(Minghui.org) Salam, Guru! Salam, rekan-rekan praktisi!

Saya ingin menceritakan pengalaman saya sejak saya mulai bekerja untuk Epoch Times tujuh tahun yang lalu. Niat awal saya adalah mengabdikan diri dengan sepenuh hati untuk klarifikasi fakta. Saya kadang-kadang bekerja sepanjang malam hingga dini hari, tetapi agar tidak melewatkan latihan kelompok, saya akan tidur siang di kursi kantor saya. Saya tidak merasa lelah.

Namun, keterikatan manusia saya tumbuh seiring saya bekerja lebih lama di sana. Pekerjaan utama saya adalah memposting laporan di media sosial 24 jam sehari. Saya bekerja tujuh hari seminggu, siap menambahkan laporan baru kapan pun tersedia. Keluhan saya akhirnya muncul—saya ingin memiliki waktu untuk beristirahat dan meningkatkan keterampilan saya.

Ketika anggota tim lainnya mulai memperhatikan perubahan sikap saya, mereka mendiskusikan situasi tersebut dengan saya. Saya mendapatkan apa yang saya pikir saya butuhkan, yakni waktu istirahat. Tetapi itu tidak menyelesaikan masalah penting saya. Saya tidak mencari ke dalam berdasarkan prinsip-prinsip Dafa dan tidak mengidentifikasi keterikatan saya.

Keterikatan saya muncul melalui konflik di tempat kerja, sampai terungkap satu per satu. Saya akhirnya menyadari bahwa keterikatan mendasar saya pada keuntungan dan kepentingan pribadi adalah akar dari ketidakbahagiaan saya.

Misalnya, saya hanya tidur tiga jam sehari pada hari kerja, termasuk hari Minggu. Saya tidak menghitung jam kerja saya, karena semua rekan tim saya juga bekerja seperti itu. Kami terus melaporkan protes dan kekerasan polisi di Hong Kong pada tahun 2019. Seluruh tim saya bekerja lembur secara bergiliran. Namun, tidak semua orang melakukan pekerjaan yang sama, karena pembagian pekerjaan yang rumit.

Anggota tim lain memberi tahu saya bahwa dia membutuhkan lebih banyak waktu untuk istirahat. Ketidaksepakatan membuat saya menyadari bahwa situasinya adalah karena saya memiliki sifat iri hati terhadap pembagian kerja yang tidak adil, termasuk pembagian jam kerjanya.

Saya mengerti bahwa setiap orang memiliki kesulitan dan saya tidak melakukan semuanya dengan sempurna. Saya tidak berkomunikasi secara terbuka dengannya, dan sebaliknya saya mengeluh dan melaporkannya ke bagian administrasi. Saya tidak menggali keterikatan tersembunyi saya. Cara saya menangani konflik hanya memperburuk situasi. Saya tidak melepaskan kepentingan pribadi saya. Meskipun saya tahu bahwa saya harus mengisi waktu yang kosong, saya tidak mau. Sifat iri hati saya menjadi lebih tersembunyi.

Sifat iri hati saya terwujud dalam berbagai tingkatan dan dalam berbagai bentuk. Misalnya, saya merasa kesal dan memiliki keluhan ketika seseorang tidak memikirkan pekerjaannya, ketika saya memandang rendah seseorang, ketika saya merasa terpinggirkan, ketika saya berpikir orang lain harus bertahan seperti saya, ketika saya tidak menghargai pengorbanan orang lain, dll. Bahkan persahabatan terkuat pun terasa rapuh di bawah tekanan sifat iri hati.

Kata-kata Guru muncul di benak saya,

“Kesabaran adalah kunci untuk meningkatkan Xinxing. Bersabar dengan marah dan benci, merasa dipersalahkan, menahan air mata, itu adalah bentuk kesabaran dari seorang manusia biasa yang terikat oleh rasa khawatir. Sama sekali tidak timbul marah dan benci, tidak merasa dipersalahkan barulah merupakan kesabaran dari orang Xiulian.” (“Apa yang Dimaksud Kesabaran?,” Petunjuk Penting untuk Gigih Maju I)

Berpikir tentang bagaimana agar tidak marah, saya menyadari bahwa semua konflik ini muncul karena saya tidak melepaskan keterikatan saya pada kepentingan pribadi. Tiba-tiba saya melihat pengaturan Guru yang saksama.

Guru memberi tahu kita,

“Manusia biasa menangani urusan manusia biasa seyogianya tidak bermasalah, mereka menggunakan prinsip manusia biasa dalam membuat pertimbangan. Anda harus mengukur dengan prinsip supernormal.” (Ceramah 9, Zhuan Falun)

Ya, itu dia! Saya telah berpegang pada pemikiran manusia biasa. Itu sebabnya pikiran saya adalah pikiran manusia biasa. Sebagai seorang praktisi saya harus melihat gambaran keseluruhan dari tingkat yang lebih tinggi, sehingga saya bisa melampaui tingkatan manusia biasa. Itulah satu-satunya cara untuk berhenti dikendalikan oleh emosi dan mengambil lebih banyak tanggung jawab.

Saat saya dengan tenang mengidentifikasi konsep egois saya dan mencoba melenyapkannya, saya merasa bahwa sebagian dari diri saya sedang sekarat. Saya akhirnya memiliki keberanian untuk melepaskan diri dari konsep yang telah berusia tiga puluh tahun, yang sejak awal bukan bagian dari diri saya. Semua keluhan saya hilang. Saya menghargai anggota tim saya. Melihat konflik dari sudut pandang kepentingan pribadi membuat saya berada dalam kategori manusia biasa, ketika saya mulai berpikir dari sudut pandang seorang kultivator, menjadi jauh lebih mudah bagi saya untuk mengidentifikasi dan menghilangkan keterikatan.

