(Minghui.org) Tian Guo Marching Band dari Toronto diundang untuk berpartisipasi dalam Parade Hari Thanksgiving Oktoberfest Kitchener-Waterloo tahunan pada tanggal 13 Oktober 2025.

Tahun ini menandai Parade Thanksgiving Oktoberfest Kitchener-Waterloo ke-57, salah satu perayaan budaya Bavaria Jerman terbesar di Kanada. Parade ini menampilkan beragam kendaraan hias, pertunjukan band, dan grup tari. Parade dimulai pukul 09.30 dan disiarkan langsung di CTV.

Tian Guo Marching Band, yang beranggotakan praktisi Falun Gong, kembali menjadi penutup parade. Hentakan drum dan alat musik tiup dan brass dari band bergema di bawah sinar matahari bulan Oktober dan semilir angin musim gugur.

Selama latihan band sebelum parade, para pejalan kaki mengambil foto dan video. Sejumlah warga Tionghoa mengungkapkan kekaguman mereka terhadap pakaian tradisional band tersebut dan banyak yang mengambil foto.

Tian Guo Marching Band berpartisipasi dalam parade Hari Thanksgiving Oktoberfest Kitchener-Waterlootahunan pada tanggal 13 Oktober 2025.

Grayson, salah satu penyelenggara parade, berkata, "Saya tahu Tian Guo Marching Band telah berpartisipasi dalam parade kami selama beberapa tahun terakhir. Saya rasa band ini benar-benar membawa banyak energi ke parade, dengan warna-warnanya yang mencolok dan penampilan yang mengesankan di sepanjang rute parade." 

Grayson, salah satu penyelenggara parade

Penonton Memuji Band

Warga setempat, Tony, menyaksikan parade Hari Thanksgiving bersama keluarganya. Saat Tian Guo Marching Band lewat, mereka semua bertepuk tangan. Tony berkata, "Band ini luar biasa! Tak diragukan lagi, mereka nomor satu di parade ini."

Seorang praktisi memberi tahu Tony bahwa semua anggota band adalah praktisi Falun Gong. Menjawab pertanyaan Tony, praktisi tersebut menjelaskan bahwa tempat latihan Falun Gong kini tersebar luas di seluruh dunia, dan para praktisi berpegang teguh pada prinsip Zhen, Shan, Ren (Sejati, Baik, Sabar). Praktisi tersebut merekomendasikan situs web latihan daring. Tony mengatakan ia senang menerima informasi ini, menerima brosur, dan berterima kasih kepada praktisi.

Penduduk setempat Tony

Anna, seorang perawat yang tinggal di dekat rute parade, mengatakan kepada seorang praktisi, “Band ini memainkan musik yang hebat, dan terdengar sangat kompak. Saya juga sangat suka seragam mereka; mereka tampak hebat.”

Penduduk setempat Anna

Seorang praktisi menjelaskan kepada Anna bahwa anggota band mengenakan pakaian tradisional Tiongkok, dan mengatakan mereka semua berlatih Falun Gong dan mengikuti prinsip Zhen, Shan, Ren (Sejati, Baik, Sabar).

Anna berkata, “Zhen, Shan, Ren (Sejati, Baik, Sabar) adalah hal-hal yang dibutuhkan orang-orang saat ini. Jika orang-orang dapat menjalani hidup mereka dengan lebih banyak cinta kepada sesama, dunia akan menjadi tempat yang lebih baik. Menerapkan kejujuran pada diri sendiri dan orang lain, memiliki belas kasih, dan bersedia memahami apa yang dialami orang lain adalah hal yang sangat benar.”

Lakshay dari India adalah seorang guru daring yang mengajar matematika dan sains kepada anak-anak. Ia mengatakan sangat menikmati musik Tian Guo Marching Band, dan menambahkan bahwa ini adalah pertama kalinya ia mendengar penampilan band tersebut. Ia mengatakan sangat menyukai parade ini yang memadukan beragam budaya.

Lakshay dari India

Setelah mengetahui bahwa semua anggota band adalah praktisi Falun Gong yang hidup sesuai dengan prinsip Zhen, Shan, Ren (Sejati, Baik, Sabar), Lakshay berkata, "Bagi saya, kebenaran adalah satu-satunya hal yang dapat membantu orang maju. Kebohongan hanya dapat membawa kita maju dengan cara yang salah, bukan dengan cara yang benar. Oleh karena itu, kebenaran dapat membantu orang maju.

“Belas kasih bahkan lebih penting dalam hidup. Seperti yang kita semua tahu, tanpa belas kasih kepada orang lain, sulit membangun kepercayaan. Tanpa kepercayaan, tidak ada apa-apa.”