(Minghui.org) Meng Lee lahir dan besar di Taiwan selatan. Dia kuliah di Taiwan utara dan kemudian menetap di Kota New Taipei setelah lulus. Tujuan hidupnya adalah menghasilkan uang guna meningkatkan keuangan keluarganya, sehingga menempatkannya di bawah tekanan luar biasa yang berdampak buruk pada kesehatannya.

Untungnya, Meng menjadi seorang praktisi Falun Dafa. Dia sekarang berusaha untuk hidup berdasarkan prinsip Sejati-Baik-Sabar dan tidak lagi pesimis terhadap segala hal. Dia mengatasi perjuangannya antara terlalu percaya diri dan kurang percaya diri dan menjadi orang yang jujur dan positif.


Meng membaca Zhuan Falun, buku utama Falun Dafa

Insomnia dan Alergi

Keluarga Meng berkecukupan sampai bisnis ayahnya gagal ketika dia masih kecil. Mereka kehilangan segalanya dalam semalam dan terpaksa pindah ke kota lain untuk menghindari kreditor. Ibunya harus bekerja di pabrik untuk membantu menghidupi keluarga, sehingga Meng yang masih kecil harus tinggal di rumah sendirian sepulang sekolah.

Anak-anak yang menanggung kesulitan cenderung menjadi dewasa lebih awal. Ketika dia berusia 10 tahun dan duduk di kelas empat, Meng berinisiatif membersihkan rumah, mencuci pakaian, dan memasak untuk keluarganya. Dibandingkan dengan teman-teman sekelasnya, dia merasa rendah diri dan bersumpah untuk bekerja keras demi mendapatkan banyak uang guna memperbaiki keadaan keluarganya ketika dia besar nanti.

Meng memutuskan untuk mengejar karir di bidang hukum sehingga dia tidak hanya bisa mendapatkan gaji yang baik tetapi juga menegakkan keadilan. Dia diterima di sekolah hukum di sebuah universitas swasta di Taipei. Karena harus menghafal dan memahami ketentuan hukum yang tak terhitung jumlahnya, kasus-kasus pengadilan dan interpretasinya, serta berbagai doktrin, kepalanya terkubur dalam buku-buku di perpustakaan setiap hari.

Karena semua tugas sekolah ditambah tekanan untuk mempersiapkan ujian nasional, Meng mulai merasa cemas di tahun pertamanya. Dia sulit tidur dan bangun lewat jam 2 pagi setiap malam. Selain itu, alergi yang dideritanya sejak SMP semakin memburuk, menyebabkan hidungnya terus-menerus berair dan mata gatal. Dia mencari bantuan medis tetapi tidak mendapat kesembuhan.

Menjadi Seorang Praktisi, Penyakit Sembuh

Saat jogging di halaman sekolah pada tahun 2000, setelah lulus kuliah, Meng melihat sekelompok praktisi Falun Dafa melakukan latihan. Dia terkesan dengan musik damai dan rasa tenang di sekitar mereka. Setelah membaca tentang Falun Dafa secara mendalam, dia mulai berlatih bersama kelompok tersebut.

Setelah dia memulai latihan, matanya mulai terasa sangat gatal dan mengeluarkan banyak lendir kental. Dari pengalaman kultivasi praktisi, Meng mengetahui bahwa Guru Li, pencipta Falun Dafa, sedang membersihkan tubuhnya. Dia terus melakukan latihan setiap hari. Dalam seminggu, matanya berhenti mengeluarkan cairan dan tidak lagi gatal. Hidungnya juga berkurang. Hal yang paling mengesankan adalah dia tidak lagi kesulitan tidur.

Lebih banyak hal baik menyusul. Meng lulus ujian menjadi panitera hukum dan menjadi pegawai negeri sipil di pemerintah pusat. Dia menikah dan punya anak. Ia juga lulus ujian lanjutan pegawai negeri sipil dan dipromosikan ke jabatan yang lebih tinggi. Masa depannya tampak mulus dan cerah.

Menjadi Berpikiran Terbuka dan Tidak Terganggu


Meng (kanan) dan temannya

Tidak ada kehidupan seseorang yang bisa berjalan mulus sepanjang waktu. Akan ada ujian, dan Meng tidak terkecuali, dan dia telah bertahan melalui suka dan duka dalam karirnya. Pada masa-masa awal kultivasinya, Meng menjabat sebagai panitera hukum di tingkat akar rumput di pemerintah pusat.

