(Minghui.org) Oakland Chinatown StreetFest merupakan festival budaya Asia Amerika terbesar di Amerika Serikat. Praktisi Falun Gong di Oakland, San Francisco Bay, mengadakan pengumpulan tanda tangan selama dua hari perayaan kultural pada 24-25 Agustus 2013.

Ratusan pengunjung menandatangani petisi untuk menunjukkan dukungan mereka atas upaya praktisi untuk mengakhiri kekejaman pengambilan organ secara paksa yang dilakukan oleh rezim komunis China. Beberapa imigran baru China menghadiri festival tersebut. Mereka memahami watak jahat rezim dan mengundurkan diri dari Partai Komunis China (PKC) dan organisasi afiliasinya.
















Banyak orang menandatangani petisi untuk menyerukan diakhirinya kekejaman pengambilan organ secara paksa oleh PKC

Acara tahunan StreetFest ini terdiri dari 200 lebih stan, menampilkan produk dan kerajinan tangan Asia. Ribuan orang dari seluruh Bay Area datang untuk melihat budaya dan tradisi Asia. Praktisi Falun Gong mendirikan stan untuk membangkitkan kesadaran terhadap penganiayaan brutal yang dialami Falun Gong di China.

“Mengerikan! Sangat jahat!” “Ini adalah tragedi, saya mendukung upaya kalian!” begitulah respon orang-orang ketika menandatangani petisi setelah mereka mengetahui tentang pengambilan organ secara paksa.

Saturu Ned adalah seorang pastor dari wilayah Oakland, menandatangani petisi dan berkata, “Ini adalah tragedi di mana orang-orang yang organnya diambil dan dibunuh karena keyakinan mereka. Adalah salah di manapun terjadi penganiayaan, dan saya sangat mendukung upaya kalian untuk mengakhirinya.”

Susan dari San Leandro berkata bahwa ini mengerikan di mana rezim China mengambil organ praktisi Falun Gong yang masih hidup tanpa persetujuan mereka.

“Sangat jahat!” kata Hollman dari Alameda. Ia mempunyai seorang teman Falun Gong dan tahu bahwa Falun Gong bagus dan sedang ditindas di China. Ia menandatangani petisi begitu selesai membaca poster informasi tentang pengambilan organ secara paksa. “Kapan rezim China akan menghentikan penganiayaan?” dia bertanya-tanya.

Seorang pengunjung lain berkata, “Adalah sangat penting untuk membubuhkan tanda tangan bagi mereka yang tidak dapat menyuarakan hati mereka. Orang-orang harus membuka suara untuk menentang pengambilan organ secara paksa. Jika setiap orang melangkah keluar, kekuatannya akan menjadi sangat besar.”

Warga Oakland, Carla Mann menandatangani  petisi dan berkata, “Pengambilan organ secara hidup-hidup adalah tidak bermoral. Sangat kejam dan salah! Saya merasa heran mengapa kejahatan semacam ini masih terjadi di dalam masyarakat sekarang ini.”

Xuan dari China berkata bahwa ia memiliki kesan negatif terhadap Falun Gong ketika berada di China karena propaganda palsu rezim komunis China. Setelah pindah ke luar negeri, ia membaca buku-buku Falun Gong, mempelajari situasi sebenarnya, dan menemukan bahwa segala yang dikatakan oleh rezim adalah bohong. Ia mengumumkan pengunduran dirinya dari Pionir Muda, salah satu organisasi afiliasi PKC.

Chinese version click here
English version click here