(Minghui.org) Saya mulai berlatih Falun Dafa beberapa hari sebelum 20 Juli 1999, dan sekarang saya berusia 75 tahun. Awalnya, saat melakukan latihan saya merasakan Falun (roda hukum) berputar cepat di perut saya. Saya tidak mengerti apa yang terjadi dan merasa sedikit takut. Ketika saya tenang, saya menyadari bahwa Falun sedang membersihkan dan menyelaraskan tubuh saya. Saya bersyukur dan berterima kasih kepada Guru Li yang belas kasih.

Ketika saya masih kecil, ibu saya sering berkata: "Dewa memperhatikan apa yang manusia lakukan. Dewa memperlakukan kita dengan adil dan akan memberi balasan yang setimpal terhadap orang yang berbuat kebaikan atau kejahatan. Kita harus melakukan banyak hal-hal yang baik." Sejak menerapkan latihan ini, kesehatan saya meningkat drastis. Semua masalah kesehatan saya, seperti varises, hernia usus, dan wasir, hilang sepenuhnya. Saya menjadi energik dan berjalan ringan. Penglihatan saya membaik, dan saya tidak lagi membutuhkan kacamata baca. Saya tidak minum obat apa pun selama 25 tahun.

Keajaiban Dafa

Setiap hari, saya belajar Fa di pagi hari dan setelah makan malam. Siang harinya, saya pergi ke berbagai desa dan pasar, baik hujan maupun cerah, untuk mengklarifikasi fakta.

Saya pernah bersepeda ke Cangzhou, yang berjarak sekitar 180 kilometer dari rumah, dalam tujuh jam. Saya bahkan membagikan materi informasi dan berhenti sejenak untuk makan di tengah perjalanan. Pada perjalanan lain, saya bersepeda lebih dari 400 kilometer dalam sehari dan tidak merasa lelah. Semua anggota keluarga saya telah menyaksikan kekuatan Dafa yang luar biasa.

Saya pernah bercerita kepada seorang rekan kerja tentang rekayasa "Bakar Diri Tiananmen", karakter tersembunyi "Partai Komunis Akan Binasa" yang terukir di sebuah batu besar di Provinsi Guizhou, dan kebaikan Dafa. Saya juga bercerita kepadanya bahwa Falun Dafa telah menyebar secara global ke lebih dari 100 negara dan wilayah. Ketika rekan kerja saya setuju mundur dari Partai Komunis Tiongkok (PKT), saya tiba-tiba melihat percikan api jatuh ke tanah dan cap binatang buas lenyap. Fenomena ini memperkuat keyakinan saya dalam berkultivasi.

Saya menjelaskan fakta kebenaran Falun Dafa kepada seorang petugas keamanan publik yang bekerja di Shanghai. Ia sedang mengunjungi kampung halamannya untuk melihat makam leluhurnya. Ia bercerita bahwa ia menderita berbagai penyakit dan merasakan sakit di sekujur tubuhnya. Saya bercerita tentang insiden rekayasa bakar diri di Lapangan Tiananmen, penganiayaan terhadap praktisi, dan hasutan kebencian terhadap Falun Dafa. Saya juga berbagi manfaat kesehatan dari Dafa dan memberinya amulet pelindung. Saya menyarankannya untuk melafalkan "Falun Dafa Hao – Zhen, Shan, Ren Hao (Falun Dafa baik" dan "Sejati-Baik-Sabar baik)." Tak lama setelah kembali ke Shanghai, ia memberi tahu keluarganya bahwa rasa sakitnya telah jauh berkurang.

Teman saya yang berusia 60 tahun tidak bisa berjalan tanpa tongkat ketiak dan tidak dapat bekerja selama tiga tahun. Saya mengunjungi rumahnya untuk berbicara tentang Falun Dafa. Saya menunjukkan kepadanya buklet yang berisi informasi Dafa dan artikel Guru terbaru "Mengapa Ada Umat Manusia." Saya menjelaskan bagaimana PKT menghasilkan uang dengan mengambil organ dari praktisi Falun Dafa yang masih hidup. Ia mendengarkan dengan saksama dan setuju untuk mundur dari PKT. Ia berkata bahwa ia sangat percaya pada Dafa dan meminta amulet kepada saya. Kami bersama-sama melafalkan kalimat yang mengandung kebenaran. Setelah beberapa waktu, ia bisa berjalan tanpa bantuan tongkat dan kembali bekerja. Ia berterima kasih kepada saya karena saya telah membantunya, tetapi saya memintanya untuk berterima kasih kepada Guru, dan ia pun melakukannya.

Istri sepupu saya berusia 79 tahun. Beberapa tahun yang lalu, dia menderita kanker payudara, dan kesehatannya tetap buruk bahkan setelah operasi. Dia tidak dapat berdiri tegak atau melakukan pekerjaan rumah tangga. Saya menjelaskan kepadanya manfaat kesehatan dari Dafa dan memberinya materi informasi. Saya mengatakan bahwa PKT telah menyebabkan kematian 80 juta orang dalam berbagai gerakan, termasuk Revolusi Kebudayaan. Saya menasihatinya dengan tulus agar melafalkan kata yang mengandung kebenaran. Setelah beberapa saat, punggungnya tegak, dan dia dapat melakukan pekerjaan rumah tangga lagi. Dia berkata bahwa kata itu benar-benar manjur dan dia akan terus melafalkannya setiap hari. Dia berkata bahwa dia sangat berterima kasih kepada Guru dan Dafa.

Semua keajaiban ini adalah manifestasi dari karunia Guru yang luar biasa kepada semua makhluk hidup. Saya berharap orang-orang mengetahui fakta kebenaran Falun Dafa dan terselamatkan.