(Minghui.org) 

Nama: Peng Yaxin 
Nama Mandarin: 彭亚新 
Jenis Kelamin: Perempuan 
Usia: 51 
Kota: Jingmen 
Provinsi: Hubei 
Pekerjaan: Teknisi pabrik petrokimia 
Tanggal Kematian: 14 Juli 2024 
Tanggal Penangkapan Terakhir: 13 Maret 2016 
Tempat Penahanan Terakhir: Pusat Penahanan Kabupaten Shayang

Seorang warga Kota Jingmen, Provinsi Hubei, meninggal pada 14 Juli 2024, enam tahun setelah menyelesaikan hukuman dua tahun karena berlatih Falun Gong, sebuah disiplin spiritual yang telah dianiaya oleh rezim komunis Tiongkok sejak 1999. Usianya 51 tahun.

Peng Yaxin (pria), seorang mantan teknisi pabrik petrokimia, pergi ke Kota Shenji, Kabupaten Shayang, bersama Zhang Guangjie (wanita), He Shifeng (wanita), dan Fu Chuanying (wanita) untuk mendistribusikan materi Falun Gong pada 13 Maret 2016. Mereka dihentikan dan ditangkap oleh petugas dari Kantor Polisi Kota Shenji dan ditahan di Penjara Kabupaten Shayang.

He dan Fu dibebaskan beberapa hari kemudian. Peng dipindahkan ke Pusat Penahanan Kabupaten Shayang pada 18 Maret, sedangkan Zhang dibawa ke Pusat Penahanan Huyaguan. Kejaksaan Kabupaten Shayang menuntut keempatnya pada 17 Juni.

Praktisi tampil di Pengadilan Kabupaten Shayang pada 23 September 2016. Meskipun Kejaksaan Kabupaten Shayang mencabut tuntutan terhadap He dan Fu pada 24 April 2017, Zhang dan Peng dijatuhi hukuman masing-masing tiga dan dua tahun sekitar Desember 2017, serta didenda 2.000 yuan setiap orang. Zhang dan Peng mengajukan banding ke Pengadilan Menengah Kota Jingmen, yang kemudian memutuskan untuk mempertahankan vonis asli mereka beberapa minggu kemudian.

Ketika keluarga Peng akhirnya diizinkan menemuinya untuk pertama kalinya sejak penangkapannya, pada 27 Desember 2017, mereka terkejut melihat sosoknya yang kurus berjalan menuju mereka dengan goyang. Dulu seorang pria yang sehat, Peng, yang tingginya 170 cm, sekarang beratnya tinggal 40,8 kg. Dia memberitahu keluarganya bahwa dia hanya bisa mencerna beberapa makanan cair.

Pengacara dan keluarga Peng mengajukan beberapa permohonan untuk membebaskannya dengan jaminan medis, tetapi Hakim Shui Shuang dari Pengadilan Menengah Kota Jingmen menolak permohonan mereka setiap kali, dengan mengatakan bahwa [Peng] terlihat cukup sehat menurutnya.

Peng pingsan di pusat penahanan pada 21 Januari 2018. Dia akhirnya dibebaskan dua hari kemudian, setelah pejabat pusat penahanan mendapatkan lebih dari 20 persetujuan dari berbagai departemen.

Setelah pulang ke rumah, dia memberitahu keluarganya bahwa selain penyiksaan fisik, dia juga diberikan suntikan zat beracun di pusat penahanan, yang merusak kesehatannya. Dia berjuang untuk pulih dan akhirnya meninggal pada 14 Juli 2024.

Selain hukuman penjara dua tahun, Peng juga dijatuhi hukuman dua tahun di Kamp Kerja Paksa Shayang pada September 1999 karena pergi ke Beijing mengajukan permohonan untuk berlatih Falun Gong. Setelah menyelesaikan hukuman tersebut, pihak berwenang tidak membebaskannya, melainkan membawanya ke pusat pencucian otak selama tiga bulan lagi. Setelah kembali ke rumah, dia terus diawasi secara ketat sepanjang waktu.

Peng ditangkap lagi pada 30 Juni 2003 dan ditahan untuk periode waktu yang tidak diketahui.

Laporan Terkait:

Peng Yaxin dari Kota Jingmen Dibebaskan dalam Kondisi Kritis setelah Ditahan Hampir Dua Tahun

Hakim Menguatkan Putusan Bersalah Terhadap Dua Praktisi Falun Gong di Hubei

Hakim Mengakui Ilegal Kasus Praktisi Falun Gong, Namun Masih Menyerahkan ke Pengadilan Tinggi

Four Practitioners from Jingmen City Illegally Detained

Police Impound Practitioner's Car on Fabricated Charges

Torture Victim from Jingmen City Arrested Again for His Belief

Persidangan terhadap Praktisi Falun Gong Dibatalkan, Para Pendukung Ditangkap