(Minghui.org) Ada lima orang praktisi di keluarga saya. Saat kami mencoba memenuhi sumpah dan berpartisipasi dalam berbagai proyek Dafa, kami memberi tahu teman-teman dan kenalan kami, serta semua orang yang kami temui di sepanjang jalan, tentang latihan dan penganiayaan. Sering kali, orang biasa langsung menerima fakta kebenaran dan terkadang saya melihat air mata di mata mereka.

Hal ini tidak terjadi pada kerabat saya. Tiga anggota keluarga kami yang berlatih Falun Dafa meninggal dunia dan ini mempengaruhi sikap positif kerabat kami terhadap Dafa. Kami mencoba menjelaskan bahwa Falun Dafa adalah jalan Dewa dan persyaratan bagi praktisi sangat tinggi. Kami menjelaskan bahwa salah seorang kerabat kami yang telah meninggal telah berlatih Dafa untuk menyingkirkan penyakit yang tidak dapat disembuhkan tetapi tidak dapat melepaskan rasa takutnya atau berhenti memikirkan penyakitnya. Dua orang lainnya berlatih untuk dekat dengan istri mereka yang berlatih, tetapi meninggal dunia seperti orang biasa, dll. Tetapi, mereka tidak mendengarkan kami.

Kami mengirim artikel kepada para kerabat tentang keberadaan alam Dewa dan alam lainnya karena banyak dari mereka tidak percaya kepada Sang Pencipta, tetapi tidak ada gunanya. Kemudian, kami memutuskan untuk menggunakan pusaka memancarkan pikiran lurus. Kami memancarkan pikiran lurus untuk membantu satu orang atau untuk keluarga kecil kerabat tertentu untuk melenyapkan faktor-faktor negatif yang menyebabkan mereka berpikir buruk tentang Falun Dafa.

Saya terbangun beberapa malam yang lalu dan tidak bisa tidur. Ketika ini terjadi, saya mulai membaca Zhuan Falun. Saat membaca, pikiran-pikiran yang kuat muncul, seolah-olah seseorang mendesak saya untuk mempertimbangkan dengan serius apakah kami sudah memancarkan pikiran lurus untuk kerabat kami dengan cara yang benar, apa hanya ingin membantu kerabat tertentu saja.

Di pagi hari, saya mendengar bahwa Guru telah menerbitkan artikel baru, “Saat Krusial Melihat Hati Manusia.” Setelah membacanya, saya segera menemukan baris-baris yang ditulis seolah-olah ditujukan untuk saya! Sungguh luar biasa.

“Saat krusial, setiap hati-pikiran ego yang meresap masuk semuanya akan berefek seperti yang diinginkan oleh kejahatan.” (“Saat Krusial Melihat Hati Manusia”)

Menjadi jelas bahwa bahkan dalam pekerjaan suci seperti itu, keegoisan dan perasaan kekeluargaan kita terwujud. Misalnya, sebagian dari kita memancarkan pikiran lurus untuk membantu saudara perempuan kita, yang lain untuk keluarga keponakan kesayangan, dll. Kita membersihkan tempat mereka dari zat-zat negatif yang menghalangi mereka untuk percaya pada Falun Dafa. Kita tidak bertindak seperti praktisi sejati, kita hanya menghancurkan pengaruh jahat dan negatif yang menghalangi mereka untuk percaya pada Dafa di tempat kerabat yang lebih kita cintai. Dapatkah ini membantu mereka atau menyelamatkan mereka?

Guru mengajarkan kepada kita:

“Kehidupan yang datang ke dunia manusia, yang tidak dapat menjadi manusia, mereka menjadi hewan dan tumbuhan, semua menanti pengikut Dafa untuk diselamatkan. Jika kalian tidak melakukan dengan baik, bukan saja diri kalian yang tidak melakukan dengan baik, kehidupan yang anda ingin selamatkan dalam sumpah janji, semua akan kehilangan kesempatan. Kewajiban kalian penting, masa depan menanti kalian, kehidupan jumlah besar dalam alam semesta sedang menanti kalian.” (“Ceramah Fa pada Konferensi Fa San Francisco Tahun 2014,” Ceramah Fa di Berbagai Tempat 13)

Setelah menyadari segalanya dari sudut pandang Fa dan kami memahami bahwa kami tidak dapat melupakan makhluk hidup yang menjadi tanggung jawab kami. Kelompok ini, tentu saja, termasuk semua saudara dan teman kami.

Kami memutuskan untuk memancarkan pikiran lurus, seperti sebelumnya pada waktu-waktu tertentu, terpisah dari empat waktu utama global. Tidak diragukan lagi, ini hanya sebagian kecil dari apa yang dapat saya sadari dari artikel baru Guru. Namun sekali lagi, saya menyadari dengan jelas betapa pentingnya mengukur segala sesuatu yang kita lakukan dengan Fa, termasuk apa yang kita pikirkan dan bagaimana kita memancarkan pikiran lurus.

Guru, terima kasih karena senantiasa memperhatikan kami dan karena menunjukkan belas kasih yang besar kepada semua makhluk hidup!

Inilah adalah pemahaman saya pada tingkat saya saat ini.

Artikel-artikel di mana para kultivator berbagi pemahaman mereka biasanya mencerminkan persepsi individu pada suatu titik waktu berdasarkan kondisi kultivasi mereka, dan disampaikan dengan maksud untuk peningkatan bersama.