(Minghui.org)

[Teks Asli]: Membesarkan Tanpa Dididik, Kesalahan Sang Ayah; Mendidik Tidak Ketat, Kelalaian Sang Guru.

[Penjelasan Bahasa Umum]: Melahirkan anak, hanya tahu membesarkan mereka, namun tidak mendidik mereka, itu berarti kesalahan seorang ayah.

Guru mengajar siswa, tidak hanya untuk memberikan pengetahuan, tetapi juga untuk mengajari siswa prinsip-prinsip berperilaku selayaknya manusia. Selain itu kriteria untuk siswa harus ketat, dengan demikian barulah dapat menghasilkan siswa yang berprestasi. Jika didikan guru tidak ketat dan siswa tidak dididik dengan baik, maka itu adalah kelalaian sang guru, yang belum berhasil menunaikan tanggung jawab sebagai guru.

* * * * * * * * *

Orang tua adalah guru pertama dalam kehidupan anak. Dalam keluarga, perkataan dan perbuatan sehari-hari orang tua, anak-anak telah melihatnya satu per satu sejak mereka masih kecil, dan itu terukir di hati mereka yang masih muda. Oleh karena itu, ucapan dan perbuatan orang tua setiap harinya, serta sikap mereka terhadap pendidikan keluarga, cara / mentalitas serta gaya dalam mendidik anak, semuanya berdampak langsung dan mendalam pada pandangan hidup anak / perkembangan kepribadian / sikap diri dalam masyarakat, dan lain-lain. Pengaruh semacam ini sulit untuk dilupakan walau anak-anak telah bersekolah atau bahkan setelah dewasa. Oleh karena itu, bagi anak-anak, tidak hanya perlu dididik, tetapi metode pendidikan itu sendiri juga sangatlah penting.