(Minghui.org)  Saya berusia 68 tahun dan seorang pensiunan karyawati. Saya mengalami kehidupan yang sulit. Suami saya malas, berjudi, minum-minum, dan sering mencaci-maki orang. Kami sangat miskin, dan saya bertanggung jawab atas semuanya. Sebagian besar uang yang saya peroleh dari kerja keras untuk menghidupi keluarga digunakan oleh suami saya untuk minum-minum dan berjudi. Saya dimaki dan dihina olehnya setiap hari, dan ada beberapa kali saya berpikir untuk mengakhiri hidup, tapi memikirkan ibu dan anak saya yang masih kecil, saya tidak melakukannya.

Beruntung Mendapatkan Harta Karun

Adik laki-laki saya memberikan saya buku Zhuan Falun pada tahun 1998, dan mengatakan kepada saya: “Coba lihat ini, ini bukan buku biasa. Setelah Kakak membacanya, Kakak akan mengerti mengapa menjalani kehidupan yang begitu pahit dan melelahkan. Itu karena Kakak berutang pada suami Kakak di kehidupan sebelumnya, dan Kakak datang demi Fa. ” Saya mengambil buku itu dan mulai membacanya, dan semakin banyak saya membaca, semakin saya menyukainya. Saya tidak ingin tidur, dan kegembiraan saya tak terlukiskan.

Saya membawa buku yang luar biasa ini ke mana-mana. Kapan pun saya punya waktu, saya akan duduk bersila, mengeluarkan sepasang sarung tangan putih dari kantong khusus, memakainya, lalu mengeluarkan buku saya yang paling berharga, dan membacanya dengan penuh hormat. Jika ada bagian tubuh saya yang gatal, saya tidak akan menggaruknya dengan tangan agar buku tetap bersih. Terlebih lagi, Guru berkata bahwa rasa gatal atau nyeri pada tubuh semuanya adalah gong (energi). Saya telah mempertahankan rutinitas ini setiap hari selama lebih dari 20 tahun. Praktisi lain mengatakan buku saya  terlihat seperti baru. Seolah-olah itu baru saja dibeli.

Ketika saya belajar Fa, tidak peduli bagaimana suami menghina saya, saya tetap tidak tergerak. Saya sering melihat karakter-karakter dalam buku muncul dalam berbagai warna, atau baris-baris teks bersinar kuning keemasan atau putih berkilau.

Saat berlatih gerakan Dafa, terutama saat gerakan memeluk roda–perangkat latihan kedua,  Metode Berdiri Memancang Falun, saya merasa sangat tinggi. 

Selama meditasi duduk, saya merasa seperti gunung yang menjulang tinggi. Saat melakukan perangkat latihan ketiga, saya merasakan tubuh saya terangkat ke atas, dan saya merasa seperti hendak melayang.

Saya sembuh dari sakit kepala, periarthritis bahu, erosi serviks, dan nyeri di kaki kiri saya hilang. Sejak itu, saya menjadi sehat dan merasa seringan bulu. Saya berjalan dengan ringan, dan merasa seolah-olah saya melayang. Saat berdiri, saya merasa seperti diangkat ke atas, dengan sensasi berada di atas tanah. Pada malam hari, ketika saya berbaring, saya merasa tubuh saya seperti melayang di udara. Saat menaiki tangga, saya akan mengambil dua langkah sekaligus. Saya bahagia sepanjang hari, seperti burung kecil yang gembira.

Belajar Dafa dan Menjadi Orang Baik

Di dekat tempat kami biasa berkumpul untuk latihan pagi, terdapat toilet umum, dan banyak orang yang menggunakannya sebelum kami mulai. Suatu hari, ada yang bilang septic tank sudah penuh. Saya pikir bukan suatu kebetulan saya mendengarnya, jadi saya pergi mencari petugas kebersihan yang bertanggung jawab untuk membersihkannya. Saya bertanya kepadanya berapa biaya yang diperlukan. Dia bilang 50 yuan, jadi saya memberinya 50 yuan terakhir yang saya punya.

Di lain waktu, dalam perjalanan ke tempat belajar Fa bersama, saya melihat seikat uang tergeletak di tanah. Saya bertanya kepada orang-orang terdekat milik siapa, lalu tanpa menoleh ke belakang, saya melanjutkan perjalanan ke tempat belajar kelompok. Meskipun saya melihat begitu banyak uang, hati saya tidak tergerak, saya juga tidak mempertimbangkan untuk mengambilnya. Saat itu, hanya tersisa 10 yuan untuk biaya hidup saya di rumah.