Pekerjaannya terutama mencakup penegakan tunggakan pajak dan denda. Dia dan rekan-rekannya menghadapi protes yang tak terhitung jumlahnya dari para pembayar pajak yang tidak senang atas denda yang mereka terima. Mereka selalu menanggung beban terbesar. Mereka merasa tidak berdaya dan diperlakukan tidak adil.

Setiap kali ada protes, Meng selalu berusaha semaksimal mungkin untuk berkomunikasi dengan pengunjuk rasa. Dia putus asa ketika dia tidak bisa menyelesaikan keluhan mereka. Jika dia frustrasi dan hendak marah, dia memikirkan ajaran Falun Dafa bahwa seorang kultivator harus mempertimbangkan orang lain terlebih dahulu. Dia mencoba menempatkan dirinya pada posisi mereka dan memahami perasaan mereka. Begitu dia tenang, para pengunjuk rasa juga akan tenang, lalu mendengarkan penjelasannya. Ketegangan kemudian akan mereda.

Meng mengambil pekerjaan tingkat tinggi di pemerintahan kota setelah dia lulus ujian lanjutan. Seiring dengan promosi, pekerjaannya menjadi lebih sibuk dan stres, menyebabkan dia mengendur dalam kultivasinya. Segalanya kemudian menjadi kacau dan kesehatannya pun menurun. Dia mengundurkan diri dari jabatannya tiga tahun lalu dan mencari pekerjaan di tingkat yang lebih rendah di pemerintah pusat.

Tanpa menyadarinya, Meng telah mengembangkan aura superioritas dan berbicara dengan nada memerintah ketika dia dipromosikan. Ketika dia menyadarinya, dia memperbaikinya sedikit demi sedikit, dan menjadi semakin tenang dan santai. Dia bisa dengan sabar mendengarkan apa yang dikatakan orang lain. Keluarganya menjadi lebih harmonis, terutama anak remajanya yang pemberontak.

Meng berkata, “Kultivasi saya akhirnya kembali normal setelah saya melepaskan keterikatan pada keberuntungan. Sakit kepala saya hilang, dan hidup saya yang dulunya terganggu oleh pekerjaan dan tekanan yang membosankan menjadi normal. Memiliki kualitas hidup yang baik lebih baik daripada berusaha menjadi yang teratas dalam karier seseorang.”

Mengklarifikasi Fakta dan Mempromosikan Shen Yun

Putra Meng, Yu Cheng, duduk di bangku kelas dua SMA. Dia telah berlatih Falun Dafa bersama ibunya sejak dia masih kecil.

Yu Cheng kuat dalam musik tetapi lemah dalam sains di tahun pertama dan kedua sekolah menengahnya. Di tahun ketiganya, dia sangat sibuk dengan tugas sekolahnya yang biasa dan mempersiapkan ujian masuk sekolah menengah. Tekanan akademis membuatnya sulit untuk tertidur, jadi Meng belajar Fa bersamanya, dan mereka bermeditasi bersama selama 30 menit sebelum dia tidur setiap malam.

Setelah beberapa saat, dia bisa tidur nyenyak dan bangun dengan penuh energi di pagi hari. Dia mengerjakan pekerjaan rumahnya dengan lebih baik dan lebih baik lagi, dan tahun berikutnya dia diterima di sekolah menengah impiannya.


Meng dan putranya

Teman sekelas Yu Cheng di SMA, Lee, sering pergi ke teater bersama orang tuanya. Yu Cheng bercerita tentang pertunjukan Shen Yun dan berbagi musik orkestra simfoni Shen Yun dengannya. Pada bulan Maret 2023, Yu Cheng dan Lee menonton pertunjukan bersama di Sun Yat-Sen Memorial Hall di Taipei.

Lee mengatakan bahwa Shen Yun adalah pertunjukan terbaik yang pernah ia lihat. Sejak itu, dia selalu mengajak Yu Cheng untuk menonton video di Shen Yun Zuo Pin (platform online dengan video eksklusif dari Shen Yun) saat istirahat makan siang. Dia menambahkan kata-kata “Sejati-Baik-Sabar” ke latar belakang obrolan online-nya.

Yu Cheng juga memberi tahu guru musik dan guru kelasnya tentang Shen Yun. Setelah pertunjukan, dia menuliskan perasaannya, dan gurunya menjawab, “Senang rasanya memiliki sesuatu yang dinanti-nantikan setiap tahun. Hidup anda akan lebih kaya.”