(Minghui.org) Penganiayaan terhadap Falun Dafa telah berlangsung selama lebih dari dua puluh empat tahun. Banyak praktisi yang mampu bertahan dalam ujian dan penderitaan, namun ada juga yang jatuh.
Pada awal penganiayaan, para praktisi unggul di berbagai bidang, dan mendirikan tempat produksi materi informasi Falun Dafa di mana-mana. Antusiasme mereka benar-benar patut dipuji. Di daerah kami, puluhan praktisi berhasil bertahan dalam belajar Fa dan menyelamatkan orang-orang meskipun mengalami penganiayaan yang parah.
Namun, seiring berjalannya waktu dan godaan masyarakat modern semakin kuat, beberapa praktisi secara bertahap mengendur dalam kultivasi mereka dan menjadi tidak tertarik untuk belajar Fa dan latihan. Mereka menyerah pada tren masyarakat, menjadi sibuk dengan nama dan kekayaan, dan bahkan terobsesi dengan ponsel, sehingga mengesampingkan kultivasi mereka.
Meskipun beberapa dari kami mencoba membujuk orang-orang seperti itu untuk melihat apa yang mereka lakukan, terbukti sulit bagi mereka untuk kembali ke jalur kultivasi. Di antara puluhan orang yang menjadi pengikut Falun Dafa lebih dari satu dekade yang lalu, hanya segelintir orang yang masih berkultivasi dengan gigih. Hal ini sungguh menyedihkan.
Di daerah kami, seorang praktisi melakukan mogok makan untuk memprotes karena dia dipenjara. Meskipun dia kurus kering ketika dibebaskan, dia tetap teguh dalam Dafa. Namun, dia kemudian pindah ke daerah lain untuk mencari uang, dan selama beberapa tahun secara bertahap berhenti belajar Fa dan berlatih Gong. Sungguh merupakan suatu kehilangan dan penyesalan yang mendalam bagi para praktisi yang tersandung di masa akhir, setelah berkultivasi selama bertahun-tahun dan menanggung penganiayaan yang brutal di masa yang paling gelap.
Selama tiga tahun pandemi COVID-19, Partai Komunis Tiongkok (PKT) meluncurkan kampanye “Sapu-bersih” untuk menargetkan para praktisi dalam skala besar. Bahkan para praktisi yang berusia 80-an dan 90-an tidak luput dari sasaran, dan beberapa di antaranya dihukum penjara. Setelah kematian mantan diktator PKT Jiang Zemin, daripada mengurangi penganiayaan, PKT tetap bertahan dengan tingkat penindasan yang sama. Mereka bertujuan untuk menanamkan rasa takut pada para praktisi dan menyeret mereka ke dalam keputusasaan. Akibatnya, beberapa praktisi Falun Dafa berulang kali melewatkan kesempatan yang diatur oleh Guru Li, dan keyakinan mereka pada Guru dan Dafa goyah.
Baru-baru ini, Guru menyapa dunia secara langsung melalui dua artikel: “Mengapa Ada Umat Manusia” dan “Mengapa Hendak Menyelamatkan Makhluk Hidup.” Banyak orang yang bukan praktisi Gong merasa tersadarkan setelah membacanya, memperoleh pemahaman yang lebih mendalam tentang kehidupan, dan menemukan harapan baru. Sebagai orang Xiulian, mengapa sebagian dari kita belum terbangun dari tidur kita? Sebenarnya, ini menandakan pertanyaan mendasar tentang apakah seseorang benar-benar memiliki keyakinan pada Guru dan Fa. Tanpa keyakinan seperti itu, tidak mungkin sungguh-sungguh berkultivasi.
Dalam artikel “Mengapa Hendak Menyelamatkan Makhluk Hidup”, Guru Li mengatakan kepada orang-orang di seluruh dunia:
“Ketika badan langit telah sampai pada masa akhir dari terbentuk-bertahan-rusak-musnah, Sang Pencipta telah menggunakan waktu dua ratus juta tahun menciptakan Triloka, mengatur berbagai bentuk dan kesempatan bagi penyelamatan makhluk hidup, sekaligus membangun landasan bagi kebudayaan manusia beserta pikiran-perilakunya. Dia juga menggunakan tubuh dewa-Nya sendiri untuk menyelesaikan-melenyapkan karma dosa makhluk hidup! Demi menyelamatkan makhluk hidup Dia telah mencurahkan segala milik-Nya."
Setiap pengikut Dafa harus mengintrospeksi diri, “Dapatkah saya, sampai hari ini, memberikan semua yang saya miliki untuk makhluk hidup?” Dengan waktu yang terbatas, saya harap kita semua dapat memahami esensi sejati dari Xiulian dan menghargai kesempatan yang diberikan Shifu kepada kita.
Mohon tunjukkan jika ada yang tidak tepat dalam sharing saya.
Catatan editor: Artikel ini hanya mewakili pemahaman penulis dalam kondisi kultivasi mereka saat ini yang dimaksudkan untuk berbagi di antara para praktisi sehingga kita dapat “Banding belajar, banding kultivasi.” (“Berkultivasi Nyata,” Hong Yin)
Seluruh konten dilindungi oleh hak cipta © 2023 Minghui.org