Bangunan tempat tinggal kami sudah tua, jalan setapak di sekitarnya tidak rata, dan setelah hujan salju lebat, jalan setapak tersebut tertutup salju sehingga mudah untuk tersandung, terutama bagi para lansia. Saya mengambil batu untuk mengisi lubang dan meratakan tanah. Kemudian, saya menggunakan uang saya untuk membeli pasir dan semen untuk meratakan area tersebut. Saya secara sukarela telah membersihkan tangga bangunan tempat tinggal saya selama 25 tahun. Orang-orang di daerah tersebut akan berkata, “Anda benar-benar orang baik, dan dikenal secara luas!”

Pemimpin Memberi Saya Acungan Jempol

Saya pernah menjadi pemimpin tim di kafetaria di tempat kerja. Sebelum berlatih Dafa, saya sering membawa makanan dan barang-barang lainnya dari kafetaria ke rumah. Setelah berlatih, saya mengembalikan piring dan peralatan yang saya bawa pulang kembali ke kafetaria.

Karena berlatih Dafa saya mempunyai banyak energi, dan tidak peduli berapa banyak pekerjaan yang saya lakukan, saya tidak akan merasa lelah. Saya akan menurunkan 25 kg (sekitar 52 pon) kantong tepung dari truk dan membawanya ke gudang. Sebagai wanita bertubuh mungil, saya dapat dengan mudah membawa kantong itu dengan kedua lengan saya, sehingga mengejutkan rekan-rekan pria saya. Saat mereka bertanya apakah saya lelah, saya tersenyum dan menjawab: “Tidak sama sekali.” Saya berpikir: Ini adalah kemampuan yang diberikan Guru kepada saya.

Karena saya sehat dan lincah, setiap kali istirahat, saya akan membersihkan lantai kafetaria secara menyeluruh, menggosoknya hingga bersih. Jika lemari es besar menjadi kotor, saya akan membersihkannya. Seorang rekan kerja merasa iri terhadap saya dan suatu hari dengan sengaja memercikkan cairan berminyak dari sikat pembersih ke tubuh saya, namun saya tidak tergerak dan diam.

Di akhir tahun, saya dianugerahi hadiah pertama dan menerima bonus tertinggi. Saya menemui manajer dan berkata, “Saya berlatih Falun Dafa, Guru mengajarkan kami untuk menjadi orang baik ke mana pun kami pergi. Melakukan pekerjaan saya dengan baik adalah apa yang harus saya lakukan, saya tidak membutuhkan banyak bonus.” Dia menjawab, “Ini dipilih oleh semua orang. Itu adalah apa yang pantas anda dapatkan, jadi anda tidak bisa menolaknya.” Saya mengambil bonus tambahan dan pergi ke supermarket bersama rekan-rekan saya untuk membeli udang kering dan barang-barang lain untuk dibagikan kepada mereka.

Suatu kali, putri saya tidak punya makanan di rumah untuk sarapan sebelum berangkat sekolah, jadi dia datang ke kafetaria untuk makan. Saya pergi untuk membayar makanan, dan akuntan bertanya untuk apa uang itu. Ketika saya memberi tahu dia bahwa itu untuk sarapan putri saya, dia berkata, “Mengapa anda membayar untuk masalah sekecil itu?” “Saya berlatih Falun Dafa,” jawab saya, “dan saya harus mengikuti prinsip Sejati, Baik, Sabar.” Manajer mengacungkan jempol dan berkata, “Kamu orang baik!” Manajer lain setuju dan mengatakan hal yang sama. Saya memberi tahu mereka bahwa saya belajar dari Falun Dafa. Mereka mengatakan kepada saya bahwa saya juga orang baik sebelumnya. Saya menjawab, “Sebelumnya, saya baik secara dangkal, demi reputasi, tetapi sekarang saya tidak mementingkan diri sendiri, dan tidak mencari ketenaran atau keuntungan apa pun.”

Setelah pabrik ditutup, pimpinan pabrik mengambil alih kontrak. Semua staf asli di kafetaria dibubarkan, hanya menyisakan saya. Terlebih lagi, pemimpin memberi saya tugas untuk membeli perbekalan, menunjukkan kepercayaan yang besar terhadap saya.

Perubahan Suami Saya

Suami saya menghabiskan hari-harinya dengan mabuk, menyebabkan kekacauan setiap kali dia kehabisan uang. Ketika saya pulang terlambat dari belajar Fa, dia akan mengunci saya di luar, saya kemudian duduk di luar pintu dan melakukan meditasi duduk. Ketika dia melihat saya, dia akan memukul kepala saya. 