Mendistribusikan Koran Membantu Saya Menjadi Rajin

Jadwal saya yang padat adalah alasan saya melewatkan latihan pagi dan belajar Fa. Ketika saya tidak bekerja, saya memilih untuk tidur. Keterikatan saya pada kenyamanan menggerogoti tekad saya. Saya frustrasi melihat diri saya melewatkan belajar Fa di pagi hari, tetapi saya tidak dapat membuat terobosan.

Seorang rekan kerja sedang dalam perjalanan bisnis dan seseorang harus menggantikannya untuk mendistribusikan koran. Saya memutuskan untuk membantu. Saya biasanya menghindari tugas ini karena saya tidak yakin dengan kondisi kultivasi saya. Saya takut ketiduran dan saya takut mengendarai sepeda sendirian di malam hari. Saya juga khawatir bahwa saya akan memiliki lebih sedikit waktu untuk berlatih Gong dan istirahat.

Saya menyadari bahwa ini adalah kesempatan bagi saya untuk membuat terobosan. Saya memutuskan untuk mencobanya. Setelah membagikan koran selama sebulan, saya menemukan bahwa semua kekhawatiran saya hanyalah alasan. Mengetahui bahwa koran harus diantar tepat waktu, saya bangun segera setelah alarm berbunyi. Bahaya? Saya tahu bahwa Guru bersama saya, dan pikiran lurus saya akan melenyapkan segala gangguan jika saya mengultivasi diri dengan baik. Tekad adalah apa yang saya harus usahakan.

Saya mendapat pemahaman dan peningkatan lebih banyak daripada yang saya harapkan dari mendistribusikan koran. Saya bisa mengejar kecepatan menghafal Fa dengan tim saya. Setelah mengikuti saran rekan praktisi untuk melafalkan Fa ketika saya harus berhenti di lampu lalu lintas, saya menyingkirkan kecemasan saya dan bahkan menikmati waktu tunggu itu sehingga saya dapat mengisi pikiran saya dengan Fa.

Lambat laun saya terbiasa dengan jadwal baru dan berhenti untuk melengkapi waktu tidur. Saya melakukan latihan dan membaca Fa tepat setelah selesai membagikan koran. Itu memungkinkan saya untuk melakukan tiga hal sebelum saya mulai bekerja. Saya merasa puas jika saya bisa mencapainya. Frustrasi saya pada diri sendiri hilang, dan saya bekerja dengan lancar sepanjang hari.

Saya juga menjadi rendah hati. Banyak praktisi diam-diam mendistribusikan ribuan surat kabar selama bertahun-tahun. Saya sangat merasakan kesulitannya meskipun saya hanya melakukannya untuk waktu yang singkat. Saya menyesal tidak berbagi pekerjaan dengan mereka lebih awal karena keegoisan saya. Kesuksesan kecil saya adalah karena pekerjaan dasar yang dilakukan oleh banyak praktisi lainnya. Misi saya adalah menyampaikan kebenaran di ujung terakhir masa pelurusan Fa.

Manfaat Melakukan Latihan Di Luar

Guru memberi tahu kita,

“…metode menyebarkan Fa kita yang terbaik adalah anda sekalian latihan bersama. Kita hanya katakan jangan meninggalkan orang yang berjodoh.” (Ceramah Fa pada Konferensi Fa di Swiss)

“Kalian mengatakan tidak punya waktu karena sangat sibuk, sebenarnya kalian khawatir kurang istirahat. Apakah kalian pernah memikirkan, Xiulian adalah istirahat yang terbaik.” (Ceramah Fa pada Konferensi Pertama Amerika Utara)

Kantor kami terletak di distrik perusahaan teknologi tinggi. Banyak orang keluar untuk makan siang sekitar tengah hari. Sebuah taman di sebelah jalan adalah tempat yang sempurna untuk memperagakan latihan Falun Dafa. Praktisi lain dan saya memutuskan untuk melakukan latihan di luar saat istirahat makan siang.

Saya mengalami beberapa hal menakjubkan segera setelah saya mulai membagikan koran di pagi hari. Jika saya mengikuti latihan kelompok tepat setelah saya selesai, saya bisa melihat cahaya memancar dari tanah saat saya melakukannya. Ini tidak pernah terjadi sebelum saya mendistribusikan koran. Saya tahu bahwa Guru pasti sedang menyemangati saya. Dari sini saya mengerti bahwa beberapa orang yang memiliki takdir pertemuan dengan Dafa melihat kami.

Saya merasa dikelilingi oleh medan energi saat melakukan latihan. Saya menyadari bahwa saya memiliki tanggung jawab untuk menjaga medan ini. Sangat menyenangkan bagi orang-orang melihat kami melakukan latihan ketika mereka berangkat bekerja. Pepohonan yang indah di taman seakan mengingatkan kami untuk rajin berlatih. Dedaunan, biji-bijian, dan sinar matahari yang cerah di musim gugur menjadi pemandangan yang puitis dan pemandangan yang menawan, menarik orang untuk mencari tahu tentang Falun Dafa.

Banyak orang berhenti dan melihat kami, atau mengambil informasi tentang Falun Dafa. Beberapa orang yang lewat memberi kami acungan jempol. Beberapa meniru gerakan latihan kami. Saya sangat percaya bahwa banyak orang akan bergabung dengan kami dalam melakukan latihan di masa depan.

Di atas adalah pengalaman kultivasi saya baru-baru ini. Mohon tunjukkan apa pun kekurangan saya.

Terima kasih Guru! Terima kasih, rekan-rekan praktisi!

(Disampaikan pada Konferensi Fa Taiwan 2022)