(Minghui.org)
Nama: Liu Yongfen
Nama Tionghoa: 刘永芬
Jenis Kelamin: Perempuan
Umur: 72 Tahun
Kota: Zhuzhou
Provinsi: Hunan
Pekerjaan: Pensiunan guru taman kanak-kanak
Tanggal Meninggal: 1 Desember 2023
Tanggal Penangkapan Terakhir: 30 Oktober 2016
Tempat Penahanan Terakhir: Pusat Penahanan Pertama Kota Zhuzhou

Karena keyakinannya pada Falun Gong, seorang pensiunan guru taman kanak-kanak ditahan lebih dari sepuluh kali, dijatuhi tiga kali hukuman kamp kerja paksa, dan dijatuhi hukuman empat tahun penjara. Menghadapi hukuman penjara lagi pada awal tahun 2023, Liu Yongfen terpaksa tinggal jauh dari rumah untuk bersembunyi dari polisi, meskipun kesehatannya buruk. Karena polisi memantau panggilan telepon keluarganya, dia tidak dapat menghubungi keluarganya. Berjuang dengan kesehatan yang terus menurun, dia tidak bisa makan atau buang air. Dia meninggal dalam kesengsaraan pada tanggal 1 Desember 2023. Dia berusia 72 tahun.

Liu Yongfen

Selain cobaan berat yang dialami Liu, kedua putrinya, yang juga berlatih Falun Gong, ditangkap, ditahan, dan juga dijatuhi hukuman. Bahkan saat ini, putri sulungnya masih menjalani hukuman di penjara. Suami Liu, Liu Ying’e, yang kanker prostat stadium akhir yang dia derita sembuh setelah berlatih Falun Gong pada tahun 1999, mengalami trauma dengan penganiayaan dan berhenti berlatih. Kesehatannya kembali menurun dan dia meninggal pada tahun 2004.

Hukuman Penjara Empat Tahun

Liu, seorang pensiunan guru taman kanak-kanak di Kabupaten Chaling, Provinsi Hunan, berlatih Falun Gong pada tahun 1999. Karakternya segera berubah dari pemarah menjadi tenang dan penuh perhatian. Hubungannya yang tegang dengan suaminya membaik, dan hipertiroidisme serta fibroid rahimnya sembuh.

Setelah Partai Komunis Tiongkok memerintahkan penganiayaan terhadap Falun Gong hanya beberapa bulan kemudian pada bulan Juli 1999, Liu memasang poster informasi untuk menghilangkan prasangka propaganda fitnah rezim terhadap Falun Gong. Dia ditangkap pada bulan Desember 2000 dan dijatuhi hukuman empat tahun. Dia dibawa ke Penjara Wanita Provinsi Hunan setelah satu tahun di Pusat Penahanan Kota Zhuzhou.

Semua praktisi Falun Gong yang menolak melepaskan keyakinan mereka menjadi sasaran manajemen ketat dan penyiksaan intensif di penjara, termasuk Liu. Karena dia menolak untuk mengakui bahwa dia adalah seorang penjahat selama absensi pada bulan Oktober 2003, para penjaga memaksanya untuk melakukan latihan fisik ekstensif dari pukul 06:00 sampai 12:00, termasuk berlari, melakukan push-up, posisi jongkok, dan berdiri tegak tanpa bergerak.

Selain penyiksaan fisik, penjaga juga memaksa praktisi bekerja tanpa bayaran. Beberapa praktisi diperintahkan untuk mengupas hampir 18 kg (sekitar 40 pon) kacang buncis dan membuat pengaduk tahu setiap hari. Akibatnya, beberapa jari mereka berdarah. Para penjaga memukuli atau menggantung orang-orang yang menolak bekerja.

Selama tiga tahun di penjara, Liu ditahan di kamar isolasi yang dilengkapi dengan tempat tidur, wastafel, dan toilet. Narapidana lain mengawasinya sepanjang waktu dan tidak membiarkannya meninggalkan kamarnya. Dengan ember air besar yang digunakan untuk merendam kacang buncis di dalam ruangan, cuaca selalu sangat lembab sepanjang tahun.

