(Minghui.org) Seorang penduduk Kota Jiamusi, Provinsi Heilongjiang dijatuhi hukuman 3,5 tahun dengan denda 15.000 yuan (Rp 33.000.000) karena berlatih Falun Gong pada 14 Januari 2022. Liu Jinping telah mengajukan banding ke pengadilan yang lebih tinggi dan dia juga mendesak pejabat yang terlibat untuk tidak mengikuti Partai Komunis Tiongkok dalam menganiaya orang baik.

Falun Gong, juga dikenal sebagai Falun Dafa, adalah disiplin spiritual dan meditasi yang telah ditargetkan oleh rezim komunis Tiongkok sejak 1999.

Liu Jinping

Liu, 41, mulai berlatih Falun Gong pada tahun 2011. Dia memuji latihan tersebut karena memungkinkannya untuk mempelajari berbagai hal dengan lebih cepat. Dia dulu sering pilek dan sakit punggung, tetapi kedua kondisi tersebut menghilang setelah dia mulai berlatih Falun Gong. Dia juga menjadi lebih terbuka dan ramah. Setelah dia menikah, dia memiliki hubungan yang baik dengan mertuanya.

Penangkapan

Liu ditangkap di rumahnya pada 14 Mei 2021, saat belajar ajaran Falun Gong dengan praktisi lain. Saat diinterogasi di kantor polisi, Wu Bin, direktur Kantor Keamanan Domestik, memutar lengannya dan membenturkan kepalanya ke dinding. Dia hampir mengompol dan dia merasa hampir mati. Kepalanya penuh dengan bengkak dan luka, dia dibawa ke Pusat Penahanan Kota Jiamusi pada hari yang sama.

Liu didakwa oleh Kejaksaan Distrik Xiangyang pada 22 November 2021, atas tuduhan “merusak penegakan hukum dengan organisasi aliran sesat,” dalih standar yang digunakan untuk mengkriminalisasi praktisi Falun Gong di Tiongkok.

Ketika dia muncul di Pengadilan Distrik Xiangyang pada 31 Desember 2021, dia menolak mengaku bersalah dan menyatakan bahwa itu adalah haknya yang dilindungi secara hukum untuk berlatih Falun Gong. Pembela keluarganya juga mendesak hakim ketua, Song Tao, untuk mengecualikan "pengakuan" yang diambil oleh polisi melalui interogasi, serta mengevaluasi kembali apakah materi terkait Falun Gong yang diserahkan oleh polisi memang dapat membuktikan bahwa dia telah melanggar hukum. Hakim Song mengabaikan permintaan mereka dan melanjutkan sidang.

Pengaduan Terhadap Pelaku

Pembela keluarga Liu mengajukan pengaduan terhadap polisi, hakim dan jaksa sebelum dan sesudah sidang untuk mencari keadilan baginya.

Pengaduan Terhadap Polisi

Keluarga Liu mengirim surat ke Departemen Kepolisian Jiamusi, kejaksaan setempat, dan departemen pengawasan. Mereka juga mengajukan pengaduan ke platform pelaporan polisi sendiri, menuduh petugas Wu Bin secara sewenang-wenang menahannya, menggeledah tempatnya, menginterogasi dan memukulinya.

Keluarganya pergi ke kantor banding Departemen Kepolisian Kota Jiamusi pada 6 Januari 2022, untuk melaporkan pelecehan tersebut. Petugas yang menerimanya setuju bahwa Wu melanggar hukum dan menyarankan keluarga agar melaporkan pelecehan tersebut ke departemen pemeriksaan disiplin kantor polisi.

Keluarga tersebut kemudian pergi ke Departemen Kepolisian Distrik Jiaoqu. Direkturnya Wang Jun mengatakan dia telah menerima pengaduan yang mereka ajukan sebelumnya dan mereka masih menyelidiki kasus tersebut. Ketika keluarga kemudian menindaklanjuti ke kantor, seorang petugas bermarga Ji menuntut mereka memberikan lebih banyak bukti untuk mendukung klaim mereka, seperti video pengawasan yang diambil selama interogasi.

Pengacara Liu berpendapat bahwa ketika Liu diinterogasi oleh polisi, dia adalah korban dan semua kontaknya dengan dunia luar terputus. Bagaimana mungkin polisi masih mengharapkan dia untuk memberikan bukti pelecehan? Di sisi lain, jika petugas polisi yang dituduh percaya bahwa dia tidak bersalah, mengapa mereka tidak mempublikasikan video pengawasan mereka sendiri untuk menunjukkan kepada publik apa yang telah terjadi?

Keluarga Liu mendesak pihak berwenang untuk melindungi hak-hak dasar mereka dan meminta pertanggungjawaban petugas atas kekerasannya.

Pengaduan Terhadap Jaksa Penuntut

Pada 30 November 2021, seminggu setelah Liu didakwa, keluarganya juga mengajukan pengaduan terhadap Li Lifeng dari Kejaksaan Distrik Xiangyang. Mereka selanjutnya meminta Bi Hongshu, kepala Kejaksaan Distrik Xiangyang, pada 20 Desember untuk mencopot Li dari jabatannya. Pengaduan juga dikirim ke Kejaksaan Agung, Kejaksaan Provinsi Heilongjiang, dan Kejaksaan Kota Jiamusi.

