(Minghui.org)

Saya merefleksikan kultivasi saya setelah membaca artikel Minghui, “Latihan Pagi Membantu Saya untuk Tetap Rajin”. Saya selalu merasa telah berkultivasi dengan rajin, dan berlatih perangkat gerakan di pagi hari bukanlah tantangan bagi saya.

Tetapi saya mengalami pasang surut, dan saya menyadari bahwa fluktuasi ini ada hubungannya dengan kondisi kultivasi saya. Jika saya memiliki pikiran lurus yang kuat, berlatih di pagi hari akan berjalan dengan baik. Tetapi jika pikiran lurus saya lemah, berlatih gerakan menjadi sulit.

Seberapa kuat pikiran lurus saya berhubungan langsung dengan tingkat Xinxing (kualitas moral) saya. Saya tahu saya perlu berasimilasi dengan Fa dan meluruskan semua pikiran negatif. Saya menyadari bahwa jika saya tidak memiliki banyak keterikatan, pikiran lurus saya menjadi lebih kuat. Saya selalu merasa rajin terlepas dari kondisi kultivasi saya.

Mempertimbangkan dan memikirkan orang lain terlebih dahulu adalah bagian penting dari rajin. Ketika saya mengingatkan diri bahwa makhluk hidup barangkali akan tidak dapat terselamatkan karena mereka tidak tahu tentang Dafa alam semesta, saya berusaha untuk menjadi lebih rajin sehingga lebih banyak orang dapat mengetahui fakta kebenaran dan diselamatkan.

Apakah kita berkultivasi dengan baik atau tidak, para praktisi memainkan peran penting yang akan menentukan masa depan makhluk hidup. Mengingat hal ini membantu memotivasi saya.

Guru berkata,

“Siapa yang berperan sebagai pengikut Dafa? Dikarenakan anda punya misi menanggung penyelamatan makhluk hidup, fondasi Xiulian anda ini, Zhengnian anda di tengah Xiulian adalah demi menyelamatkan makhluk hidup. Saya katakan lebih jelas lagi, Xiulian anda pada masa kehidupan siklus ini adalah agar Zhengnian anda di permukaan manusia ini lebih kuat, untuk dapat menyelamatkan makhluk hidup.” (Ceramah Fa pada Konferensi Fa Amerika Serikat Barat tahun 2015)

Darimana motivasi kita berasal? Itu berasal dari Dafa. Itu tidak menunjukkan seberapa besar ketekunan dan kekuatan yang dimiliki seseorang, tetapi seberapa besar seorang kultivator telah berasimilasi dengan Fa. Jika kita berasimilasi dengan Fa, kita akan diperkuat, dan pada gilirannya kita akan mampu menyelamatkan lebih banyak makhluk hidup.

Bila kita tidak dengan tulus dan sungguh-sungguh berkultivasi, kita tidak akan memiliki tekad kokoh yang diberikan oleh Dafa. Sebagai praktisi, kita seharusnya berkultivasi sejati untuk memiliki kekuatan luar biasa ini.

Catatan redaksi: Pandangan yang diutarakan dalam artikel mewakili pendapat pribadi penulis, dan menjadi tanggung jawab penulis sepenuhnya. Pembaca disarankan mengevaluasi sendiri manfaat artikel tersebut.