(Minghui.org) Beberapa praktisi yang saya kenal mengalami demam selama beberapa hari terakhir. Mereka yang gigih berkultivasi pulih dalam setengah hari. Tetapi yang lainnya, yang tidak begitu rajin, bergumul dengan gejalanya selama berhari-hari dan merasa sangat tidak nyaman. Saya juga mengalami demam selama sehari, namun dalam menjalaninya saya tetap tenang.

Saya pikir alasan saya bisa terganggu dan terkena demam adalah karena celah kebocoran dalam kultivasi saya. Saya selalu berusaha mengubah tubuh saya dengan melakukan latihan Dafa untuk membuktikan manfaat kesehatan Dafa yang luar biasa kepada kerabat. Dengan pengejaran yang begitu kuat, saya timbul beberapa gangguan, yang membuat saya tidak bersedia melakukan latihan, yang saya percaya pada gilirannya membuat saya rentan terhadap virus.

Saya juga memiliki pengalaman bahwa segera setelah saya berbagi pemahaman Fa saya dengan praktisi yang tidak taat berkultivasi, kondisi kultivasi saya yang gigih hilang dan saya mengalami hambatan yang kuat, mencegah saya membuat kemajuan lebih lanjut dalam kultivasi. Faktanya, saya mulai demam setelah saya menyampaikan beberapa artikel berbagi kepada rekan-rekan praktisi. Saya merasa artikel-artikel itu akan benar-benar membantu para praktisi menjadi lebih gigih, tetapi ironisnya saya sendiri mengendur setelah itu. Saya sekarang menyadari bahwa saya mungkin masih menyimpan keterikatan pamer, yang kemudian dimanfaatkan oleh kekuatan lama untuk mengganggu saya.

Apa pun yang kita temui, apakah itu demam atau gejala lainnya, saya berpikir bahwa segala sesuatu terjadi karena suatu alasan dan itu mungkin datang sebagai ujian apakah kita yakin pada Guru dan Fa. Jika saya tidak benar-benar mengultivasi diri sendiri, dapat dengan mudah terusik oleh penampilan palsu. Jika saya dinyatakan positif COVID, apakah saya masih percaya pada Dafa? Bagi saya, ya, pasti.

Saya mengerti bahwa penghapusan karma juga harus mengikuti prinsip-prinsip dunia ini. Misalnya, saya pernah masuk angin setelah melepas jaket di cuaca dingin karena saat itu saya merasa panas. Di permukaan, hubungan sebab akibat adalah melepas jaket menyebabkan saya masuk angin. Tapi alasan yang mendasari adalah bahwa saya memiliki beberapa karma untuk dilenyapkan. Saya tetap teguh pada keyakinan saya pada Dafa, dan gejalanya hilang dua jam kemudian.

Kita tidak boleh berpikir bahwa kita sakit setiap kali kita mengalami demam atau gejala lainnya, tetapi harus melihat hal-hal dari sudut pandang orang Xiulian. Juga, ketika praktisi lain, termasuk mereka yang rajin, menunjukkan gejala penyakit, itu juga merupakan ujian bagi kita – dalam kultivasi apakah kita mengikuti orang atau mengikuti Fa.

Di atas adalah beberapa pemahaman singkat saya. Saya harap ini dapat membantu mengatasi beberapa kebingungan yang mungkin dimiliki praktisi tentang masalah ini.