Saya sering mengingatkan diri sendiri mengenai apa yang Guru katakan: Saya harus “...dipukul tidak membalas, dicaci juga tidak membalas...” (Ceramah 4,  Zhuan Falun)

Suatu kali, dia mencuri 400 yuan dari laci yang saya kunci dan menggunakannya untuk berjudi. Merupakan hal yang biasa bagi kami untuk mengalami kesulitan keuangan, dan sering kali kami hanya memiliki sisa 40 atau 50 yuan pada akhir bulan. Setiap kali suami saya mengumpulkan hutang setelah hari gajian, para kreditor akan datang, dan saya harus melunasinya atas namanya. Akhirnya, saya berkata kepada mereka, “Suami saya tidak punya pekerjaan tetap, mulai sekarang jangan pinjami dia uang, saya tidak akan melunasi utangnya lagi, dan kami membutuhkan uang ini untuk biaya hidup kami.”

Suami saya mulai bertingkah gila karena kekurangan uang. Dia mulai mengutuk Guru, merobek lambang Falun, dan membakar buku Hong Yin. Saya tidak dapat menghentikannya, namun saya meraih pakaiannya dan memberinya dua pukulan. Dia berkata, “Bukankah kamu seharusnya menahan diri untuk tidak melawan ataupun membalas dengan kata-kata?” Saya mengatakan kepadanya bahwa dia tidak boleh mengutuk Guru atau menghancurkan materi Dafa! Dia membuka jendela dan berteriak, “Ada seseorang di sini yang berlatih Falun Dafa, datang dan tangkap dia!” Saya dengan tegas mengatakan kepadanya, “Saya beri tahu anda, saya bertekad untuk berkultivasi Dafa, dan jika hanya ada satu orang yang tersisa berlatih, orang itu adalah saya!” Suami saya tidak pernah berani melakukan hal seperti itu lagi.

Tangan dan kakinya kemudian mengalami borok, dan kakinya patah karena terjatuh. Sungguh menyedihkan. Saya berkata, “Tahukah kamu mengapa kamu menderita seperti ini? Kamu mengutuk Guru dan menghancurkan buku-buku Dafa, bukankah kamu sedang mengumpulkan karma? Kamu mengutuk saya setiap hari, bukankah kamu juga mengumpulkan karma untuk itu?”

Dia mulai mengerti sedikit. Saya dengan sabar merawatnya dan dengan tulus merawatnya. Ketika saya tidak memberinya alkohol, dia akan menjatuhkan pot urin, memercikkan urin ke mana-mana. Setelah membersihkannya, saya akan pergi dan membelikan alkohol untuknya. Beberapa orang tidak mengerti dan bertanya, “Mengapa anda tidak mengendalikannya? Kenapa anda begitu baik padanya?” Saya mengatakan kepada mereka itu karena dia bukan orang normal.

Suatu musim dingin, suami saya pulang ke rumah dalam keadaan mabuk dan berteriak, “Saya mati kedinginan, kaki saya membeku.” Saya segera memegangi kakinya untuk menghangatkannya, saya mencium bau alkohol di rambutnya, saya mencuci rambutnya. Dia tersentuh dan dengan tulus berkata, “Kamu adalah istri yang baik!”

“Bagaimanapun juga, kamu telah menang”

Jiang Zemin, mantan pemimpin PKT (Partai Komunis Tiongkok), menganiaya praktisi Dafa dan memaksa mereka untuk mengubah keyakinan mereka.

Suatu kali, saat liburan Tahun Baru Imlek, kepala kantor memberikan saya selembar kertas dan menyuruh saya menandatanganinya, yang menunjukkan bahwa saya tidak akan berlatih Dafa. Saya bertanya kepadanya, “Apakah saya melakukan kesalahan di pabrik? Apakah saya telah mempermalukan pabrik?” Dia menjawab, “Tidak, tidak!” Saya melanjutkan, “Apakah salah jika Falun Dafa mengajari saya menjadi orang baik?” Melihat saya menolak menandatangani, dia pergi, berdiri di depan pintu dan berteriak, “Jika anda tidak menandatangani, anda akan kehilangan pekerjaan. Saya akan memberi anda waktu lima menit untuk mempertimbangkannya kembali!” Saya menjawab, “Saya tidak perlu berpikir satu menit pun, saya bisa pergi. Bukannya saya tidak mau bekerja di sini, tapi anda tidak mengizinkan saya.” Namun, ketika liburan berakhir dan pekerjaan dilanjutkan, direktur menelepon saya dan berkata, “Bagaimanapun juga, anda telah menang, kembalilah bekerja.” Tempat kerja tidak pernah melecehkan saya lagi.

Terima kasih Guru! Terima kasih Dafa! Guru dan Dafa telah membebaskan saya dari penderitaan, mengubah kesulitan menjadi kegembiraan, membuat saya tidak terikat pada ketenaran dan keuntungan, serta mengubah saya menjadi seseorang yang mempertimbangkan orang lain terlebih dahulu, dan membantu saya berjalan dengan teguh di jalur saya untuk kembali ke jati diri.