membawa peluang untuk peningkatan Xinxing dan mencapai pemahaman baru. Ini terkadang muncul selama acara besar Welcome Week, tetapi mereka juga muncul dalam interaksi kecil antara anggota klub atau pendukung klub. Satu hal yang tampaknya kecil muncul baru-baru ini, dan saya merasa itu perlu dibagikan kepada semua orang.

Seorang praktisi muda Tiongkok menghubungi saya menanyakan tentang uang yang tersedia untuk kegiatan klub kami. Universitas memberi klub sejumlah uang setiap tahun, jadi dia ingin melihat apakah sebagian dari uang itu dapat digunakan untuk pertemuan praktisi muda, karena mereka mencari cara untuk menutupi biaya. Saya menanyakan rincian lebih lanjut dan menyadari bahwa dia berbicara tentang pertemuan selama kegiatan konferensi Fa nasional, dan bukan kegiatan yang berhubungan dengan klub.

Kemudian saya secara terbuka menjawab bahwa, meskipun kami memiliki sejumlah uang yang tersedia di akun klub, saya tidak merasa nyaman menggunakan uang itu untuk kegiatan apa pun selain kegiatan khusus yang terkait dengan klub. Hanya karena itu adalah pertemuan praktisi muda, dan mungkin ada anggota klub kami yang hadir, itu sebenarnya bukan kegiatan klub. Saya menjelaskan bahwa menggunakan uang klub untuk sesuatu selain yang didukung universitas tidak akan sejalan dengan Zhen (Sejati). Dia setuju, dan tidak ada diskusi atau masalah lebih lanjut.

Namun, saya merasa bahwa bukan kebetulan saya ditanyai pertanyaan ini. Bukankah situasi ini mirip dengan situasi di mana saya menggunakan cara orang biasa ketika saya menghubungi mantan praktisi untuk menggunakan bisnisnya untuk memesan tempat konferensi? Saya menyadari bahwa pada waktu yang hampir bersamaan ada beberapa artikel yang diterbitkan di Minghui tentang topik penanganan uang dengan benar, jadi ini pasti sesuatu yang perlu saya renungkan.

Saya berasal dari negara bekas sosialis/komunis di mana orang hanya mengambil barang dari perusahaan mereka untuk digunakan di rumah, atau mereka akan menggunakan barang perusahaan untuk kegiatan pribadi, berpikir itu bukan masalah besar. Konsep tentang: “ini adalah milik bersama,” “ini untuk semua orang”, atau “bukan masalah besar jika kita mengambil satu untuk diberikan kepada yang lain” bersifat komunis, menurut pemahaman saya. Saya telah berperilaku seperti itu kadang-kadang dengan hal-hal kecil seperti mencetak dengan mesin kantor untuk urusan pribadi saya, berpikir itu bukan masalah besar, dan bahwa saya tidak menyalahgunakan sumber daya mereka. Praktisi muda China itu bertanya kepada saya apakah ada dana yang bisa digunakan dari satu anggaran untuk hal lain, hanya sebagian terkait.

Praktisi sering berbicara tentang budaya PKT (Partai Komunis Tiongkok), tetapi saya merasa bahwa deskripsi yang memudahkan orang Barat untuk berpikir bahwa mereka kebal terhadap ini. Dalam pengalaman saya, ini bukan hanya masalah komunis Tiongkok, ini adalah masalah komunis, yang dapat dilihat sebagai konsep sosialis yang tentu saja tidak kebal oleh orang Barat.

Dalam masyarakat sehari-hari, jika uang atau sumber daya tidak digunakan secara tepat dalam parameter yang ditetapkan, artinya itu ilegal dan menyalahgunakan dana. Sementara saya tahu bahwa praktisi muda itu tidak memiliki niat buruk, saya merasa bahwa wawasan itu relevan dan adalah tugas saya untuk juga memasukkan poin ini kedalam berbagi pengalaman saya. Semoga bermanfaat dalam mengungkap dan membersihkan unsur-unsur budaya PKT dalam diri kita semua.

Terima kasih Guru! Terima kasih, rekan-rekan praktisi!

(Disampaikan pada Konferensi Fa Australia 2022