(Minghui.org)

Nama: Qingliju
Dalam Huruf Mandarin: 卿立菊
Jenis Kelamin: Perempuan
Umur: 51
Kota: Pengzhou
Provinsi: Sichuan
Pekerjaan: Tidak ada
Tanggal Kematian: 11 Desember 2022
Tanggal Penangkapan Terakhir: 9 Maret 2021
Tempat Penahanan Terakhir: Rutan Kabupaten Pidu

Enam bulan setelah Qing Liju dijatuhi hukuman lima tahun karena keyakinannya pada Falun Gong, warga Kota Pengzhou, Provinsi Sichuan yang sehat berusia 51 tahun itu meninggal dunia.

Falun Gong, juga dikenal sebagai Falun Dafa, adalah sebuah disiplin spiritual yang telah dianiaya oleh rezim komunis Tiongkok sejak tahun 1999.

Qing ditangkap pada 9 Maret 2021, saat membagikan materi informasi Falun Gong dengan praktisi lain Fu Shunju [wanita], berusia 70-an. Penangkapan terjadi hanya dua tahun setelah Qing dibebaskan dari hukuman sepuluh tahun karena keyakinannya.

Di Kantor Polisi Kota Mengyang, polisi menggeledah kedua wanita tersebut dan menggunakan pisau untuk memotong sepatu mereka, kancing baju, ikat pinggang, dan ritsleting.

Keesokan harinya, Fu dibebaskan dan Qing dibawa ke Pusat Pencucian Otak Xinjin, dengan kepala tertutup kerudung hitam. Dia kemudian dibawa ke Pusat Penahanan Kota Chengdu dan disiksa di sana.

Sejak penangkapan Qing, pihak berwenang melarang keluarganya mengunjunginya. Mereka hanya diperbolehkan mengantarkan pakaian untuknya dua kali. Belakangan, pusat penahanan juga melarang mereka mengantarkan pakaian, dengan alasan pandemi.

Pengadilan Pengzhou menghukum Qing lima tahun di Penjara Qionglai pada 21 Juni 2022.

Pada 1 Oktober, keluarga Qing menerima telepon dari penjara, memberi tahu mereka bahwa Qing dalam kondisi kritis. Keluarga itu pergi ke penjara pada hari yang sama dan diizinkan melakukan obrolan video dengannya. Tetapi ketika mereka mengajukan pembebasan bersyarat medis untuknya, penjara menolaknya.

Dua minggu kemudian pada 14 Oktober, penjara memanggil mereka dan mengatakan bahwa Qing dirawat di rumah sakit. Keluarganya pergi ke penjara pada 16 Oktober dan melakukan obrolan video lagi dengannya. Saat itu, dia sudah sangat lemah dan kakinya sangat bengkak. Keluarga menuntut pembebasan bersyarat medis untuknya lagi, namun penjara tetap menolak.

Keluarga melakukan obrolan video lagi dengan Qing beberapa minggu kemudian dan kondisinya bahkan lebih buruk. Ketika keluarga mengajukan satu permintaan lagi untuk menemuinya pada pertengahan November, penjara menolak mereka, dengan alasan penguncian pandemi sebagai alasan.

Telepon terakhir yang diterima keluarga dari penjara adalah pada 11 Desember dan mereka diberi tahu bahwa Qing sedang diresusitasi di Rumah Sakit No. 3 Kota Chengdu. Ketika mereka dilarikan ke rumah sakit, Qing sudah meninggal dunia. Dokter memberi tahu mereka bahwa ketika Qing dipindahkan dari Rumah Sakit Zhengcheng di pagi hari, dia sudah berhenti bernapas.

Sebelum hukuman terakhirnya, Qing sebelumnya ditangkap pada 23 Oktober 2009. Dia dijatuhi hukuman sepuluh tahun oleh Pengadilan Kota Guanghan pada 13 Oktober 2010 dan dibawa ke Penjara Wanita Provinsi Sichuan pada Desember 2010.

Penjaga penjara pernah melarang dia tidur selama enam hari karena menolak melepaskan Falun Gong. Begitu dia menutup matanya, mereka memukuli dan menendangnya. Para penjaga juga memaksanya untuk mengenakan jaket pengekang dan menggantungnya di bingkai jendela di pergelangan tangannya.

Ilustrasi penyiksaan: digantung

Laporan terkait dalam bahasa Inggris:

Setelah Menjalani Sepuluh Tahun Penjara, Wanita Sichuan Mendapat Lima Tahun Lagi Karena Berlatih Falun Gong

Tiga Wanita Sichuan Ditangkap Karena Membagikan Materi Tentang Keyakinan Mereka, Satu Tetap Ditahan di Pusat Pencucian Otak