Hukuman Kamp Kerja Paksa Pertama

Liu ditangkap lagi pada bulan Mei 2005 dan dijatuhi hukuman dua tahun di Kamp Kerja Paksa Wanita Baimalong. Setibanya di sana, dia dipaksa berdiri dan dilarang tidur selama tiga hari. Kakinya menjadi sangat bengkak. Narapidana memperingatkannya, “Kami mempunyai berbagai cara untuk menyiksa anda jika anda tidak melepaskan Falun Gong.”

Setiap hari, dia dipaksa menonton video dan materi informasi yang memfitnah Falun Gong sambil terus menerus mengalami pemukulan dan penganiayaan. Kemudian, dia dipindahkan dari “Tim 73” ke “Tim 71,” di mana dia dipaksa bekerja selama lebih dari sepuluh jam sehari tanpa bayaran dan tanpa hari libur, sampai dia dibebaskan pada bulan Januari 2007.

Hukuman Kamp Kerja Paksa Kedua Tumpang Tindih dengan Hukuman Putrinya

Hanya delapan bulan setelah pembebasannya, Liu ditangkap sekali lagi pada bulan September 2007, setelah dilaporkan oleh Chen Nianxin, atasannya di tempat kerja, karena berbicara dengannya tentang Falun Gong. Kantor Keamanan Domestik Kabupaten Chaling memberinya hukuman dua tahun lagi di Kamp Kerja Paksa Baimalong.

Selama beberapa bulan, Liu dan kedua putrinya, keduanya ditangkap sebelumnya, semuanya ditahan di kamp yang sama. (Putri sulungnya, Liu Chunqin, ditangkap pada bulan November 2006 dan ditahan di kamp kerja paksa hingga Desember 2007. Putri bungsunya, Liu Xueyin, ditangkap pada bulan April 2007 dan dijatuhi hukuman satu tahun. Untuk rincian tentang penganiayaan putrinya, lihat laporan terkait yang tercantum di akhir artikel.)

Kaki Liu menjadi lumpuh karena dianiaya di kamp kerja paksa dan dia tidak bisa berjalan. Dia dibebaskan pada bulan April 2009 dengan pembebasan bersyarat medis.

Hukuman Kamp Kerja Paksa Ketiga

Selanjutnya, Liu ditangkap sekali lagi oleh petugas Kantor Keamanan Domestik Kabupaten Chaling pada tanggal 6 Juli 2012. Karena dia masih tidak dapat berjalan, kamp kerja paksa menolaknya masuk dua kali sebelum akhirnya menerimanya pada tanggal 18 Agustus atas upaya polisi yang ketiga.

Setelah satu bulan ditahan, otot-otot di kaki Liu berhenti berkembang dan dia mengalami herniasi lumbal. Dia kurus dan tidak berdaya. Namun, pihak berwenang menolak untuk membebaskannya dengan alasan bahwa PKT akan mengadakan Kongres ke-18. Dia ditahan di tempat kerjanya dan dua karyawan laki-laki dengan catatan kriminal dibayar untuk mengawasinya sepanjang waktu. Majikannya menangguhkan dana pensiunnya, menyita buku tabungan bank miliknya dan putrinya, serta sertifikat akuntan putrinya. Ketika putri sulungnya memaksa sekretaris Partai Liu Yongxin mengembalikan sertifikatnya agar dia bisa mendapatkan pekerjaan, Liu mengejeknya dan mengusirnya.

Pada tanggal 16 November 2012, melihat Liu sudah hampir pulih, majikannya mengirimnya kembali ke kamp kerja paksa. Sebulan kemudian, seorang penjaga kamp menelepon putrinya dan memberi tahu mereka bahwa mereka harus menandatangani surat izin ibu mereka untuk menjalani operasi. Putrinya bergegas ke kamp kerja paksa tetapi tidak diizinkan bertemu Liu. Para penjaga terus menekan mereka untuk menandatangani formulir.

