(Minghui.org) Seorang warga Kota Yichun, Provinsi Heilongjiang, masih ditahan sejak ditangkap pada tanggal 4 Desember 2024 karena berlatih Falun Gong. Ia melakukan mogok makan sebagai bentuk protes dan dicekok makanan.
Feng Guoqing, pria berusia sekitar 59 tahun, saat ini ditahan di Pusat Penahanan Kota Yichun. Polisi menggeledah rumahnya beberapa kali setelah penangkapannya. Lebih dari 200.000 yuan uang tunai disita selama penggerebekan.
Xie Xueyi, kepala Departemen Kepolisian Distrik Jinlin, dan Zhou Cheng, kepala Kantor 610 Distrik Jinlin, memerintahkan polisi untuk menginterogasi Feng melalui penyiksaan. Ia menolak menjawab pertanyaan mereka dan melakukan mogok makan selama lebih dari 40 hari. Polisi menelanjanginya dan mengikatnya di tempat tidur dalam posisi berbaring, lalu mencekiknya dengan paksa. Ia juga harus buang air di tempat tidur. Feng mengalami gagal ginjal pada kedua ginjalnya. Tidak jelas apakah penyiksaan tersebut masih berlanjut.
Penganiayaan di Masa Lalu
Ini bukan pertama kalinya Feng ditangkap setelah rezim komunis Tiongkok memerintahkan penganiayaan terhadap Falun Gong pada tahun 1999.
Penangkapan pertama Feng terjadi pada tanggal 6 Februari 2000, ketika ia pergi ke Beijing untuk memohon hak untuk berlatih Falun Gong. Uang tunai sebesar 345 yuan yang dibawanya disita oleh petugas polisi Xiao Jingyu. Ia ditahan selama dua hari di Beijing dan kemudian dibawa kembali ke Yichun, di mana ia dijatuhi tiga penahanan berturut-turut selama 15 hari dengan total 45 hari berturut-turut (polisi melakukannya untuk mematuhi batas penahanan administratif selama 15 hari). Mereka dibebaskan pada pertengahan bulan Maret 2000. Polisi memeras keluarganya sebesar 1.000 yuan.
Feng ditangkap lagi pada akhir bulan April 2000 dan ditahan selama 54 hari. Meskipun ia hanya diberi sup pangsit yang sangat encer setiap hari untuk dua kali makan dan dipaksa bekerja di ladang tanpa upah, pusat penahanan tetap mengharuskannya membayar 500 yuan untuk makanannya (sekitar 10 yuan setiap hari). Gaji bulanannya saat itu hanya 173,9 yuan.
Penangkapan ketiga Feng terjadi pada akhir tahun 2000. Ia ditahan di pusat pencucian otak selama 27 hari dan dibebaskan sehari sebelum malam Tahun Baru Imlek.
Penangkapan berikutnya terjadi pada tanggal 10 April 2002. Petugas Kang Kai, Zhang Yanbin dan Qi You memukulinya di kantor polisi. Mereka memborgolnya, memaksanya merangkak di lantai dan kemudian memasukkannya di bawah kursi. Sementara petugas He Jingdong duduk di kursi itu, petugas lainnya bergantian memukulinya dengan pipa PVC selama berjam-jam.
Ilustrasi penyiksaan: diikat di bawah kursi
Ketika polisi akhirnya menghentikan penyiksaan di malam hari, Feng mengalami kesulitan bernapas dan tidak dapat berjalan. Petugas He menyeretnya ke mobil polisi dan membawanya ke pusat penahanan setempat. Petugas kembali tiga hari kemudian dan menyeretnya ke sebuah ruangan, karena ia masih tidak dapat berjalan. Mereka mencubitnya di sekujur tubuhnya, menyebabkan dirinya merasakan kesakitan yang luar biasa. Mereka kemudian mengikat kedua kakinya dan menjulurkan lengannya, sebelum mengikatnya di kayu salib selama 12 hari. Tangannya perlahan-lahan kehilangan rasa dan polisi juga menyuntiknya dengan obat-obatan yang tidak diketahui.
Polisi datang lagi pada tanggal 10 Juni 2002. Mereka mengikatnya dengan erat lalu melonggarkan talinya. Mereka mengulangi penyiksaan dengan mengikatnya beberapa kali dan mengikatnya semakin erat setiap kali. Dia tidak dapat memegang apa pun dengan tangannya selama setahun setelah itu.
Feng kemudian dijatuhi hukuman empat tahun. Ia pertama kali dibawa ke Penjara Xianglan pada tanggal 6 Desember 2002 dan kemudian dipindahkan ke Penjara Jiamusi pada tanggal 14 Januari 2003. Setiap kali ibunya mengunjunginya, ia selalu diintimidasi oleh sipir penjara Shi Junfeng. Karena tekanan mental yang dialaminya, ibunya meninggal setahun kemudian.
Feng menjadi sasaran penyiksaan terus-menerus di penjara, termasuk dicekok makanan secara paksa, disengat listrik, dipukuli, dilarang tidur, dan dicaci maki.
Ketika dia dibebaskan pada tahun 2006, istrinya menceraikannya, dan majikannya, Tim Survei dan Desain Hutan Jinshantun, juga memecatnya.
Artikel terkait dalam Bahasa Mandarin:
Seluruh konten dilindungi oleh hak cipta © 2025 Minghui.org