(Minghui.org) Berita hari ini dari Tiongkok meliputi insiden penganiayaan dari 11 kota atau kabupaten di 7 provinsi, dimana setidaknya 17 praktisi baru-baru ini dianiaya karena keyakinan mereka.

1. [Kota Shenyang, Provinsi Liaoning] Lima Praktisi Menghadapi Persidangan

Lima praktisi, meliputi Gao Jingjie [wanita], Yao Chunxia [wanita], Wang Liufeng [wanita], Gao Baoli [wanita], dan Zhang, ditangkap oleh petugas dari Kantor Polisi Binhe dan Departemen Kepolisian Distrik Shenhe pada Agustus dan September 2025. Rumah mereka digeledah. Mereka sekarang menghadapi persidangan di Pengadilan Distrik Dadong.

2. [Kota Tangshan, Provinsi Hebei] Geng Fuxia Disiksa Saat Menjalani Hukuman Delapan Tahun

Geng Fuxia [wanita] baru-baru ini menjalani hukuman delapan tahun di Penjara Wanita Provinsi Hebei. Dia disiksa oleh Kong Fanjin dan narapidana lain selama enam minggu karena menolak meninggalkan Falun Gong. Mereka membuatnya kelaparan dengan hanya memberinya satu roti kukus setiap sekali makan. Mereka juga memukuli dan menjepit jari-jarinya dengan jarum.

3. [Kota Yinchuan, Daerah Otonomi Ningxia Hui] Wu Jinfang Ditahan

Wu Jinfang [wanita] ditangkap pada 2 November 2025. Polisi memasang kamera pengawas di apartemennya setelah dia dibebaskan.

4. [Kota Guiyang, Provinsi Guizhou] Hu Jingxiu Menjalani Hukuman di Penjara

Hu Jingxiu [wanita] dijatuhi hukuman tiga tahun enam bulan penjara pada 2023. Dia saat ini menjalani hukuman di Penjara Wanita Yang’ai.

5. [Kota Dalian, Provinsi Liaoning] Wang Shurong Dilecehkan

Wang Shurong [wanita] dilecehkan oleh dua petugas dari Kantor Polisi Kota Shihe pada 17 Desember 2025. Mereka menggeledah rumahnya dan merekamnya.

6. [Kota Guanghan, Provinsi Sichuan] Yang Hualian Ditahan

Yang Hualian [wanita] diikuti dan ditangkap karena membagikan materi informasi tentang Falun Gong pada pertengahan Desember 2025. Rumahnya digeledah. Dia saat ini ditahan di Pusat Penahanan Kota Deyang.

7. [Kota Jinzhou, Provinsi Liaoning] Zhou Lina Dijatuhi Hukuman Empat Tahun Enam Bulan Penjara

Zhou Lina [wanita] dijatuhi hukuman empat tahun enam bulan penjara dan denda 6.000 yuan. Dia mengajukan banding ke Pengadilan Menengah Kota Jinzhou, yang memutuskan putusan awal pada 14 Mei 2025. Saat ini dia masih ditahan di Pusat Penahanan Kota Jinzhou.

8. [Kota Harbin, Provinsi Heilongjiang] Xu Shufeng Ditangkap

Xu Shufeng [wanita] ditangkap pada 16 Oktober 2025, saat mengunjungi praktisi lain. Polisi membawanya ke rumah dan menggeledahnya, menyita buku-buku Falun Gong miliknya, foto pendiri Falun Gong, ponsel, dan pemutar media. Dia dibawa ke Kantor Polisi Jincheng dan dibebaskan pada hari itu juga.

9. [Kota Xingtai, Provinsi Hebei] Wang Xiuzhen dan Yu Yuguo Dilecehkan

Petugas dari Kantor Polisi Daliangzhuang dan aparat desa pergi ke rumah Wang Xiuzhen [wanita] yang berusia 85 tahun untuk melecehkannya pada 5 Desember 2025. Karena dia sedang tidak di rumah, mereka kemudian melecehkan Yu Yuguo [wanita], 60 tahun, di desa yang sama. Yu direkam dan di video secara paksa.

10. [Kota Rizhao, Provinsi Shandong] Gong Hua Dibebaskan Setelah Lebih dari Dua Tahun Ditahan

Gong Hua [wanita] dibebaskan pada 22 Desember 2025, setelah ditahan selama dua tahun.

11. [Kabupaten Dingxing, Provinsi Hebei] Li Pingxia dan Wang Suying Dilecehkan

Li Pingxia [wanita] dilecehkan di rumahnya oleh petugas dari Kantor Polisi Kotapraja Beitian pada 18 Desember 2025. Dia di foto. Wang Suying [wanita] dari desa yang sama dilecehkan di rumahnya keesokan harinya.

12. [Kota Rizhao, Provinsi Shandong] Shen Fan Ditahan

Shen Fan [pria] ditangkap pada 21 November 2025. Dia ditahan di Pusat Penahanan Rizhao dan dibebaskan pada 22 Desember 2025.