Putri Liu menerima telepon pada tanggal 27 Maret 2013 dari majikan ibu mereka, yang memberi tahu mereka bahwa dia berada di Rumah Sakit Pertama Kota Zhuzhou dan akan segera dipulangkan. Putrinya pergi ke sana untuk menjemputnya. Dia masih sangat lemah dan kesulitan menjaga keseimbangannya. Petugas Chen dari Komite Urusan Politik dan Hukum Kabupaten Chaling, yang juga berada di rumah sakit, memerintahkan Liu untuk menandatangani pernyataan melepaskan Falun Gong. Dia menolak untuk mematuhi dan pergi bersama putrinya.

Beberapa Penangkapan Lagi

Karena berbicara kepada orang-orang tentang Falun Gong, Liu ditangkap dua kali lagi, yaitu pada tanggal 27 Agustus 2016 dan 30 Oktober 2016, dan masing-masing dijatuhi hukuman 15 hari di Penjara Kota Zhuzhou.

Sebelum dia dibebaskan untuk kedua kalinya, Kantor Keamanan Domestik Kota Zhuzhou mengubah penahanan administratifnya menjadi penahanan kriminal pada tanggal 9 November dan memindahkannya ke Pusat Penahanan Pertama Kota Zhuzhou. Kejaksaan Kota Zhuzhou menyetujui penangkapannya. Dia dibebaskan dengan jaminan pada tanggal 22 November 2016.

Pada tanggal 12 April 2017, jaksa membatalkan kasusnya dan membebaskannya dari tuntutan.

Meninggal Dunia

Mo Kun dan beberapa petugas lainnya dari Kantor Keamanan Domestik Distrik Lusong masuk ke rumah Liu pada tanggal 13 April 2022, dan menyita lebih dari 50 buku Falun Gong dan foto pencipta Falun Gong. Dia ditahan di kantor polisi selama sehari dan dibebaskan keesokan harinya. Dia menjadi tahanan rumah selama enam bulan.

Mo dan petugas lainnya menangkap Liu lagi beberapa bulan kemudian, dengan alasan dia dilaporkan karena berbicara dengan orang-orang tentang Falun Gong. Atas desakan putrinya, polisi melepaskannya namun tetap menempatkannya sebagai tahanan rumah.

Xiao Feng dari Kejaksaan Distrik Nan memanggil Liu pada awal Desember 2022 dan segera mendakwanya. Pengadilan Distrik Nan mengembalikan kasusnya ke kejaksaan sekitar pertengahan bulan Desember dengan alasan tidak cukup bukti.

Selama beberapa minggu berikutnya, polisi terus mengganggu Liu di rumahnya, dan mengancam akan membawanya kembali ke tahanan dan menghukumnya. Dia terpaksa tinggal jauh dari rumah untuk bersembunyi dari polisi pada Februari 2023.

Penganiayaan selama bertahun-tahun berdampak buruk pada kesehatan Liu. Dia tidak bisa makan atau buang air. Berat badannya turun dengan cepat dan kakinya bengkak parah sehingga dia tidak bisa berjalan. Kemudian, dia kembali ke rumah.

Tiga hari terakhir hidupnya, Liu tidak bisa tidur. Dia mengkhawatirkan putrinya dan sedih dengan para pelaku yang secara membabi buta mengikuti rezim komunis untuk menganiaya orang-orang baik. Dia meninggal pada tanggal 1 Desember 2023.

Laporan terkait:

Setelah Sejumlah Penangkapan dan Penahanan, Wanita Usia 46 Tahun Dihukum Empat Tahun Kembali karena Keyakinannya

Wanita Hunan Dihukum Empat Tahun Secara Diam-diam Setelah Pengacara Ditangkap dan Dilarang Membela

Family Torn Apart as a Result of the Persecution

The Persecution of Liu Yongfen and Her Family in Zhuzhou City, Hunan Province

Mother and Daughters Repeatedly Imprisoned During the Past Eight Years