Keluarga Liu menelepon Bi beberapa kali, tetapi sebagian besar panggilan tidak dijawab. Ketika Bi akhirnya menjawab panggilan mereka pada 13 Januari, dia membantah telah menerima keluhan, meskipun sistem pengiriman surat menunjukkan bahwa semua surat telah terkirim.

Pada 17 Januari, keluarga Liu diberitahu oleh tim inspeksi disiplin bahwa mereka telah menerima pengaduannya dan mulai menyelidiki kasus tersebut.

Keluhan Terhadap Hakim

Setelah Liu didakwa dan kasusnya dipindahkan ke Pengadilan Distrik Xiangyang, keluarganya sering menelepon hakim Ji Zhong dan pergi ke pengadilan mencarinya, tetapi Ji tidak pernah menanggapi. Pada 26 November, keluarga mengirim surat kepadanya, mendesaknya agar membebaskan Liu.

Pada tanggal 20 Desember, ketika keluarga pembela Liu pergi ke pengadilan mencari hakim Song Tao, Song mengatakan kepada mereka bahwa Liu dijadwalkan untuk hadir di pengadilan empat hari kemudian (ketika pengadilan diwajibkan oleh hukum untuk menginformasikan terdakwa pengacara atau pembela keluarga sepuluh hari sebelum tanggal pengadilan yang dijadwalkan). Dia juga menolak permintaan pembela untuk meninjau dokumen kasusnya atau mengunjunginya.

Karena kegagalan hakim memberi tahu pembela keluarga Liu tentang sidang yang dijadwalkan pada waktu yang tepat, dia menolak menghadiri sesi dan mengajukan keluhan terhadap Song. Song kemudian memindahkan sesi ke 31 Desember. Song juga setuju untuk mengadakan sesi secara langsung, setelah menerima surat dari pembela keluarga Liu yang menentang sidang virtual kasusnya.

Hukuman Penjara

Pembela keluarga Liu diberitahu oleh Pengadilan Distrik Xiangyang pada 14 Januari 2022, bahwa dia dijatuhi hukuman 3,5 tahun dengan denda 15.000 yuan (Rp 33.000.000). Ketika pengacaranya mengunjunginya, dia mempercayakan pengacara untuk mengajukan banding atas vonis untuknya. Dia berkata bahwa dia tidak melakukan kesalahan apapun dalam berlatih Falun Gong dan tidak seharusnya dihukum. Dia mendesak para pejabat untuk tidak mengikuti rezim komunis dalam penganiayaan dan mungkin pada suatu hari semuanya akan dibawa ke pengadilan.

Penganiayaan di Masa Lalu

Sebelum hukuman terakhirnya, Liu telah menjadi sasaran beberapa kali karena keyakinannya. Polisi dan anggota staf komite perumahan pertama kali melecehkannya pada musim panas 2015 dan menanyainya karena alasan mengajukan tuntutan pidana terhadap Jiang Zemin, mantan kepala rezim komunis yang memerintahkan penganiayaan. Liu menjelaskan peran Jiang dalam penganiayaan dan polisi pergi tanpa mengatakan apapun.

Empat petugas polisi mengetuk rumah Liu pada pukul 22:00 malam pada 30 Juli 2015, dan bertanya: "Apakah ini rumah Liu Jinping?" Karena tidak ada yang menjawab, mereka pergi.

Liu ditangkap pada 9 Maret 2016, ketika dia sedang mempelajari ajaran Falun Gong di rumah praktisi lain, Chen Lanzhi. Polisi merampas kunci rumahnya dan menyita komputer dan buku-buku Falun Gong.

Di Kantor Polisi Youyilu, Liu diikat ke kursi besi dan wajahnya ditampar dengan buku catatan. Beberapa petugas bergantian menginterogasinya. Salah satu dari mereka mengancam akan menahannya dan mengambil organnya. Dia tetap diam. Polisi kemudian membawanya ke Penjara Kota Jiamusi, tanpa pemeriksaan fisik yang diperlukan, dan menahannya di sana selama 14 hari.

Polisi menggeledah rumah Liu lagi pada 7 Agustus 2016, tapi dia tidak ada di rumah. Kakak perempuannya dan dua anaknya yang datang mengunjunginya dari luar kota menyaksikan bagaimana polisi menggerebek rumahnya dan mengambil buku-buku Falun Gong, komputer, printer dan uang kertas yang dicetak dengan pesan singkat tentang Falun Gong (sebagai cara untuk melawan sensor aturan informasi ketat di Tiongkok). Dia marah dengan kekerasan polisi dan hampir mengalami serangan jantung. Putri-putrinya ketakutan oleh polisi dan mereka berdiri di lorong, menangis bahwa polisi adalah orang jahat. Polisi kemudian segera pergi.

Laporan terkait dalam bahasa Inggris:

Woman Detained for Her Faith, Family Seeking Justice for Her

Heilongjiang Woman Beaten During Interrogation, Faces Prosecution for Her Faith